Saran Dokter Memilih Produk Perawatan Kulit Bayi yang Tepat

Selasa, 6 November 2018 16:00 WIB

Ilustrasi bayi baru lahir. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Pemilihan produk perawatan kulit bayi wajib diperhatikan, terutama bila bayi memiliki kulit sensitif. Tujuan perawatan kulit pada bayi bukan hanya sekedar untuk fungsi estetika saja. Pemilihan produk perawatan kulit yang tepat dapat menjaga dan mengurangi risiko alergi, iritasi, atau infeksi, serta membatasi hilangnya air dari dalam kulit bayi.

Baca juga: Ketahui Jenis Kulit Bayi Sejak Lahir untuk Mencegah Penyakit

Ketua Kelompok Studi Dermatologi Anak Indonesia (KSDAI) dari Perhimpunan Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin Indonesia (PERDOSKI), Srie Prihianti menjelaskan cara menentukan sebuah produk perawatan kulit baik untuk bayi Anda, yaitu pilih yang mengandung pH seimbang, bahan-bahan organik, dan juga mengandung ceramide, kandungan yang dapat melindungi kulit bayi dari kulit kering dan iritasi.

“Campuran lipid seimbang, yaitu ceramide, kolesterol, dan asam lemak, itu efektif dalam meningkatkan sifat barier dan kondisi klinis kulit pada lapisan kulit yang paling luar,” ujarnya Srie Prihianti, di Hotel JW Marriott, Jakarta Selatan, Senin 5 November 2018.

Sedangkan untuk produk sabun dan sampo, cari yang hypoallergenic, tanpa parfum dan pewarna. Bahkan sebaiknya pilih produk yang tidak banyak mengeluarkan busa karena hal tersebut lebih bagus untuk melembabkan kulit.

Advertising
Advertising

“Biasanya produk yang membuat banyak busa membuat kulit menjadi lebih kasar dan kering. Sedangkan produk yang tidak banyak busa biasanya membuat kulit terasa lebih licin. Banyak orang tua yang mengira kalau licin itu berarti tidak bersih,” lanjut Dr. Srie Prihianti seraya menambahkan licin itu sebenarnya karena kulit bayi menjadi lembab.

Pilih produk yang tidak lengket dan cepat diserap dengan kandungan bahan alami. Bila tidak yakin, Anda bisa konsultasi dengan dokter terlebih dahulu untuk memastikan produk yang diberikan kepada bayi adalah produk yang tepat.

Berita terkait

7 Kesalahan saat Menggunakan Parfum

1 jam lalu

7 Kesalahan saat Menggunakan Parfum

Berikut kesalahan-kesalahan saat menggunakan parfum yang dapat mengurangi efektivitas dan bahkan menciptakan kesan negatif.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

4 jam lalu

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

Banyak yang belum menyadari pentingnya mengonsumsi makanan tinggi kolagen yang secara langsung dapat meningkatkan pembentukan kolagen pada kulit.

Baca Selengkapnya

Umur Berapa Bayi Mulai Boleh Dipijat?

2 hari lalu

Umur Berapa Bayi Mulai Boleh Dipijat?

Tak ada pedoman pasti kapan bayi mulai dapat dipijat untuk pertama kalinya.

Baca Selengkapnya

Diselamatkan dari Rahim Ibunya yang Tewas dalam Serangan Israel, Bayi Sabreen Meninggal Dunia

2 hari lalu

Diselamatkan dari Rahim Ibunya yang Tewas dalam Serangan Israel, Bayi Sabreen Meninggal Dunia

Seorang bayi yang diselamatkan dari rahim ibunya yang sekarat setelah serangan udara Israel di Gaza selatan, dilaporkan meninggal pada Kamis.

Baca Selengkapnya

Macam Perawatan Kulit untuk Rosacea, Suntik sampai Laser

3 hari lalu

Macam Perawatan Kulit untuk Rosacea, Suntik sampai Laser

Dermatolog mengatakan pengobatan penyakit kulit rosacea bisa dilakukan dengan beberapa modalitas seperti suntik atau laser.

Baca Selengkapnya

5 Kesalahan yang Perlu Diwaspadai Saat Memijat Bayi

4 hari lalu

5 Kesalahan yang Perlu Diwaspadai Saat Memijat Bayi

Memijat bayi pun membutuhkan teknik dan cara tertentu. Salah memijat dapat berakibat fatal pada bayi.

Baca Selengkapnya

Saran Dermatolog buat Penderita Rosacea agar Tak Semakin Parah

6 hari lalu

Saran Dermatolog buat Penderita Rosacea agar Tak Semakin Parah

Empat jenis produk perawatan kulit dibutuhkan penderita rosacea demi mengurangi keluhan gatal-gatal. Simak saran dermatolog.

Baca Selengkapnya

Bayi di Gaza Lahir dari Rahim Ibu Hamil yang Tewas Diserang Israel

7 hari lalu

Bayi di Gaza Lahir dari Rahim Ibu Hamil yang Tewas Diserang Israel

Tim medis di Gaza berhasil melakukan operasi caesar untuk membantu lahirnya bayi dari rahim seorang ibu yang tewas dalam serangan Israel.

Baca Selengkapnya

Serangan Israel di Rafah Tewaskan 18 orang, Termasuk 14 Anak-anak

7 hari lalu

Serangan Israel di Rafah Tewaskan 18 orang, Termasuk 14 Anak-anak

Serangan brutal Israel pada Sabtu malam di Rafah menewaskan 18 orang, termasuk 14 anak-anak. Dokter berhasil menyelamatkan bayi dari jasad ibu hamil

Baca Selengkapnya

Perempuan Mahardhika Nilai Penahanan Anandira Puspita Bersama Bayi Berpotensi Mereviktimisasi Korban

11 hari lalu

Perempuan Mahardhika Nilai Penahanan Anandira Puspita Bersama Bayi Berpotensi Mereviktimisasi Korban

Sekretaris Nasional Perempuan Mahardhika, Tyas Widuri, menilai penahanan Anandira Puspita dan bayinya berpotensi mereviktimisasi korban dugaan perselingkuhan suaminya.

Baca Selengkapnya