Penasaran Diet Keto, Perhatikan Hal Ini Sebelum Melakukannya

Rabu, 25 Juli 2018 09:00 WIB

Ilustrasi diet ketogenik. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Saat ini, berbagai tips diet atau pola makan yang sehat dapat didapatkan dengan mudah melalui internet maupun media sosial. Hingga akhirnya muncul tren-tren diet di masyarakat, mulai dari diet mayo, diet clean eating, diet low carbo hingga diet keto. Masyarakat pun berbondong-bondong mengikuti tren diet tersebut.

Baca juga:
5 Alasan Kamu Harus Mencoba Diet Keto
Tips agar Diet Keto Sukses dan Dapat Manfaat Maksimal

Padahal setiap diet belum tentu cocok dengan semua orang, diet seseorang dengan pekerjaan berat tak akan sama dengan diet orang yang bekerja hanya duduk di kantor. Chef dan spesialis healthy food Steby Rafael mengungkapkan yang terpenting adalah memahami kebutuhan nutrisi dan kondisi metablisme saat menerapkan pola makan sehat.

“Kuncinya adalah kemauan memahami kebutuhan. Jadi harus memiliki pengetahuan yang cukup, tidakhanya cara mengolah masakan namun juga komposisi nutrisi dan kalori yang tepat,” jelasnya. Chef sekaligus pemandu program memasak ini memberikan beberapa tips dan manfaat memulai pola diet sehat bagi keluarga.

1. Pahami dulu makanan sehat
Menurut Rafael, makanan sehat adalah makanan dengan gizi seimbang. Takaran makan yang baik adalah takaran yang menyediakan bermacam-macam gizi dan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh dalam satu piring makan, mulai dari karbohidrat, protein, mineral, vitamin serta lemak.

Advertising
Advertising

Berbagai kandungan gizi ini dapat didapatkan dari berbagai macam makanan, mulai dari beras untuk karbohidrat, sayuran untuk mineral, vitamin, serat dan protein, alpukat dan ikan untuk lemak baik hingga daging untuk mendapatkan protein hewani.

2. Diet bukan untuk menjadi kurus
Banyak orang melakukan diet untuk menurunkan berat badan, padahal diet yang baik adalah pola makan sehat yang disesuaikan dengan kebutuhan dan kondisi tubuh sehingga bisa mendapatkan berat bedan yang ideal. Aktivitas kita sehari-hari, seperti pekerjaan, juga mempengaruhi pola makan dan nutrisi yang kita butuhkan untuk beraktivitas.

“Misalnya orang yang melakukan aktivitas berat tentu tidak bisa kita melakukan diet yang mengurangi banyak karbohidrat yang penting sebagai nutrisi tubuh,” ujar Rafael.

Ia menambahkan agar tidak asal mengikuti tren diet ketahui diet atau pola makan yang terbaik bagi tubuh. Tak ada salahnya melakukan riset kecil-kecilan, bisa melalui mencari-cari informasi dari internet, untuk mendapatkan diet yang sesuai.

Artikel lain:
Jaga Badan dan Diabetes Jadi Alasan Halle Berry Pilih Diet Keto
Diet Keto, Boleh Makan Enak Asal Tanpa Karbohidrat

3. Jangan hindari lemak
Lemak salah satu nutrisi yang sangat penting untuk tubuh, salah satunya untuk memproses vitamin dalam tubuh. Jika kita tidak mengonsumsi lemak sama sekali, maka vitamin yang terkandung dalam sayur dan buah-buahan tidak akan dapat diproses dan hanya menjadi ampas.

Lemak juga penting untuk perkembangan sel dalam tubuh. Kekurangan lemak dalam tubuh dapat menyebabkan kulit kusam, mempengaruhi penglihatan hingga sulit berkosentrasi. Lemak yang dimaksud adalah lemak baik, bukan lemak trans atau lemak jenuh yang malah nantinya memperburuk kesehatan. Lemak baik dapat diperoleh dari alpukat, minyak zaitun dan ikan yang tinggi akan omega 3.

4. Pola makan sehat bisa bikin lebih kreatif
Menerapkan pola makan yang sehat bukan berarti kita harus mengesampingkan rasa makanan. Kita bisa membuat makanan sehat yang tidak hanya enak dan baik bagi tubuh tapi juga enak bagi mulut.

“Hidup sehat bukan berarti hatus terbatas padab pilihan makanan yang itu-itu aja, apalagi sampai harus mengorbankan cita rasa. Dengan terus belajar, kita dapat semakin kreatif dalam menciptakan alternatif masakan lezat dengan nutrisi seimbang,” ujar Chef Steby Rafael.

DWI NUR SANTI

Berita terkait

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

7 hari lalu

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

PT Indordesa-- anak perusahaan PT Konimex, meluncurkan produk makanan nutrisi dan perawatan kesehatan, FontLife One, di Kota Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

8 hari lalu

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

Kehadiran itu membahayakan tujuan perjanjian, yaitu mengatur keseluruhan daur hidup plastik untuk melindungi kesehatan manusia dan lingkungan.

Baca Selengkapnya

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

8 hari lalu

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

Presiden Joko Widodo atau Jokowi acap menyampaikan keresahannya soal warga negara Indonesia yang berbondong-bondong berobat ke negara lain, alih-alih dalam negeri.

Baca Selengkapnya

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

9 hari lalu

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

Ternyata lima masalah ini menjadi penyebab penderita diabetes sulit tidur.

Baca Selengkapnya

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

9 hari lalu

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

Proyek penelitian di 13 negara ini bertujuan meningkatkan kesadaran global tentang bahan kimia berbahaya dalam plastik daur ulang

Baca Selengkapnya

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

9 hari lalu

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

Presiden Jokowi mengungkapkan PR besar Indonesia di bidang kesehatan. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

13 hari lalu

Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

Pakta Konsumen Nasional meminta pemerintah untuk memenuhi hak konsumen tembakau di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Penelitian Sebut Diet Ini Bisa Turunkan Risiko Gagal Jantung

16 hari lalu

Penelitian Sebut Diet Ini Bisa Turunkan Risiko Gagal Jantung

Diet sayur dan rendah gula, yang dikenal sebagai diet EAT-Lancet, membantu mengurangi risiko gagal jantung. Bagaimana hubungannya?

Baca Selengkapnya

Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

16 hari lalu

Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

Kesehatan mental lebih dari sekadar gangguan atau kecacatan mental yang diderita seseorang. Psikolog beri penjelasan.

Baca Selengkapnya

7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

17 hari lalu

7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

Dehidrasi terjadi ketika kucing kehilangan lebih banyak cairan dari yang mereka konsumsi.

Baca Selengkapnya