Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Hal yang Menandakan Tidur Siang Berkualitas

Reporter

Editor

Yunia Pratiwi

image-gnews
Ilustrasi wanita tidur di kantor. shutterstock.com
Ilustrasi wanita tidur di kantor. shutterstock.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Banyak orang merasa mengantuk setelah makan siang. Hal ini tentu tidak menandakan Anda pemalas atau sebagai alasan untuk tidak segera kembali ke meja kerja. Faktanya, tidur siang sebenarnya memang dibutuhkan dan banyak memberi manfaat terutama dalam meningkatkan produktivitas kerja.

Baca juga: Sisi Positif dan Negatif Tidur Siang

Philip Gehrman, Ph.D., asisten profesor psikologi Universitas Pennsylvania, Amerika Serikat, mengungkapkan tidur siang berkualitas sangat efektif menghilangkan rasa kantuk sehingga meningkatkan performa kerja, produktivitas, kreativitas, daya ingat, dan suasana hati.

Tidur siang yang berkualitas juga meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan menurunkan risiko terkena penyakit kardiovaskular. Namun apakah Anda sudah tahu tidur siang seperti apa yang akan membawa banyak manfaat?

Tidak Lebih Dari 90 Menit
Tidur siang berkualitas bukan berarti dilakukan sepanjang siang. “Tidur siang yang dilakukan selama 15 hingga 30 menit efektif untuk meningkatkan kewaspadaan,” kata Gehrman. Jika Anda merasa lemah secara mental, tidur siang dengan durasi sedikit panjang akan membantu menyegarkan pikiran. 

Pasang Alarm
Agar tidur siang tak sampai kebablasan, Gehrman menyarankan agar Anda memasang alarm. Dan segeralah bangun setelah mendengar alarm. Untuk mencegah rasa malas setelah bangun tidur siang, sebaiknya Anda sudah punya rencana kegiatan apa saja yang harus dilakukan setelah bangun tidur siang. Anda bisa juga menyegarkan diri dengan mencuci muka, menenggak minuman segar atau selepas tidur siang, segeralah mengingat bahwa pekerjaan sudah menanti Anda.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Lakukan Dengan Konsisten
Kebanyakan orang secara alami akan mengantuk pada pukul 2 siang dan 4 sore. Tapi jika tubuh sudah memberikan sinyal-sinyal lelah seperti menguap dan kepala terasa berat, itu waktunya Anda tidur sejenak. Agar bisa tertidur lebih cepat dan tidak mengulur waktu untuk masuk ke fase tidur pulas, cobalah tidur siang di waktu yang sama secara konsisten setiap hari termasuk di akhir pekan.

“Dengan terpaku pada jadwal tidur siang, tubuh Anda akan beradaptasi dan mempelajari kapan waktunya istirahat sehingga Anda lebih mudah mengantuk dan tertidur, juga menghindari disorientasi waktu ketika bangun dari tidur siang,” jelas Gehrman.

Cari Tempat yang Nyaman
Beberapa orang mengatakan sengaja tidur siang dengan posisi duduk atau di tempat yang cahayanya terang untuk mencegah tidur terlalu lama. Kenyataannya tidur dalam kondisi tidak nyaman membuat tubuh Anda tidak benar-benar beristirahat. Selain itu Anda juga akan lebih sulit masuk ke fase tidur pulas. Karenanya, sama seperti halnya tidur malam, Gehrman menyarankan agar Anda mencari tempat yang nyaman dan bercahaya redup untuk tidur siang. 

Jangan Paksakan Diri
Namun ada satu fakta lain, tidak semua orang bisa menikmati tidur siang. Faktanya, dalam penelitian yang dilakukan oleh Mednick, ada 50 persen orang tidak bisa mendapatkan manfaat dari tidur siang dalam hal kewaspadaan dan produktivitas. Orang-orang ini adalah mereka yang memiliki ritme sirkadian monophasic, atau pola tidur satu kali dalam sehari. Kabar baiknya, orang-orang yang tidak bisa menikmati tidur siang berarti sudah mendapatkan istirahat yang berkualitas di malam hari.

AURA

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

2 hari lalu

Jajaran direksi PT Konimex dan PT Indordesa, serta dari Laboratoires Grand Fontaine menggelar konferensi pers peluncuran produk baru FontLife One di Hotel Alila Solo, Jawa Tengah, Jumat, 26 April 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

PT Indordesa-- anak perusahaan PT Konimex, meluncurkan produk makanan nutrisi dan perawatan kesehatan, FontLife One, di Kota Solo, Jawa Tengah.


Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

3 hari lalu

Aeshnina Azzahra Aqilani co Captain River Warrior Indonesia (Riverin) Bergabung dalam Pawai untuk mengakhiri Era Plastik, Ottawa, Kanada 21 April 2024. Foto dok: ECOTON
Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

Kehadiran itu membahayakan tujuan perjanjian, yaitu mengatur keseluruhan daur hidup plastik untuk melindungi kesehatan manusia dan lingkungan.


Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

3 hari lalu

Presiden Joko Widodo melakukan peninjauan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Toto Kabila, Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo, pada Senin, 22 April 2024. Dalam kunjungannya, Presiden Jokowi meninjau langsung fasilitas dan alat-alat kesehatan yang ada di RSUD tersebut. Foto: Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden
Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

Presiden Joko Widodo atau Jokowi acap menyampaikan keresahannya soal warga negara Indonesia yang berbondong-bondong berobat ke negara lain, alih-alih dalam negeri.


5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

4 hari lalu

Ilustrasi wanita alami kepala pusing saat bangun tidur. Foto: Freepik.com/Jcomp
5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

Ternyata lima masalah ini menjadi penyebab penderita diabetes sulit tidur.


Saling Mempengaruhi, Ini Hubungan Diabetes dengan Gangguan Tidur

4 hari lalu

Ilustrasi diabetes. Freepik.com
Saling Mempengaruhi, Ini Hubungan Diabetes dengan Gangguan Tidur

Penderita diabetes tipe 2 mengalami masalah gangguan tidur karena ketidakstabilan kadar gula darah dan gejala terkait diabetes.


Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

4 hari lalu

Konferensi pers kandungan racun dalam pelet plastik daur ulang yang dilakukan Ecoton di Gresik, Jawa Timur, Selasa, 23 April 2024. TEMPO/Nur Hadi
Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

Proyek penelitian di 13 negara ini bertujuan meningkatkan kesadaran global tentang bahan kimia berbahaya dalam plastik daur ulang


Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

4 hari lalu

Presiden Joko Widodo melakukan kunjungan kerja di Provinsi Sulawesi Barat pada Selasa, 23 April 2024. Mengawali kegiatannya, Presiden Jokowi meninjau Kantor Gubernur Sulawesi Barat yang sempat hancur saat terjadi gempa pada tahun 2021 lalu. Foto: Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden
Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

Presiden Jokowi mengungkapkan PR besar Indonesia di bidang kesehatan. Apa saja?


8 Cara Mencegah Jet Lag ala Pramugari setelah Penerbangan Jarak Jauh

4 hari lalu

Ilustrasi penumpang pesawat terbang kelas ekonomi. Freepik.com/DC Studios
8 Cara Mencegah Jet Lag ala Pramugari setelah Penerbangan Jarak Jauh

Pramugari dan pakar perjalanan berbagi cara mencegah jet lag setelah penerbangan jarak jauh, dari mengatur waktu sampai jalan-jalan sore hari.


4 Tipe Tidur dan Pengaruhnya pada Kesehatan, Anda Masuk yang Mana?

5 hari lalu

Ilustrasi tidur siang. Pexels/Meruyert Gonullu
4 Tipe Tidur dan Pengaruhnya pada Kesehatan, Anda Masuk yang Mana?

Penelitian selama 10 tahun menemukan empat tipe tidur pada lebih dari 3.000 orang. Apa saja dan pengaruhnya pada kesehatan?


Pilihan Makanan Pengaruhi Kualitas Tidur, Simak Saran Pakar

7 hari lalu

Ilustrasi tidur gelisah atau sulit tidur. Shutterstock
Pilihan Makanan Pengaruhi Kualitas Tidur, Simak Saran Pakar

Pilihan makanan adalah pertimbangan penting untuk memastikan kualitas tidur yang baik. ada yang bisa membantu tidur sementara lain merusaknya.