Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mengenal Diet Whole30 yang Sedang Ngetren

Reporter

image-gnews
Ilustrasi diet. shutterstock.com
Ilustrasi diet. shutterstock.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pernahkah mendengar tentang program Whole30 yang saat ini populer? Diet ini melarang gula, alkohol, biji-bijian, susu, kacang polong, dan banyak lagi.

Potensi manfaat diet whole30 membuat orang mau melakukannya. Pasalnya, mereka yang telah menjalaninya menyebut diet tersebut membuat pencernaan lebih baik, tingkat energi yang lebih tinggi, dan penurunan berat badan.

Namun, seperti diet lain, tak setiap orang yang mencoba diet ini bakal merasakan manfaatnya karena mereka tidak konsisten mematuhi ketentuan diet Whole30. Jika Anda pernah mendengar tentang program diet Whole30 dan tertarik mencoba, maka ini ada 10 makanan wajib untuk mensukseskan diet tersebut.

Baca juga:
5 Alasan Kamu Harus Mencoba Diet Keto
Diet Santai Ini Bikin Tubuh Langsing dan Fit
4 Kesalahan Saat Diet
Marsha Aruan Anti Diet, Bebas Makan Justru Tingkatkan Staminanya

"Menurut pencipta Whole30, buat sebagian orang jenis makanan tertentu mungkin memperburuk masalah di dalam tubuh," ujar Andrea Goergen, pemilik Cultivate Healthy di Washington, D.C., seperti dikutip dari MensHealth.com.

"Idenya adalah menghilangkan sumber-sumber yang umumnya memperburuk kesehatan tubuh, dan dari reaksi-reaksi yang memungkinkan tubuh untuk menyembuhkan dan membangtu mengatasi gejala negatif," tambahnya.

Jika berpikir untuk memulai Whole30, inilah yang dapat Anda makan.

#Daging
Daging adalah protein utama diet Whole30 karena menambah protein adalah kunci untuk menjaga rasa lapar dan menghindari keinginan untuk makanan yang tidak sesuai aturan diet Whole30.

Idealnya, daging harus organik dan hewan diberi makan rumput, bukan daging yang sudah mengalami proses. Daging yang bisa dicoba antara lain sapi, ayam, kalkun,domba , bebek.

#Makanan laut
Makanan laut adalah pilihan yang tepat jika tubuh mulai bosan mengonsumsi daging. Namun, beberapa jenis makanan laut memiliki manfaat lebih dari yang lain. Disarankan, setidaknya seminggu sekali mengonsumsi 3,5 ons ikan berlemak yang dimasak, seperti salmon, sarden, dan herring.

Jenis makanan laut ini menawarkan EPA dan DHA omega-3 yang membantu kesehatan, bermanfaat bagi semuanya, dari kesehatan otak sampai jantung. Selain itu, pedoman dalam diet Whole30 adalah merekomendasikan makanan laut hasil tangkapan yang masih baru dan terjamin segar.

#Telur
Sangat sulit menjalankan diet Whole30 tanpa mengandalkan telur. Telur adalah protein berkualitas tinggi, membantu Anda merasa lebih kenyang lebih lama.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Telur juga mengandung kolin, yang dapat bermanfaat bagi kesehatan kognitif di kemudian hari. Jadi, pastikan makan kuning telur juga untuk manfaa, bukan hanya putih telur.

#Sayuran
Salah satu aturan diet Whole30 adalah memastikan semua jenis sayuran tersedia. Sayuran memberi serat, tidak hanya mengenyangkan, juga bermanfaat menurunkan kolesterol. Umumnya, sayur memiliki kalori rendah dibanding makanan lain. Adapun kacang hijau dan kacang polong termasuk dalam kategori ini, meskipun secara teknis mereka adalah kacang-kacangan, sebagian besar tidak diizinkan pada diet Whole30.

#Buah
Sekalipun pencipta Whole30 tidak mengatakan dapat makan buah sebanyak yang dinginkan, namun makan buah memang dianjurkan. Selain menyediakan vitamin, mineral, antioksidan, dan serat, buah juga sangat melembabkan dan penting saat musim panas.

Ilustrasi kentang rebus. Mykingcook.com

#Kentang
Meskipun secara teknis termasuk dalam kategori sayuran, kentang adalah salah satu kejutan pada diet Whole30 karena diperbolehkan. Bukan hanya ubi yang mendapatkan stempel persetujuan. Kentang juga diizinkan dalam diet Whole30, selama tidak digoreng.

Kentang dianggap buruk karena mengandung tinggi pati, tetapi makanan utuh dan juga mengandung nutrisi yang besar, seperti serat, kalium, dan vitamin, seperti halnya ubi jalar yang tinggi vitamin A.

#Alpukat
Alpukat, zaitun, kacang mete, dan kelapa semuanya tinggi lemak dan membuat kenyang lebih lama. Dalam hal makanan seperti alpukat, yang tinggi kalori, moderasi adalah kuncinya. Di sisi lain, buah zaitun bagus untuk dimakan karena relatif rendah kalori. Terkadang, diet Whole30 juga memungkinkan untuk kacang dan biji.

minyak zaitun (pixabay.com)

#Minyak zaitun
Kabar baik untuk penggemar minyak zaitun: Diet Whole30 menganggap minyak zaitun extra virgin dan minyak kelapa bagus. Para penulis diet merujuk minyak ini sebagai ‘cooking fats’ meskipun Anda dapat menggunakannya untuk melengkapi makanan lain juga, misalnya,untuk salad.

#Kopi
Untungnya, kopi diperbolehkan pada diet Whole30. Anda dapat menambahkan sedikit kayu manis ke kopi untuk sedikit mempermanisnya. Kopi sebenarnya memiliki beberapa manfaat kesehatan yang menjanjikan karena mengandung antioksidan dan polifenol. Senyawa ini dapat mengurangi risiko diabetes, batu ginjal, dan kanker tertentu.

#Bumbu dan rempah-rempah
Ini adalah kesempatan untuk mendapatkan keuntungan dalam diet Whole30 karena penggunaan banyak bumbu, rempah-rempah, dan bumbu diperbolehkan. Bumbu dan rempah-rempah membantu mencegah rasa bosan atas menu sehari-hari, sangat bagus menambahkan rasa rendah kalori ke makanan. Beberapa bumbu dan rempah favorit adalah pala dan kayu manis untuk resep yang lebih manis. Tambahkan sedikit buah panggang, dan bawang putih, serpihan paprika merah.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


RPP Kesehatan Atur Pengendalian Rokok, Juru Bicara Sri Mulyani: Kami Ikut Beri Masukan

4 jam lalu

Juru Bicara Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Yustinus Prastowo, saat ditemui di acara Indonesia Digital Summit 2023 di Hotel Four Season, Jakarta Selatan, pada Selasa, 28 November 2023. TEMPO/ Moh Khory Alfarizi
RPP Kesehatan Atur Pengendalian Rokok, Juru Bicara Sri Mulyani: Kami Ikut Beri Masukan

Jubir Sri Mulyani menyatakan Kemenkeu selama ini aktif memberi masukan dalam penggodokan RPP Kesehatan.


6 Manfaat Daun Kari bagi Kesehatan

7 jam lalu

Ilustrasi daun salam. wikipedia.org
6 Manfaat Daun Kari bagi Kesehatan

Daun kari menawarkan banyak manfaat kesehatan karena senyawa tanaman kuat yang dikandungnya.


WHO Sebut Wabah Penyakit di Gaza Bisa Lebih Mematikan daripada Bom

8 jam lalu

Warga Palestina yang terluka dalam serangan Israel terbaring di lantai saat mereka dibantu di rumah sakit Indonesia setelah rumah sakit Al Shifa tidak berfungsi di tengah serangan darat Israel, di utara Jalur Gaza 16 November 2023. REUTERS/Fadi Alwhidi
WHO Sebut Wabah Penyakit di Gaza Bisa Lebih Mematikan daripada Bom

Penyakit dapat membunuh lebih banyak orang dibandingkan bom jika sistem kesehatan Jalur Gaza tidak diperbaiki.


Telur Baik buat Turunkan Berat Badan, Berapa Butir yang Dianjurkan dalam Seminggu?

18 jam lalu

Ilustrasi telur rebus (Pixabay.com)
Telur Baik buat Turunkan Berat Badan, Berapa Butir yang Dianjurkan dalam Seminggu?

Berapa butir telur sebaiknya dikonsumsi dalam seminggu untuk mendapatkan manfaatnya, termasuk menurunkan berat badan?


5 Tanda Restoran yang Menyajikan Makanan Lezat di Bangkok

1 hari lalu

Ilustrasi pria memilih restoran saat berlibur. shutterstock.com
5 Tanda Restoran yang Menyajikan Makanan Lezat di Bangkok

Hampir semua restoran di Bangkok yang menyajikan hidangan autentik dan lezat memiliki kesamaan, seperti suasana, dekorasi, menu, dan bahkan metodenya.


Tak Mudah Merawat Orang Sakit, Ini Cerita Jadi "Caregiver" Penyandang Kanker

3 hari lalu

Ilustrasi perawatan pasien Covid-19. REUTERS
Tak Mudah Merawat Orang Sakit, Ini Cerita Jadi "Caregiver" Penyandang Kanker

Putri dari Indro Warkop Hada Kusumonegoro membagikan pengalamannya menjadi orang yang merawat anggota keluarga sedang sakit atau "caregiver".


Komunitas Faktor Penting Dalam Perjalanan Kesehatan, Ini Surveinya

5 hari lalu

Ilustrasi lari/herbalife
Komunitas Faktor Penting Dalam Perjalanan Kesehatan, Ini Surveinya

Survei membuktikan komunitas pendukung sangat penting dalam upaya menjaga kesehatan dan kesejahteraan.


8 Makanan Pembakar Lemak Tubuh

6 hari lalu

warpspeedfatloss.com
8 Makanan Pembakar Lemak Tubuh

Makanan pembakar lemak antara lain telur, kacang-kacangan, ubi, dan ikan.


Hindari Makanan dan Minuman Ini jika Ingin Tidur Nyenyak

6 hari lalu

Ilustrasi perempuan tidur. Foto: Freepik.com
Hindari Makanan dan Minuman Ini jika Ingin Tidur Nyenyak

Memilih makanan dan minuman yang bijaksana menjelang tidur dapat membantu Anda mendapatkan tidur yang lebih berkualitas


Inilah Jenis Diet yang Cocok untuk Penderita Diabetes

7 hari lalu

Ilustrasi diabetes. Freepik.com
Inilah Jenis Diet yang Cocok untuk Penderita Diabetes

Salah satu kunci utama menghadapi penyakit diabetes adalah melalui pola makan yang sehat dan teratur dengan diet.