Minum Es Saat Haid Berbahaya Cuma Mitos, Justru Ada Manfaatnya

Reporter

Sehatq.com

Editor

Yunia Pratiwi

Selasa, 3 September 2019 20:50 WIB

Ilustrasi es batu (Pixabay.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Ada banyak mitos seputar menstruasi yang beredar. Salah satunya larangan minum es haid. Minum es saat haid dianggap bisa menyebabkan darah haid membeku. Namun hal ini hanya mitos belaka.

Saluran pencernaan dan saluran reproduksi benar-benar berbeda. Jadi, mustahil minum es saat haid bisa mengganggu sistem reproduksi wanita. Lebih jauh lagi, suhu dingin dari air es sebenarnya hanya akan terasa sampai tenggorokan. Saat air turun ke lambung dan menjadi satu dengan cairan tubuh lainnya, maka suhu air tersebut akan menyesuaikan.

Masih soal pantangan minum es saat haid, ada yang menyebut bahwa darah haid bisa tersumbat apabila seorang wanita hobi minum es. Padahal, semua hal yang dikonsumsi oleh tubuh akan diolah di saluran pencernaan. Setelah itu, zat-zat tersebut akan terserap oleh tubuh. Jadi, proses metabolismenya pun sangat berbeda. Tidak ada hubungan antara apa yang dikonsumsi dengan kondisi menstruasi seseorang.

Kekhawatiran lain yang juga beredar di masyarakat adalah bahwa minum es saat haid memicu terbentuknya kista hingga kanker rahim. Lagi-lagi, ini hanyalah mitos. Kista dan kanker rahim terjadi karena ada pertumbuhan sel abnormal pada tubuh seorang wanita, tidak ada hubungannya sama sekali dengan apa yang dikonsumsi saat haid.

Justru, penyakit-penyakit seperti tumor, kista, dan kanker rahim lebih rentan terjadi karena faktor genetik dan gaya hidup. Selain keturunan, kebiasaan yang tidak sehat seperti merokok dan mengonsumsi alkohol juga berkontribusi terhadap terbentuknya tumor, kista, dan kanker rahim. Ingat saja bahwa apapun yang dikonsumsi oleh seorang wanita ketika sedang haid tidak akan berpengaruh pada kesehatan reproduksi dan siklus haidnya. Jalur pencernaan dan reproduksi sangat berbeda.

Advertising
Advertising

Saat menstruasi sebaiknya menjaga tubuh tetap terhidrasi. Banyak wanita yang merasa lebih mudah lelah ketika haid. Salah satu cara untuk menjaga kebugaran tubuh adalah dengan memastikan tubuh tetap terhidrasi. Selalu konsumsi cairan dalam jumlah yang cukup sesuai dengan kebutuhan tubuh.

Ketika haid, hormon estrogen dan progesteron berkurang drastis sehingga tubuh memerlukan asupan cairan. Hal ini bisa berpengaruh terhadap sistem pencernaan dan menyebabkan kembung hingga konstipasi. Minum air termasuk es dapat meredakan masalah-masalah ini.

Manfaat minum es saat haid

1. Meningkatkan detak jantung
Mengonsumsi air es saat terbangun di pagi hari dapat membantu mengaktifkan organ tubuh sehingga siap untuk beraktivitas. Justru dengan air dingin, tubuh akan merasa lebih segar dan bisa mengusir rasa kantuk. Terlebih, untuk mereka yang terbangun masih merasakan nyeri haid.

2. Mencegah konstipasi
Saat sedang haid, tentu pencernaan seorang wanita akan terasa lebih sensitif. Termasuk untuk urusan buang air besar. Kabar baiknya, air es dapat mencegah konstipasi. Rasa-rasanya tak perlu menambah rasa nyeri haid dengan masalah buang air besar yang tidak lancar, kan?

3. Mengurangi nyeri haid
Memastikan tubuh mendapat asupan cairan yang cukup selama haid rupanya juga bisa mengurangi nyeri haid. Entah itu minum air hangat atau air es, sama-sama penting dalam memastikan tubuh terhidrasi dengan baik.

Beberapa manfaat minum es saat haid di atas justru mematahkan mitos yang banyak beredar di sekitar kita. Satu hal lagi yang bisa mengatasi rasa tidak nyaman saat haid adalah mengisi waktu dengan hal-hal yang lebih produktif dan menyenangkan. Entah itu dengan berolahraga ringan, membaca, bekerja, jalan-jalan, dan banyak lagi.

SEHATQ

Berita terkait

Mengenal Miom Uteri, Tumor Jinak yang Perlu Diwaspadai

9 hari lalu

Mengenal Miom Uteri, Tumor Jinak yang Perlu Diwaspadai

Gejala miom uteri dapat berupa perdarahan hebat saat menstruasi serta kesulitan untuk hamil bergantung pada lokasi dan ukurannya.

Baca Selengkapnya

Pengaruh Sering Makan Makanan Olahan pada Menstruasi

12 hari lalu

Pengaruh Sering Makan Makanan Olahan pada Menstruasi

Sering makan makanan olahan dibanding makanan rumahan menjadi salah satu penyebab anak perempuan lebih cepat mengalami menstruasi.

Baca Selengkapnya

4 Tanda Nyeri Menstruasi Sudah Tak Wajar dan Gejala Kondisi Serius

24 hari lalu

4 Tanda Nyeri Menstruasi Sudah Tak Wajar dan Gejala Kondisi Serius

Orang sering tak paham apa yang sebenarnya terjadi saat menstruasi dan kapan perlu mendapat penanganan medis. Berikut empat tanda Anda perlu waspada.

Baca Selengkapnya

International Women's Day Jogja 2024, Srikandi UGM: Rebut Kembali Hak Perempuan yang Tidak Diperjuangkan Pejabat Negara

56 hari lalu

International Women's Day Jogja 2024, Srikandi UGM: Rebut Kembali Hak Perempuan yang Tidak Diperjuangkan Pejabat Negara

Peringatan International Women's Day Jogja 2024, Ketua Divisi Aksi dan Propaganda Srikandi UGM sebut mengusung tema "Mari Kak Rebut Kembali!"

Baca Selengkapnya

International Women's Day Jogja 2024: Suarakan Tuntutan untuk Perempuan dan Minoritas Gender

56 hari lalu

International Women's Day Jogja 2024: Suarakan Tuntutan untuk Perempuan dan Minoritas Gender

Pada peringatan International Women's Day (IWD) Jogja 2024, para peserta membawa tuntutan berbeda yang menarik perhatian massa aksi. Apa tuntutannya?

Baca Selengkapnya

Pekerja Pria Jepang Uji Coba Simulasi Nyeri Haid: Saya Tidak Bisa Bergerak!

56 hari lalu

Pekerja Pria Jepang Uji Coba Simulasi Nyeri Haid: Saya Tidak Bisa Bergerak!

Ini sebagai bagian dari inisiatif yang bertujuan untuk menumbuhkan empati terhadap rekan kerja perempuan Jepang menjelang Hari Perempuan Internasional

Baca Selengkapnya

Kecanggihan Arloji Pintar Xiaomi Watch 2: Bisa Pantau Siklus Haid dan Stres

26 Februari 2024

Kecanggihan Arloji Pintar Xiaomi Watch 2: Bisa Pantau Siklus Haid dan Stres

Arloji Xiaomi Watch 2 diluncurkan di MWC 2024 di Barcelona. Memiliki fitur yang bisa memantau siklus haid dan stres.

Baca Selengkapnya

Penyebab Anak Perempuan Terlambat Haid, Kelainan Kromosom sampai Masalah Hormon

26 Februari 2024

Penyebab Anak Perempuan Terlambat Haid, Kelainan Kromosom sampai Masalah Hormon

Anak perempuan usia 15 tahun belum haid perlu diperiksakan ke dokter apakah ada nyeri yang dirasakan setiap bulan atau kelainan lain.

Baca Selengkapnya

Ini Deretan Makanan yang Disarankan Dikonsumi saat Haid

25 Februari 2024

Ini Deretan Makanan yang Disarankan Dikonsumi saat Haid

Ahli gizi dan konsultan diabetes bersertifikat Mehvish Khan merekomendasikan beberapa makanan untuk dikonsumsi saat haid.

Baca Selengkapnya

Mengenali Tanda-Tanda Pubertas pada Anak Perempuan

31 Januari 2024

Mengenali Tanda-Tanda Pubertas pada Anak Perempuan

Anak perempuan yang mulai pubertas mengalami menarche atau menstruasi pertama. Usia rata-rata mulai menarche adalah 12 tahun.

Baca Selengkapnya