Lakukan 7 Kebiasaan Ini Agar Mempererat Ikatan Anak dan Orang Tua

Reporter

Bisnis.com

Editor

Yunia Pratiwi

Kamis, 15 November 2018 06:15 WIB

Ilustrasi anak bicara pada orang tua. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Seperti hubungan pada umumnya, ikatan batin antara orang tua dengan anak dapat terjalin semakin erat melalui kebiasaan dalam kehidupan sehari-hari. Mulai dari kebiasaan kecil seperti memeluk atau makan bersama anak tentu dapat mempererat hubungan anak dan orang tua.

Baca juga: Menjalin Kedekatan Orang Tua dan Anak Remajanya

Mengutip laman Verywell, untuk mencapai hal tersebut berikut beberapa kebiasaan baik yang bisa dilakukan orang tua bersama anak.

1. Makan bersama
Telah banyak penelitian yang membuktikan bahwa makan bersama secara rutin dengan anak memberikan manfaat positif seperti meningkatkan kebiasaan makan yang sehat. Selain itu, makan bersama juga meningkatkan ikatan emosional.

Apabila Anda sangat sibuk sehingga tidak bisa makan bersama setiap hari, upayakan untuk tetap memiliki waktu makan bersama setidaknya beberapa kali. Frekuensinya tidak harus sering, tetapi berkualitas. Isilah kegiatan makan bersama dengan pembicaraan yang seru dan menyenangkan bersama anak.

Advertising
Advertising

2. Bercerita sebelum tidur
Sama seperti makan bersama, bercerita sebelum tidur merupakan kesempatan yang baik untuk membangun hubungan dengan anak. Orang tua bisa menanyakan pengalaman anak sepanjang hari. Anak juga sebaiknya mendengarkan pengalaman orang tuanya di hari itu.

3. Bermain bersama
Kebiasaan bermain bersama juga bisa menjadi pilihan. Sediakan waktu setidaknya 15 menit setiap hari hanya untuk bermain bersama anak. Sekiranya ada waktu, bermain bersamanya di luar ruang seperti bersepeda atau bermain bola. Sebenarnya tidak masalah soal jenis kegiatannya, tetapi pastikan untuk menikmati kegiatan yang menyenangkan bersama.

4. Gandeng dan peluk!
Sentuhan fisik seperti menggandeng atau memeluk anak adalah kebiasaan yang perlu terus dilakukan orang tua. Izinkan anak-anak merasakan betapa orang tuanya mengasihinya melalui pelukan hangat.

Ilustrasi anak laki-laki bercerita pada ibunya. cdn.com

5. Saling menghormati
Kegagalan orangtua dalam mendekatkan diri pada anak adalah keinginan untuk dihormati tetapi enggan untuk menghormati anak. Padahal sebetulnya orangtua mesti memahami bahwa melahirkan rasa hormat orang tua bukan dengan memaksa mereka menghormati orang tua.

Cobalah untuk menunjukkan teladan terlebih dahulu, misalnya membiasakan diri di keluarga untuk mengucapkan kata “tolong” atau “terima kasih”. Pelan-pelan, anak akan meniru kebiasaan itu dan sikap menghargai akan lahir secara natural.

6. Izinkan anak untuk membantu orangtua
Cobalah untuk melakukan pekerjaan rumah tangga bersama dengan anak. Sebenarnya, anak secara natural senang membantu. Libatkan mereka sekaligus mengajari anak untuk latihan melakukan pekerjaan rumah. Jangan lupa memuji kalau mereka dapat melakukannya dengan baik.

7. Tunjukkan cinta pada anak setiap hari
Lakukan hal-hal kecil yang menunjukkan bahwa orang tua mencintai anak, misalnya menulis catatan kecil di bekal makan siang anak. Anak sebaiknya memahami bahwa dirinya dicintai oleh orangtuanya setiap hari.

Berita terkait

Uang Kementan untuk Keluarga Syahrul Yasin Limpo: dari Tagihan Parfum, Skincare, Kafe, hingga Sunatan

11 jam lalu

Uang Kementan untuk Keluarga Syahrul Yasin Limpo: dari Tagihan Parfum, Skincare, Kafe, hingga Sunatan

Dalam sidang terungkap bekas Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo alias SYL acapkali menggunakan uang Kementan untuk keperluan pribadi.

Baca Selengkapnya

Pola Asuh yang Perlu Dipahami Kakek Nenek saat Mengasuh Cucu

4 hari lalu

Pola Asuh yang Perlu Dipahami Kakek Nenek saat Mengasuh Cucu

Psikolog mengingatkan kakek atau nenek memahami jenis-jenis pola asuh ketika mengasuh cucu. Apa saja yang perlu dilakukan?

Baca Selengkapnya

Refleksi Nirina Zubir atas Perkara Mafia Tanah dengan Bekas ART: Mendobrak Tabu Percakapan Aset Orang Tua hingga Mulut Manis Sang Asisten

4 hari lalu

Refleksi Nirina Zubir atas Perkara Mafia Tanah dengan Bekas ART: Mendobrak Tabu Percakapan Aset Orang Tua hingga Mulut Manis Sang Asisten

Duel aktris Nirina Zubir melawan mafia tanah bekas asisten mendiang ibunya, Riri Khasmita, patut menjadi contoh orang ramai yang menghadapi kasus serupa.

Baca Selengkapnya

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

6 hari lalu

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

DP seorang anak wanita berusia 15 tahun menjadi korban dugaan persetubuhan anak di bawah umur. Pelaku diduga pemilik sebuah BAR.

Baca Selengkapnya

Saksi Ungkap Sering Bayari Biaya Ulang Tahun Cucu Syahrul Yasin Limpo Pakai Uang Kementan

6 hari lalu

Saksi Ungkap Sering Bayari Biaya Ulang Tahun Cucu Syahrul Yasin Limpo Pakai Uang Kementan

Menjawab itu, Isnar mengatakan putra Syahrul Yasin Limpo, Redindo juga pernah meminta uang kepadanya.

Baca Selengkapnya

Pentingnya Ibu Pahami Jenis Bahasa Kasih Sayang pada Anak dan Keluarga

6 hari lalu

Pentingnya Ibu Pahami Jenis Bahasa Kasih Sayang pada Anak dan Keluarga

Ibu cerdas perlu mengetahui bahasa kasih sayang agar bisa disampaikan kepada keluarga dan anak.

Baca Selengkapnya

OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

7 hari lalu

OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

toritas Jasa Keuangan (OJK) mengingatkan para ibu agar tidak menciptakan generasi sandwich. Apa itu?

Baca Selengkapnya

Kenali Penyebab dan Kiat Menangani Anak yang Gemar Berbohong

11 hari lalu

Kenali Penyebab dan Kiat Menangani Anak yang Gemar Berbohong

Berikut langkah-langkah yang bisa dilakukan ketika mendapati anak berbohong.

Baca Selengkapnya

Cara Menjaga Kualitas Hubungan dengan Pasangan Pasca Melahirkan Anak Pertama

11 hari lalu

Cara Menjaga Kualitas Hubungan dengan Pasangan Pasca Melahirkan Anak Pertama

Studi menemukan bahwa sikap terhadap sentuhan berdampak pada pasangan dalam transisi menjadi orang tua atau usai melahirkan anak pertama.

Baca Selengkapnya

7 Tips Ajak Anak Pola Makan Sehat

16 hari lalu

7 Tips Ajak Anak Pola Makan Sehat

Kebiasaan makan yang buruk dapat berdampak negatif pada kesehatan anak. Simak 5 tips anak ajak pola makan sehat

Baca Selengkapnya