Awas, Jangan Sampai Kena Serangan Jantung karena Nonton Bola

Reporter

Tempo.co

Minggu, 4 November 2018 10:58 WIB

Ilustrasi anak menonton televisi. Shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Sepak bola tak hanya digemari oleh kaum pria tapi juga wanita. Apalagi di saat berbagai liga di Eropa dan Indonesia sedang ramai dan padat pertandingan, yang membuat banyak orang menantikan penampilan terbaik tim favorit mereka.

Tapi, tahukah Anda bahwa terlalu banyak nonton bola akan berdampak pada kesehatan. Konon, menonton pertandingan olahraga dapat membuat stres. Hal itu ditemukan oleh penelitian di Canadian Journal of Cardiology.

Artikel lain:
Cegah Masalah Jantung dengan 5 Makanan Sehat Ini
Dokter: Remaja pun Bisa Terserang Penyakit Jantung Koroner

Peneliti menemukan bahwa denyut jantung manusia meningkat 75 persen ketika menonton pertandingan sepakbola di televisi. Hal itu setara dengan stres jantung.

Mengutip laman Time, penelitian sebelumnya telah menghubungkan menonton acara olahraga dan kesehatan, dalam hal ini meningkatnya risiko serangan jantung dan kematian mendadak di kalangan penonton dan menyebut secara khsusus akan berdampak untuk orang-orang dengan penyakit arteri koroner.

Advertising
Advertising

Penelitian melibatkan 20 orang dewasa yang tinggal di Montreal, Kanada, yang tidak memiliki riwayat penyakit jantung. Mereka memberikan informasi tentang kesehatan umum dan mengisi kuesioner “fan passion” untuk menentukan bagaimana mereka adalah pendukung tim Liga Hoki Nasional (NHL), Montreal Canadiens.

Kemudian, para peneliti dari Universitas Montreal mengukur detak nadi semua orang saat menonton pertandingan Canadiens. Setengah menonton di televisi dan setengahnya langsung di arena. Mereka menemukan bahwa detak jantung pemirsa televisi meningkat rata-rata 75 persen dan detak jantung peserta pertandingan meningkat sebesar 110 persen.

Ilustrasi nonton bola. REUTERS/Grigory Dukor

Itu sama dengan meningkatnya denyut jantung yang terlihat selama berolahraga berintensitas sedang hingga berat. Denyut jantung peserta tinggal di atas ambang batas untuk aktivitas fisik sedang selama sekitar 39 menit ketika menonton pertandingan di televisi.

Mereka yang di arena, denyut jantung berada di atas ambang batas aktivitas moderat selama 72 menit, dan di atas ambang batas aktivitas-kuat selama hampir 13 menit. Untuk itu, sekalipun banyak orang menunggu dan menantikan ajang olah raga ini disarankan untuk menjaga kesehatan serta selalu menjaga pola hidup sehat.

Baca juga:
Meski Ringan, Aktivitas Ini Bisa Turunkan Risiko Penyakit Jantung

Berita terkait

Awas, Marah Sebentar Saja Tingkatkan Risiko Serangan Jantung

2 hari lalu

Awas, Marah Sebentar Saja Tingkatkan Risiko Serangan Jantung

Peneliti menyebut amarah buruk buat fungsi pembuluh darah, mengganggu fungsi arteri, yang selanjutnya terkait risiko serangan jantung.

Baca Selengkapnya

Bahaya Konsumsi Paracetamol Sembarangan, Perlu Perhatikan Dosis yang Tepat

3 hari lalu

Bahaya Konsumsi Paracetamol Sembarangan, Perlu Perhatikan Dosis yang Tepat

Paracetamol tidak dapat dikonsumsi sembarangan karena memiliki efek dan bahaya bagi kesehatan. Perhatikan dosis yang disarankan.

Baca Selengkapnya

Sejarah Hari Ini, Kilas Balik Kematian Ibu Tien Soeharto 28 Tahun Lalu

6 hari lalu

Sejarah Hari Ini, Kilas Balik Kematian Ibu Tien Soeharto 28 Tahun Lalu

Walaupun telah meninggal, mendiang Ibu Tien Soeharto tetap dikenang dalam perjalanan sejarah bangsa.

Baca Selengkapnya

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

11 hari lalu

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

Presiden Jokowi mengungkapkan PR besar Indonesia di bidang kesehatan. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Apakah Jantung Bocor Bisa Disembuhkan?

11 hari lalu

Apakah Jantung Bocor Bisa Disembuhkan?

Jantung bocor terjadi ketika salah satu dari empat katup di jantung Anda tidak menutup rapat.

Baca Selengkapnya

Penelitian Sebut Diet Ini Bisa Turunkan Risiko Gagal Jantung

17 hari lalu

Penelitian Sebut Diet Ini Bisa Turunkan Risiko Gagal Jantung

Diet sayur dan rendah gula, yang dikenal sebagai diet EAT-Lancet, membantu mengurangi risiko gagal jantung. Bagaimana hubungannya?

Baca Selengkapnya

7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

19 hari lalu

7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

Dehidrasi terjadi ketika kucing kehilangan lebih banyak cairan dari yang mereka konsumsi.

Baca Selengkapnya

WHO: Kardiovaskular dan Pembuluh Darah Jadi Penyebab Kematian Utama Secara Global

23 hari lalu

WHO: Kardiovaskular dan Pembuluh Darah Jadi Penyebab Kematian Utama Secara Global

Kenali ragam penyakit kardiovaskular yang menjadi penyebab utama kematian secara global.

Baca Selengkapnya

Gejala Penyakit Jantung yang Biasa Muncul saat Bangun Tidur

24 hari lalu

Gejala Penyakit Jantung yang Biasa Muncul saat Bangun Tidur

Penelitian baru-baru ini menemukan gejala penyakit jantung yang biasanya terjadi di pagi hari. Berikut penjelasannya.

Baca Selengkapnya

Makanan Bersantan Siap Menyerbu Saat Lebaran, Ahli Gizi: Jangan Dipanaskan Berulang

27 hari lalu

Makanan Bersantan Siap Menyerbu Saat Lebaran, Ahli Gizi: Jangan Dipanaskan Berulang

Anda sudah siapkan opor, rendang hingga gulai untuk hidangan Lebaran? Ingat pesan dokter gizi soal makanan bersantan

Baca Selengkapnya