Meski Ringan, Aktivitas Ini Bisa Turunkan Risiko Penyakit Jantung

Reporter

Bisnis.com

Jumat, 26 Oktober 2018 17:03 WIB

Ilustrasi jalan kaki. Telegraph.co.uk

TEMPO.CO, Jakarta - Aktivitas fisik sangat penting buat penderita penyakit jantung untuk menjaga kebugaran tubuh dan memperpanjang harapan hidup. Namun, aktivitas fisik yang dilakukan bukan yang termasuk berat.

Aktivitas ringan, seperti berdiri atau berjalan santai selama 7 menit setelah 20 menit duduk di depan komputer atau menonton televisi, bisa membantu kesehatan jantung. Studi yang disampaikan dalam Kongres Kardiovaskular Kanada 2018 di Toronto, Kanada, beberapa waktu lalu menunjukkan bergerak bisa menangkal risiko berkurangnya angka harapan hidup, terutama jika kalori yang dibakar lebih dari 770 kilo kalori (kkal) per hari.

Baca juga:
Cegah Masalah Jantung dengan 5 Makanan Sehat Ini
Dokter: Remaja pun Bisa Terserang Penyakit Jantung Koroner

“Studi kami menunjukkan bahwa pasien penyakit jantung harus menghentikan waktu tidak aktif setiap 20 menit dengan aktivitas ringan 7 menit,” papar Ailar Ramadi dari Universitas Alberta, Edmonton, Kanada, kepada Indian Express.

Dia menyebutkan kegiatan sederhana, seperti berdiri dan berjalan dengan langkah biasa, pun akan menghabiskan lebih dari 770 kkal. Dalam studi tersebut, tim peneliti melibatkan 132 orang penderita penyakit arteri koroner. Mereka rata-rata berusia 63 tahun dan 77 persen di antaranya adalah laki-laki.

Advertising
Advertising

Artikel lain:
Tangkal Penyakit Jantung dengan Makan Ikan 2 Kali Seminggu
Memahami Sindrom Kardiorenal, Bukan Penyakit Jantung Biasa

Para partisipan kemudian diminta mengenakan alat pemantau aktivitas di lengan selama rata-rata 22 jam sehari selama 5 hari. Alat tersebut memantau jumlah energi yang dihabiskan selama istirahat (dari gaya hidup tak aktif), jumlah waktu tidak aktif, dan jumlah serta durasi istirahat selama setiap jam perilaku tak aktif.

Hasilnya, dari setiap jam waktu duduk, pasien penyakit jantung harus menambahkan hingga 21 menit aktivitas fisik ringan. Ramadi menerangkan hal ini akan menghabiskan 770 kkal sehari, jumlah yang terkait dengan risiko kematian dini yang lebih rendah.

Berita terkait

Awas, Marah Sebentar Saja Tingkatkan Risiko Serangan Jantung

1 hari lalu

Awas, Marah Sebentar Saja Tingkatkan Risiko Serangan Jantung

Peneliti menyebut amarah buruk buat fungsi pembuluh darah, mengganggu fungsi arteri, yang selanjutnya terkait risiko serangan jantung.

Baca Selengkapnya

12 Tips Bantu Cegah Kolesterol dan Gula Darah Tinggi

8 hari lalu

12 Tips Bantu Cegah Kolesterol dan Gula Darah Tinggi

Berikut 12 tips yang bantu mencegah kolesterol dan gula darah naik, termasuk pola makan dan kelola stres.

Baca Selengkapnya

Pola Tidur Baik Bantu Kurangi Risiko Penyakit Jantung dan Stroke

9 hari lalu

Pola Tidur Baik Bantu Kurangi Risiko Penyakit Jantung dan Stroke

Pola tidur yang sehat dapat membantu meningkatkan kesehatan tubuh secara keseluruhan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

9 hari lalu

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

Presiden Jokowi mengungkapkan PR besar Indonesia di bidang kesehatan. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Apakah Jantung Bocor Bisa Disembuhkan?

10 hari lalu

Apakah Jantung Bocor Bisa Disembuhkan?

Jantung bocor terjadi ketika salah satu dari empat katup di jantung Anda tidak menutup rapat.

Baca Selengkapnya

Benarkah Tidur di Lantai atau dengan Kipas Angin Sebabkan Paru-paru Basah?

15 hari lalu

Benarkah Tidur di Lantai atau dengan Kipas Angin Sebabkan Paru-paru Basah?

Dokter meluruskan beberapa mitos seputar paru-paru basah, termasuk yang mengaitkan kebiasaan tidur di lantai dan kipas angin menghadap badan.

Baca Selengkapnya

Sering Diabaikan, Padahal Peradangan Berisiko Penyakit Jantung sampai Kanker

16 hari lalu

Sering Diabaikan, Padahal Peradangan Berisiko Penyakit Jantung sampai Kanker

Peradangan yang terlalu sering berbahaya bagi kesehatan dan kita kerap mengabaikan dampaknya, yakni penyakit kronis.

Baca Selengkapnya

Penelitian Sebut Diet Ini Bisa Turunkan Risiko Gagal Jantung

16 hari lalu

Penelitian Sebut Diet Ini Bisa Turunkan Risiko Gagal Jantung

Diet sayur dan rendah gula, yang dikenal sebagai diet EAT-Lancet, membantu mengurangi risiko gagal jantung. Bagaimana hubungannya?

Baca Selengkapnya

7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

18 hari lalu

7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

Dehidrasi terjadi ketika kucing kehilangan lebih banyak cairan dari yang mereka konsumsi.

Baca Selengkapnya

Gejala Penyakit Jantung yang Biasa Muncul saat Bangun Tidur

23 hari lalu

Gejala Penyakit Jantung yang Biasa Muncul saat Bangun Tidur

Penelitian baru-baru ini menemukan gejala penyakit jantung yang biasanya terjadi di pagi hari. Berikut penjelasannya.

Baca Selengkapnya