Hati-hati, Suntik Kolagen Bisa Sebabkan Stroke. Ini Kata Pakar

Reporter

Bisnis.com

Jumat, 31 Agustus 2018 21:51 WIB

Ilustrasi fillers. Shutterstock

TEMPO.CO, Jakarta - Adhimukti T Sampurna, Chief Medical and Ancillary Services Officer Bamed Skincare, mengatakan bahaya suntik dan sulam memang lebih pada risiko kesalahan dalam proses penyuntikan. Jika dikerjakan tidak sesuai SOP, bahan-bahannya akan masuk ke pembuluh darah sehingga bisa menimbulkan masalah pada organ penting lainnya.

Selain itu, dia juga menyarankan masyarakat yang akan melakukan perawatan untuk memperhatikan dan mencari tahu kandungan dari bahan yang akan disuntikkan tersebut. Misalnya saja untuk suntik kolagen, menurutnya yang disuntik bukan benar-benar kolagen melainkan vitamin C dan antioksidan. Justru akan menjadi masalah bila yang disuntik benar-benar berisi kolagen.

Baca juga:
Rokok Vs Kolagen, Biang Kerok Kulit Keriput
Benarkah Kolagen Bermanfaat bagi Kulit? Simak Kata Pakar
Suntik Vitamin C atau Suplemen Kolagen, Mana Lebih Aman?
Jenis Makanan Penambah Produksi Kolagen agar Kulit Segar

“Justru kolagen itu tidak baik disuntikan ke dalam tubuh karena tidak bisa terserap dan akan membentuk plak serta sumbatan, malah bisa mendatangkan penyakit lainnya seperti stroke,” jelasnya.

Menurutnya, perawatan kulit terbaik harus disesuaikan dengan kondisi masing-masing pasien dan dilakukan melalui berbagai pendekatan. Masyarakat sebaiknya berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter spesialis sebelum memulai perawatan agar bisa mendapatkan jenis perawatan yang benar-benar sesuai.

Advertising
Advertising

Jika ingin mencegah penuaan pada kulit wajah, para wanita harus rajin mencuci muka dan menggunakan pelembab, terutama untuk yang bekerja di ruangan ber-AC yang bisa menyebabkan kulit menjadi kering.

“Bisa gunakan moisturizer tapi disesuaikan dengan kulit dan lingkungan. Jangan lupa pakai sunscreen dengan SPF minimal 30 tidak hanya untuk yang di luar ruangan tetapi juga di dalam rumah,” ujarnya.

Berita terkait

BeautyFest Asia 2024 Hadir Mengusung Tema 'Sheroes'

1 hari lalu

BeautyFest Asia 2024 Hadir Mengusung Tema 'Sheroes'

BeautyFest Asia 2024 akan dilaksanakan di 5 kota di Indonesia, yaitu Jakarta, Yogyakarta, Bandung, Medan, dan Surabaya.

Baca Selengkapnya

Macam Perawatan Kulit untuk Rosacea, Suntik sampai Laser

2 hari lalu

Macam Perawatan Kulit untuk Rosacea, Suntik sampai Laser

Dermatolog mengatakan pengobatan penyakit kulit rosacea bisa dilakukan dengan beberapa modalitas seperti suntik atau laser.

Baca Selengkapnya

Mooryati Soedibyo Berpulang di Usia 96 Tahun, Modal Rp 25 Ribu Mulai Bangun Mustika Ratu

4 hari lalu

Mooryati Soedibyo Berpulang di Usia 96 Tahun, Modal Rp 25 Ribu Mulai Bangun Mustika Ratu

Pendiri Mustika Ratu Mooryati Soedibyo wafat. Berikut kisah jatuh bangunnya membangun usaha kecantikan Mustika Ratu, modal awal Rp 25 ribu.

Baca Selengkapnya

Saran Dermatolog buat Penderita Rosacea agar Tak Semakin Parah

5 hari lalu

Saran Dermatolog buat Penderita Rosacea agar Tak Semakin Parah

Empat jenis produk perawatan kulit dibutuhkan penderita rosacea demi mengurangi keluhan gatal-gatal. Simak saran dermatolog.

Baca Selengkapnya

Dapat Melembapkan Kulit, Apa Itu Lanolin?

13 hari lalu

Dapat Melembapkan Kulit, Apa Itu Lanolin?

Lanolin adalah pelembab kulit untuk mencegah dan mengatasi kulit yang kering, kasar, gatal, atau iritasi.

Baca Selengkapnya

6 Kebiasaan Perawatan Kulit yang Memperparah Jerawat

28 hari lalu

6 Kebiasaan Perawatan Kulit yang Memperparah Jerawat

Jerawat adalah masalah umum pada orang dewasa dan beberapa kebiasaan perawatan kulit bisa membuatnya semakin parah.

Baca Selengkapnya

Tips Tampil dengan Kulit Sehat dan Glowing Saat Lebaran

31 hari lalu

Tips Tampil dengan Kulit Sehat dan Glowing Saat Lebaran

Ada sejumlah langkah perawatan wajah yang bisa dilakukan untuk mendapatkan kulit sehat saat Lebaran.

Baca Selengkapnya

7 Cara Mengatasi Kulit Kering saat Berpuasa

46 hari lalu

7 Cara Mengatasi Kulit Kering saat Berpuasa

Berikut adalah beberapa tips dan saran perawatan kulit saat puasa untuk menjaga kulit Anda tetap sehat dan bersinar.

Baca Selengkapnya

Tak Lagi Hanya Soal Wajah, Perawatan Ujung Rambut Hingga Kaki Semakin Tren Saat Ini

47 hari lalu

Tak Lagi Hanya Soal Wajah, Perawatan Ujung Rambut Hingga Kaki Semakin Tren Saat Ini

Saat ini tren perawatan yang sedang digemari adalah perawatan yang tidak hanya fokus di bidang kulit wajah, melainkan perawatan tubuh seluruhnya.

Baca Selengkapnya

Sekilas tentang Anita Roddick dan The Body Shop yang Dikabarkan Bangkut

47 hari lalu

Sekilas tentang Anita Roddick dan The Body Shop yang Dikabarkan Bangkut

Didirikan Dame Anita Roodick pada 1976, The Body Shop dimulai dengan keyakinan sesuatu revolusioner, bisnis menjadi kekuatan untuk kebaikan.

Baca Selengkapnya