Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tak Selamanya MSG Buruk buat Bumbu Makanan, Lansia Membutuhkannya

Reporter

image-gnews
Glutamate atau MSG. Foto:diytrade.com
Glutamate atau MSG. Foto:diytrade.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Monosodium Glutamat atau dikenal dengan MSG ternyata mampu meningkatkan asupan makanan pada lansia. Hal ini disampaikan oleh ahli gizi Dr. Johannes Chandrawinata, MND, SpGK.

Menurutnya, untuk menjaga rasa makanan serta meningkatkan asupan makanan pada lansia, makanan perlu diberikan MSG.

“Ternyata, pemberian MSG pada makanan rendah garam mampu memberikan efek rasa nikmat yang setara dengan makanan berkadar garam normal,” katanya. 

Artikel terkait:
Tak Selamanya MSG Buruk buat Kesehatan
Plus Minus MSG Menurut Ahli dari IPB
Bahaya MSG bagi Ibu Hamil dan Janin
Ternyata, Vetsin Tak Seburuk yang Kita Pikir. Simak Penjelasannya

Johannes menambahkan, saat ini ada banyak lansia yang bermasalah dengan gizi. Faktor penyebabnya pun beragam, seperti penggunaan gigi palsu yang mengandung metal dan dapat mempengaruhi indera pengecapan, hingga bertambahnya usia.

“Bertambahnya usia dapat mempengaruhi berkurangnya sensor rasa di lidah dan rongga mulut sehingga makanan akan terasa kurang enak dan nafsu makan menurun,” terangnya.

Selain itu, lansia juga mengalami penurunan produksi air liur (saliva) yang berfungsi untuk menelan, membantu pencernaan pati, dan karbohidrat.

“Di luar itu, ada juga lansia yang mengalami berkurangnya produksi getah lambung yang berdampak pada menurunnya nafsu makan,” lanjutnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Di sinilah peran MSG dibutuhkan. Johannes menyebut MSG memberi rasa umami atau gurih sehingga makanan terasa lebih nikmat.

“MSG juga merangsang produksi saliva sehingga indera perasa di lidah dan mulut dapat mengecap rasa makanan lebih baik. Selain itu, proses mengunyah dan menelan berlangsung dengan baik,” katanya.

Ilustrasi lansia makan sayur. Shuttterstock

Johannes meyakini pemberian MSG untuk makanan lansia akan merangsang pengeluaran getah lambung sehingga nafsu makan akan meningkat dan pencernaan di lambung menjadi lancar.

Fungsi baik MSG untuk lansia ini menurut Johannes belum banyak diketahui masyarakat, malah yang beredar sebaliknya. Banyak yang mengkampanyekan perihal keburukan MSG.

Padahal tidak demikian. Saat ini, kata Johannes, banyak penelitian tentang bantahan keburukan MSG. Salah satunya dilakukan oleh UGM melalui Journal Nutrition pada 2000.

“Dalam penelitian tersebut, peserta diberikan makan pagi tanpa MSG dan dibagi dalam tiga kelompok yang diberikan kapsul placebo (kapsul tanpa MSG), kapsul 1,5 gram MSG, dan kapsul dengan 3 gram MSG. Hasilnya membuktikan bahwa keluhan sakit kepala, tegang pada leher, kebas, dan haus di tiga kelompok sama saja,” tuturnya.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


5 Tips Merawat Kulkas agar Awet

2 jam lalu

Ilustrasi perempuan saat melihat isi kulkas. (The Kitch/Joe Lingeman)
5 Tips Merawat Kulkas agar Awet

Berikut tips yang bisa dilakukan agar kulkas Anda di rumah awet.


Persiapan Haji, Ini 7 Rekomendasi Olahraga untuk Lansia Sebelum Berangkat ke Tanah Suci

2 jam lalu

Jamaah lansia kloter SOC 20 mengikuti senam di Hotel Bilal Sektor 10, Mekah, Arab Saudi, Sabtu, 17 Juni 2023. Senam lansia yang diikuti puluhan jamaah tersebut untuk menjaga kesehatan dalam menghadapi puncak ibadah haji 1444 H/ 2023 Hijriah. ANTARA/Wahyu Putro A
Persiapan Haji, Ini 7 Rekomendasi Olahraga untuk Lansia Sebelum Berangkat ke Tanah Suci

Sejumlah olahraga ringan bisa dilakukan sebelum berangkat untuk persiapan fisik ibadah haji.


Kementerian Perdagangan Sebut Waralaba Makanan dan Minuman Terbesar, Capai 47 Persen

15 jam lalu

Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri (Dirjen PDN) Kementerian Perdagangan Isy Karim (kiri) saat melihat produk UMKM dalam Pameran Mall to Mall Produk UMKM yang digelar di pusat perbelanjaan di Jakarta, Rabu, 8 November 2023. ANTARA/Sinta Ambar
Kementerian Perdagangan Sebut Waralaba Makanan dan Minuman Terbesar, Capai 47 Persen

Dirjen Perdagangan Dalam Negeri Kementerian Perdagangan Isy Karim menyebut bisnis waralaba di sektor makanan dan minuman menjadi yang terbesar


554 Kloter Jemaah Calon Haji Siap Berangkat ke Tanah Suci Mulai 12 Mei, Kemenag Siapkan Ini

16 jam lalu

Ratusan umat muslim melakukan tawaf di kabah pada hari-hari terakhir ibadah haji di Masjidil Haram di kota suci Mekah, Arab Saudi 10 Juli 2022. Jemaah haji dari luar negeri kembali untuk haji setelah dua tahun terganggu akibat pandemi COVID-19. REUTERS/Mohammed Salem
554 Kloter Jemaah Calon Haji Siap Berangkat ke Tanah Suci Mulai 12 Mei, Kemenag Siapkan Ini

Proses pemberangkatan Jemaah calon haji ke Arab Saudi akan berlangsung hingga 10 Juni 2024.


Makanan Bergizi yang Tak Menggugah Selera Padahal Luar Biasa buat Tubuh

5 hari lalu

Cacing bambu, ulat sutera dan jangkrik goreng disajikan di restoran Insect di Bangkok, Thailand. Tujuan menggunakan serangga dalam kuliner ini untuk merevolusi pandangan terhadap makhluk yang paling tidak dicintai manusia. AP/Sakchai Lalit
Makanan Bergizi yang Tak Menggugah Selera Padahal Luar Biasa buat Tubuh

Makanan yang bisa bikin Anda bergidik seperti serangga justru diklaim sehat dan bergizi tinggi. Berikut makanan bergizi yang disarankan ahli diet.


Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

9 hari lalu

Penampilan Ibu Negara Korea Selatan, Kim Keon-hee tengah menjadi perbincangan saat mendampingi sang suami dalam KTT G20 di Bali. Parasnya banyak menuai pujian netizen lantaran terlihat awet muda di usianya yang kini mencapai 50 tahun. YouTube Sekretariat Presiden
Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

Menjaga kulit agar tetap awet muda bisa dimulai dengan olahraga teratur dan makan makanan sehat.


Dokter: Lansia Perlu Hindari Kafein agar Tidak Mengompol

10 hari lalu

Ilustrasi mengompol. Qsota.com
Dokter: Lansia Perlu Hindari Kafein agar Tidak Mengompol

Lansia diminta menghindari minuman berkafein seperti kopi dan teh pada sore dan malam hari agar tidak mengompol selama tidur malam.


Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

11 hari lalu

Penumpang Kereta Api Menoreh dari Semarang saat tiba di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Sabtu, 13 April 2024. Arus Balik Lebaran 2024 sebanyak 46.474 penumpang tiba di Jakarta dengan rincian turun di Stasiun Pasar Senen 17.000 penumpang, Stasiun Gambir 15,500 penumpang, Bekasi 6.600 penumpang dan sisanya turun di beberapa stasiun Jakarta. Puncak arus balik lebaran 2024 sendiri diprediksi pada tanggal 13, 14, dan 15 April 2024. TEMPO/M Taufan Rengganis
Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

Aturan kompensasi diatur dalam Permenhub Nomor PM 63 Tahun 2019 tentang Standar Pelayanan Minimum Angkutan Orang dengan Kereta Api.


15 Makanan Penghilang Mual untuk Ibu Hamil yang Wajib Dicoba

11 hari lalu

Ilustrasi ibu hamil diet. Freepik.com/Our-team
15 Makanan Penghilang Mual untuk Ibu Hamil yang Wajib Dicoba

Saat hamil muda, Anda sebaiknya mengonsumsi makanan penghilang mual untuk ibu hamil. Baiknya konsumsi makanan sehat dan bergizi.


Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

11 hari lalu

Threadlift dapat mengencangkan kulit wajah yang kendur dan meremajakan kulit serta merangsang produksi kolagen/Foto: Doc. Derma Express
Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

Banyak yang belum menyadari pentingnya mengonsumsi makanan tinggi kolagen yang secara langsung dapat meningkatkan pembentukan kolagen pada kulit.