Cara Natasha Rizky Hadapi Anak Alergi dan Dukungan Suami Tercinta

Senin, 29 Juni 2020 18:02 WIB

Pasangan Desta Mahendra dan Natasha Rizky terlihat kompak bersama ketiga anak mereka dengan balutan busana bermotif kotak. Adapun dalam unggahan di akun @desta08s, pakaian tersebut memadukan warna hijau army dan cokelat. "Selamat Lebaran.. Maaf lahir bathin," katanya. Instagram/@desta08s

TEMPO.CO, Jakarta - Aktris dan presenter Natasha Rizky memiliki tiga anak dari pernikahannya dengan Deddy Mahendra Desta, yakni Megumi Arrawda Sachi, Miskha Arrawfa Najma, dan Miguel Arrawsya Janied. Natasha menyadari membesarkan tiga anak penuh dengan tantangan terlebih ia dan suami punya riwayat alergi.

Riwayat alergi yang mereka alami pun menurun kepada anak keduanya Miskha Arrawfa Najma yang mengalami alergi susu sapi. Natasha mengaku saat Miskha menujukkan reaksi alergi pertam kali sempat mengalami kepanikan.

"Rasanya panik banget ya padahal anak pertama enggak mengalami alergi. Aku sempat diskusi sama suami karena termasuk hal baru bagi kami," ucap Natasha dalam Webinar “Pekan Tanggap Alergi Generasi Maju: Tanggap Alergi di masa Pandemi untuk Generasi Maju” Senin 29 Juni 2020.

Natasha Rizky menceritakan gejala yang dialami Miskha mulai dari bintik kemerahan, batuk, rasa tidak nyaman, bersin, rewel, dan aktivitas terganggu. "Rasanya sedih banget lihat kondisi dia yang jadi tidak nyaman. Namun setelah pelan-pelan kami mengetahui cara menangani, makin ke sini tumbuh kembang tetap baik, aktivitas nyaman seiring waktu. Sudah tidak seperti awal-awal pas kena alergi," ucap perempuan kelahiran 23 November 1993 ini.

Dengan memiliki pengalaman anak yang alergi, Natasha mengingatkan agar para orang tua cepat tanggap jika anak mulai menunjukkan gejala alergi. Misalnya mencari informasi tentang gejala alergi dari informasi di internet. Meski begitu ia mengingatkan agar tidak terlalu sering mencari informasi sendiri. "Khawatir situs tidak valid sumbernya. Jangan sampai kita menyimpulkan dan diagnosis sendiri supaya tidak stres, lebih baik konsultasi langsung dengan ahlinya," sarannya.

Advertising
Advertising

Selain cepat tanggap dengan gejala alergi anak, wanita yang memiliki usaha hijab dan kuliner ini tak ketinggalan menyebutkan dukungan dari suami tercinta juga sangat penting. "Jadi, suami bisa bantu menenangkan kepanikan kita, apalagi kalau masih awal-awal punya pengalaman anak alergi, terasa banget ya dukungan dari suami," imbuhnya.

Baca juga: Cerita Chaca Thaib dengan Anak Alergi dan Pentingnya Deteksi Dini

Natasha juga mengingatkan pentingnya "3 K" dalam menangani anak alergi. K pertama kenali gejala alergi susu sapi pada anak, K kedua segera konsultasikan ke dokter jika muncul gejala alergi susu sapi pada si kecil, dan K ketiga kendalikan dengan memberi alternatif nutrisi salah satunya susu yang mengandung soya agar tumbuh kembang tetap optimal. "Kalau kita sudah berupaya semaksimal mungkin, tips terakhir jangan patah semangat, karena kalau kitanya sehat dan bahagia, anak-anak pun juga demikian," pungkasnya.

Berita terkait

Saran Psikolog agar Anak Berkembang di Bidang Seni

16 jam lalu

Saran Psikolog agar Anak Berkembang di Bidang Seni

Orang tua perlu memberikan kesempatan kepada anak untuk bereksplorasi di berbagai bidang, baik seni maupun bidang lain.

Baca Selengkapnya

Natasha Rizky Bertemu Navito Halal di Jepang, Netizen Tak Lagi Berharap Rujuk dengan Desta

20 jam lalu

Natasha Rizky Bertemu Navito Halal di Jepang, Netizen Tak Lagi Berharap Rujuk dengan Desta

Natasha Rizky bertemu influencer makanan halal di Jepang, Navito Halal dan membuat konten bersama yang berujung harapan netizen agar berjodoh.

Baca Selengkapnya

6 Alasan Bayi Tidak Boleh Menggunakan Produk Mengandung Parfum

1 hari lalu

6 Alasan Bayi Tidak Boleh Menggunakan Produk Mengandung Parfum

Paparan parfum pada kulit bayi bisa menyebabkan iritasi bahkan infeksi pernapasan.

Baca Selengkapnya

Uang Kementan untuk Keluarga Syahrul Yasin Limpo: dari Tagihan Parfum, Skincare, Kafe, hingga Sunatan

3 hari lalu

Uang Kementan untuk Keluarga Syahrul Yasin Limpo: dari Tagihan Parfum, Skincare, Kafe, hingga Sunatan

Dalam sidang terungkap bekas Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo alias SYL acapkali menggunakan uang Kementan untuk keperluan pribadi.

Baca Selengkapnya

Pengaruh Ras dan Keturunan pada Alergi Anak

7 hari lalu

Pengaruh Ras dan Keturunan pada Alergi Anak

Ada beberapa faktor yang ikut mempengaruhi terjadinya alergi pada anak selain alergen, termasuk ras dan keturunan.

Baca Selengkapnya

Gejala Rinitis Alergi pada Anak yang Perlu Dikenali Orang Tua

7 hari lalu

Gejala Rinitis Alergi pada Anak yang Perlu Dikenali Orang Tua

Kenali empat gejala khas rinitis alergi yang terlihat pada anak, yakni bersin berulang, hidung gatal, hidung meler, dan hidung tersumbat.

Baca Selengkapnya

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

8 hari lalu

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

DP seorang anak wanita berusia 15 tahun menjadi korban dugaan persetubuhan anak di bawah umur. Pelaku diduga pemilik sebuah BAR.

Baca Selengkapnya

Saksi Ungkap Sering Bayari Biaya Ulang Tahun Cucu Syahrul Yasin Limpo Pakai Uang Kementan

8 hari lalu

Saksi Ungkap Sering Bayari Biaya Ulang Tahun Cucu Syahrul Yasin Limpo Pakai Uang Kementan

Menjawab itu, Isnar mengatakan putra Syahrul Yasin Limpo, Redindo juga pernah meminta uang kepadanya.

Baca Selengkapnya

Pentingnya Ibu Pahami Jenis Bahasa Kasih Sayang pada Anak dan Keluarga

8 hari lalu

Pentingnya Ibu Pahami Jenis Bahasa Kasih Sayang pada Anak dan Keluarga

Ibu cerdas perlu mengetahui bahasa kasih sayang agar bisa disampaikan kepada keluarga dan anak.

Baca Selengkapnya

OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

9 hari lalu

OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

toritas Jasa Keuangan (OJK) mengingatkan para ibu agar tidak menciptakan generasi sandwich. Apa itu?

Baca Selengkapnya