Anak Lontarkan Pertanyaan Sulit, Ini yang Mesti Orang Tua Lakukan

Selasa, 12 Maret 2019 05:20 WIB

Ilustrasi anak laki-laki bercerita pada ibunya. cdn.com

TEMPO.CO, Jakarta - Orang tua harus selalu siap menyambut masa kritis anak, saat si kecil mulai mempertanyakan semua hal yang baru diketahuinya. Anak dengan rasa ingin tahu yang besar terkadang tidak hanya melontarkan pertanyaan yang bisa dijawab sambil memejamkan mata.

Sering muncul pertanyaan dari anak yang membuat orang tua mengernyitkan dahi dan berpikir, “Dari mana dia bisa tahu hal itu? Bagaimana cara menjelaskannya?”, misalnya pertanyaan soal Tuhan, kematian, seks, hingga pertanyaan acak lain seperti mengapa bulan selalu berjalan mengikuti kita.

Artikel lain:
4 Manfaat Orang Tua Memeluk Anak

Menjawab pertanyaan-pertanyaan sulit yang dilontarkan anak terkadang menjadi situasi sulit. Jika tidak dijawab, anak bisa mencari tahu dari sumber yang tidak tepat. Jika dijawab secara asal, maka jawaban itulah yang akan menjadi pegangan anak hingga dewasa. Jadi bagaimana cara menyikapi pertanyaan sulit dari anak dengan tepat?

Wayne Fleisig, Ph.D., psikolog di Children’s of Alabama di rumah sakit Birmingham, Amerika Serikat, mengatakan tidak apa-apa jika orang tua tidak langsung menjawab pertanyaan anak saat itu juga. Namun, pastikan Anda benar-benar mencari jawabannya dan berniat memberitahu anak di lain waktu.

Advertising
Advertising

Tidak apa, dan mungkin lebih baik mengatakan “Itu pertanyaan bagus. Biarkan ibu memikirkan jawabannya dan kita bicarakan lagi nanti.”

Yang sering menjadi kesalahan kebanyakan orang tua adalah panik dan marah ketika tidak bisa menjawab pertanyaan anak, sementara anak terus mendesak untuk menjawabnya. Padahal, Anda bisa melakukan lima trik berikut ini untuk menghadapi pertanyaan sulit dari anak.

Baca juga:
3 Tips Mengenalkan Politik pada Anak

#Jangan panik, berteriak, ataupun memarahi anak ketika Anda merasa pertanyaan mereka terlalu sulit, aneh, dan tidak masuk akal. Tetaplah tenang dan coba tanyakan kembali secara mendetail pada anak dan klarifikasikan hal apa yang sebenarnya ingin mereka ketahui.

#Jangan mematahkan semangat mereka, jawablah dengan eskpresi yang menunjukkan antusiasme yang sama dengan anak.

#Terkadang pertanyaan anak sebenarnya sederhana, orang tua lah yang berpikir terlalu rumit. Berusahalah untuk menjawab dengan kalimat yang sederhana jika bisa diberikan contoh konkret yang bisa dipahami anak. Jangan membuat hal menjadi lebih rumit dan memaksa anak untuk memahaminya.

#Jangan khawatir jika Anda harus menjelaskan tentang apa yang tidak disukai anak. Kenyataan terkadang memang tidak menyenangkan, namun anak tidak akan suka jika mengetahui orang tua berbohong.

#Terkadang Anda harus menjawab pertanyaan dengan mengajukan pertanyaan lagi untuk memancing anak berpikir dan menemukan jawabannya sendiri. Misalnya, ketika anak bertanya, “Kenapa kita harus menyayangi binatang?”, jawablah dengan pertanyaan, “Karena binatang juga mahluk hidup seperti kamu. Kamu, sebagai mahluk hidup, maunya disayang atau disiksa? Kenapa mau disayang?” Cara menjawab seperti ini akan membantu anak membangun kemampuan berpikir kritis dan melontarkan ide tentang banyak hal.

AURA

Berita terkait

Ketahui Sindrom Anak Sulung Perempuan, Beban Putri Tertua

2 jam lalu

Ketahui Sindrom Anak Sulung Perempuan, Beban Putri Tertua

Sindrom putri sulung adalah beban yang dirasakan oleh anak sulung perempuan untuk berperan sebagai orang tua ketiga bagi saudara-saudaranya.

Baca Selengkapnya

Saran Psikolog agar Anak Berkembang di Bidang Seni

20 jam lalu

Saran Psikolog agar Anak Berkembang di Bidang Seni

Orang tua perlu memberikan kesempatan kepada anak untuk bereksplorasi di berbagai bidang, baik seni maupun bidang lain.

Baca Selengkapnya

Uang Kementan untuk Keluarga Syahrul Yasin Limpo: dari Tagihan Parfum, Skincare, Kafe, hingga Sunatan

3 hari lalu

Uang Kementan untuk Keluarga Syahrul Yasin Limpo: dari Tagihan Parfum, Skincare, Kafe, hingga Sunatan

Dalam sidang terungkap bekas Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo alias SYL acapkali menggunakan uang Kementan untuk keperluan pribadi.

Baca Selengkapnya

Pola Asuh yang Perlu Dipahami Kakek Nenek saat Mengasuh Cucu

6 hari lalu

Pola Asuh yang Perlu Dipahami Kakek Nenek saat Mengasuh Cucu

Psikolog mengingatkan kakek atau nenek memahami jenis-jenis pola asuh ketika mengasuh cucu. Apa saja yang perlu dilakukan?

Baca Selengkapnya

Refleksi Nirina Zubir atas Perkara Mafia Tanah dengan Bekas ART: Mendobrak Tabu Percakapan Aset Orang Tua hingga Mulut Manis Sang Asisten

7 hari lalu

Refleksi Nirina Zubir atas Perkara Mafia Tanah dengan Bekas ART: Mendobrak Tabu Percakapan Aset Orang Tua hingga Mulut Manis Sang Asisten

Duel aktris Nirina Zubir melawan mafia tanah bekas asisten mendiang ibunya, Riri Khasmita, patut menjadi contoh orang ramai yang menghadapi kasus serupa.

Baca Selengkapnya

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

8 hari lalu

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

DP seorang anak wanita berusia 15 tahun menjadi korban dugaan persetubuhan anak di bawah umur. Pelaku diduga pemilik sebuah BAR.

Baca Selengkapnya

Saksi Ungkap Sering Bayari Biaya Ulang Tahun Cucu Syahrul Yasin Limpo Pakai Uang Kementan

9 hari lalu

Saksi Ungkap Sering Bayari Biaya Ulang Tahun Cucu Syahrul Yasin Limpo Pakai Uang Kementan

Menjawab itu, Isnar mengatakan putra Syahrul Yasin Limpo, Redindo juga pernah meminta uang kepadanya.

Baca Selengkapnya

Pentingnya Ibu Pahami Jenis Bahasa Kasih Sayang pada Anak dan Keluarga

9 hari lalu

Pentingnya Ibu Pahami Jenis Bahasa Kasih Sayang pada Anak dan Keluarga

Ibu cerdas perlu mengetahui bahasa kasih sayang agar bisa disampaikan kepada keluarga dan anak.

Baca Selengkapnya

OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

10 hari lalu

OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

toritas Jasa Keuangan (OJK) mengingatkan para ibu agar tidak menciptakan generasi sandwich. Apa itu?

Baca Selengkapnya

Kenali Penyebab dan Kiat Menangani Anak yang Gemar Berbohong

14 hari lalu

Kenali Penyebab dan Kiat Menangani Anak yang Gemar Berbohong

Berikut langkah-langkah yang bisa dilakukan ketika mendapati anak berbohong.

Baca Selengkapnya