Chua Kotak Hamil Anak Kedua, Fisik Lebih Kuat dan Banyak Makan

Reporter

Tabloid Bintang

Editor

Yunia Pratiwi

Rabu, 2 Januari 2019 07:00 WIB

Chua Kotak. Instagram.com/@chuakotak

TEMPO.CO, Jakarta - Pemain bas grup musik Kotak Swasti Sabdastantri atau yang dikenal Chua Kotak kini sedang mengandung anak kedua. Usia kehamilannya sudah memasuki 7 bulan. Setelah pergantian tahun 2019, Chua akan cuti dari aktivitas bersama Kotak selama beberapa bulan dari mulai menjelang hingga pasca melahirkan.

Baca juga: Cara Chua Kotak Seimbangkan Waktu Manggung dan Keluarga

Chua Kotak merasakan beberapa perbedaan saat hamil anak pertama dan kedua ini. “Hamil anak pertama dulu berbeda dengan yang sekarang. Kalau hamil pertama saya hanya di rumah saja, kalau sekarang masih bisa tampil bersama Kotak,” kata Chua Kotak.

Dokter kandungan sudah memberikan lampu hijau kepada Chua Kotak bisa beraktivitas bersama Kotak, selama tetap menjaga diri di atas panggung. “Enggak boleh jingkrak-jingkrak juga. Suami mengizinkan selama saya senang dan bisa menjaga diri. Enggak selalu suami menemani saya manggung saat hamil sekarang,” ujarnya.

Chua Kotak (Markuat / tabloidbintang.com)

Selain itu, ia juga merasakan fisiknya lebih kuat di kehamilan kedua ini. Chua Kotak yang sedang mengandung bayi berjenis kelamin perempuan ini juga mendadak menjadi banyak makan. “Semua makanan di makan, berat badan naik drastis. Waktu periksa hamil, suster di rumah sakit sempat kaget waktu menimbang berat badan saya,” katanya.

Advertising
Advertising

Meski sekitar 2 bulan lagi melahirkan anak kedua, Chua Kotak masih santai dan belum membeli perlengkapan bayi. “Yang sekarang lebih cuek, masih ada barang bekas anak pertama yang masih bisa dipakai, seperti tempat tidur misalnya, Kalau dulu hamil anak pertama semua mau dibeli, wajar namanya juga anak pertama,” tutur Chua Kotak.

AURA

Berita terkait

Cegah Stunting dengan Jaga Nutrisi dan Rutin Periksa Kandungan

21 jam lalu

Cegah Stunting dengan Jaga Nutrisi dan Rutin Periksa Kandungan

Ibu hamil untuk menjaga nutrisi dan rutin memeriksakan kandungan untuk cegah stunting. Berikut saran yang perlu dilakukan.

Baca Selengkapnya

Bagaimana Risiko Kehamilan pada Usia Terlalu Muda dan Terlalu Tua? Ini Penjelasan Wakil Dekan Kedokteran UI

7 hari lalu

Bagaimana Risiko Kehamilan pada Usia Terlalu Muda dan Terlalu Tua? Ini Penjelasan Wakil Dekan Kedokteran UI

Wakil Dekan Fakultas Kedokteran UI memaparkan sejumlah risiko kehamilan di luar usia 20-35 tahun. Kondisi itu memerlukan antisipasi lebih dini.

Baca Selengkapnya

Pemeriksaan Kehamilan Rutin Bantu Cegah Penularan Sifilis dari Ibu ke Janin

9 hari lalu

Pemeriksaan Kehamilan Rutin Bantu Cegah Penularan Sifilis dari Ibu ke Janin

Penyakit sifilis bisa menular dari ibu yang terinfeksi ke janinnya melalui plasenta. Pemeriksaan kehamilan bantu mencegah penularan itu.

Baca Selengkapnya

Risiko Kehamilan setelah Usia 35 Tahun dan Perawatannya

17 hari lalu

Risiko Kehamilan setelah Usia 35 Tahun dan Perawatannya

Seiring bertambahnya usia, risiko komplikasi terkait kehamilan mungkin meningkat, terutama pada yang berumur di atas 35 tahun.

Baca Selengkapnya

Ragam Penyebab Mual dan Kapan Perlu Mendapat Perhatian Serius

20 hari lalu

Ragam Penyebab Mual dan Kapan Perlu Mendapat Perhatian Serius

Semua orang bisa mengalami mual dengan berbagai penyebab. Kapan perlu mendapat perhatian khusus dan periksa ke dokter?

Baca Selengkapnya

4 Pola Tidur Berkaitan Tidur yang Terbawa Sejak Masa Kehamilan

20 hari lalu

4 Pola Tidur Berkaitan Tidur yang Terbawa Sejak Masa Kehamilan

Perilaku dan pola pikir bermasalah mengenai tidur dapat muncul selama kehamilan dan menetap pada masa nifas.

Baca Selengkapnya

Penanganan Tidur yang Buruk Selama Masa Kehamilan dan Pasca Melahirkan

21 hari lalu

Penanganan Tidur yang Buruk Selama Masa Kehamilan dan Pasca Melahirkan

Tiga dari 4 wanita selama periode hamil dan atau pasca melahirkan mengalami masalah tidur seperti insomnia, kualitas tidur buruk, atau gangguan tidur

Baca Selengkapnya

Mudik Lebaran, Ibu Hamil Perlu Periksa USG Dulu dan Bawa Camilan Berprotein

22 hari lalu

Mudik Lebaran, Ibu Hamil Perlu Periksa USG Dulu dan Bawa Camilan Berprotein

Ibu hamil disarankan melakukan pemeriksaan melalui USG hingga membawa camilan berprotein tinggi untuk perjalanan mudik Lebaran.

Baca Selengkapnya

Hamil Anak Pertama Setelah Sempat Keguguran, Patricia Gouw: Mohon Doakan Kami

23 hari lalu

Hamil Anak Pertama Setelah Sempat Keguguran, Patricia Gouw: Mohon Doakan Kami

Patricia Gouw membagikan video perjalanannya dan suami menyambut anak pertama yang sempat keguguran tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Saran BKKBN untuk Ibu Hamil Berumur di Atas 35 Tahun

25 hari lalu

Saran BKKBN untuk Ibu Hamil Berumur di Atas 35 Tahun

Ibu hamil berusia 35 tahun atau lebih diimbau rutin cek kesehatan mulai dari gula darah, tekanan darah, hingga jantung karena risiko lebih tinggi.

Baca Selengkapnya