Olahraga Otak dengan Bicara Banyak Bahasa, Ini Kata Pakar

Senin, 3 Desember 2018 16:51 WIB

Ini yang Perlu Dilakukan Agar Efektif Belajar Bahasa Inggris

TEMPO.CO, Jakarta - Bilingualisme atau kemampuan menuturkan dua bahasa sempat dianggap sebagai pemicu berbagai masalah dalam perkembangan anak. Contohnya anak bingung bahasa, terlambat bicara, sulit berkomunikasi, hingga berkepribadian ganda.

Namun, karena tidak diiringi dengan pembuktian lewat penelitian ilmiah, hal tersebut hanya dianggap mitos dan kesalahpahaman. Faktanya, menurut berbagai penelitian, bilingualisme justru memberikan banyak manfaat pada anak.

Artikel lain:
Riset: Belajar Bahasa Asing Bermanfaat bagi Kesehatan
Semakin Muda Usia Belajar Bahasa, Lebih Cepat Menguasainya

Sebuah penelitian di Universitas Florida Atlantic, Amerika Serikat, memastikan anak bisa belajar lebih dari satu bahasa tanpa kebingungan dan orang tua, terutama para imigran, tidak perlu khawatir untuk bicara dengan bahasa ibu mereka kepada anak-anak.

Penelitian lain yang dilakukan di Jerman menyebutkan kemampuan multibahasa bukan sebuah kerugian namun kelebihan.

Advertising
Advertising

“Dari ilmu neurologi diketahui bahwa area otak yang dibutuhkan untuk menguasai bahasa akan tersusun lebih rapi dan padat pada anak-anak multibahasa. Terlebih, multilingualisme sepertinya mendukung kemampuan otak untuk mengontrol perhatian. Tidak heran jika anak-anak multilingual mempunyai kemampuan 'menukar' bahasa karena mereka mempraktikkan mekanisme ini dengan sering menukar dua bahasa atau lebih,” urai Claudia Maria Riehl, Direktur Institut Bahasa Asing di Universitas Ludwig Maximilian di Muenchen, Jerman.

Ellen Bialystok, ahli saraf kognitif yang telah menghabiskan 40 tahun untuk meneliti efek dari bilingualisme pada otak, menyebut bilingualisme sebagai “olahraga otak” karena jaringan otak bergerak lebih aktif ketika seseorang bicara dalam banyak bahasa.

Baca juga:
Jaga Kesehatan Otak dengan Kunyit, Ini Kata Peneliti
Berbohong Bahaya buat Otak, Ini Kaitannya

“Cara jaringan otak bekerja adalah setiap kali Anda bicara maka kedua bahasa akan muncul dan sistem kendali eksekutif otak harus memilah-milah dan memerhatikan mana yang relevan dengan situasi itu,” urai Bialystok.

Dalam penelitian dengan sampel 72 anak usia empat hingga enam tahun di Universitas Chicago, Amerika Serikat, didapati bahwa anak-anak bilingual mempunyai kemampuan yang lebih baik dalam memahami dan menginterpretasikan maksud dari omongan orang dewasa. Selain itu, mereka mempunyai kemampuan berkomunikasi yang lebih baik dari anak-anak monolingual.

AURA

Berita terkait

Serial Secret Ingredient Dibantu 3 Alih Bahasa

5 hari lalu

Serial Secret Ingredient Dibantu 3 Alih Bahasa

Nicholas Saputra menceritakan berbagai hal menarik soal proses syuting "Secret Ingredient". Salah satunya soal penggunaan beberapa alih bahasa.

Baca Selengkapnya

Ketahui Bahasa Cinta yang Dibutuhkan Keluarga

8 hari lalu

Ketahui Bahasa Cinta yang Dibutuhkan Keluarga

Ibu cerdas perlu mengetahui bahasa cinta atau kasih sayang yang digunakan untuk mengungkapkan perhatian pada orang lain.

Baca Selengkapnya

10 Kebiasaan yang Bisa Menurunkan Fungsi Otak

8 hari lalu

10 Kebiasaan yang Bisa Menurunkan Fungsi Otak

Semua kebiasaan ini bukan menjadi hal menakutkan karena bisa diubah dengan pola hidup sehat.

Baca Selengkapnya

Sering Lupa? Lakukan 5 Tips Berikut untuk Meningkatkan Daya Ingat

8 hari lalu

Sering Lupa? Lakukan 5 Tips Berikut untuk Meningkatkan Daya Ingat

Dengan menerapkan tips-tips ini dalam kehidupan sehari-hari, Anda dapat meningkatkan daya ingat Anda dan mengurangi kecenderungan untuk lupa.

Baca Selengkapnya

Tidak Selalu Buruk, Berikut 5 Manfaat Lupa untuk Kerja Memori Otak

8 hari lalu

Tidak Selalu Buruk, Berikut 5 Manfaat Lupa untuk Kerja Memori Otak

Lupa ternyata memiliki manfaat penting untuk kesehatan otak dan kreativitas Anda.

Baca Selengkapnya

Stimulasi Kognitif Terbanyak Bantu Lindungi Otak dari Masalah Daya Ingat

10 hari lalu

Stimulasi Kognitif Terbanyak Bantu Lindungi Otak dari Masalah Daya Ingat

Pekerjaan paling umum dengan tuntutan kognitif tertinggi yang bantu lindungi otak dari masadalah daya ingat adalah mengajar.

Baca Selengkapnya

4 Bumbu Dapur Sahabat Kesehatan Otak dan Penangkal Alzheimer

16 hari lalu

4 Bumbu Dapur Sahabat Kesehatan Otak dan Penangkal Alzheimer

Salah satu metode efektif untuk meningkatkan kesehatan otak dan mencegah penyakit Alzheimer adalah dengan mengonsumsi makanan yang baik buat otak.

Baca Selengkapnya

Prosa.ai Kenalkan Produk Pengubah Teks Jadi Suara Bahasa Indonesia

25 hari lalu

Prosa.ai Kenalkan Produk Pengubah Teks Jadi Suara Bahasa Indonesia

Prosa.ai meluncurkan produk pengubah teks jadi suara bahasa Indonesia, peningkatan dari versi sebelumnya.

Baca Selengkapnya

Kaitan Kesehatan Usus Kecil dan Otak Menurut Psikiater

29 hari lalu

Kaitan Kesehatan Usus Kecil dan Otak Menurut Psikiater

Kesehatan usus kecil memiliki kaitan dengan kesehatan otak. Berikut penjelasannya menurut spesialis kesehatan jiwa.

Baca Selengkapnya

5 Tanda-tanda Seseorang Mengalami Otak Popcorn

30 hari lalu

5 Tanda-tanda Seseorang Mengalami Otak Popcorn

Salah satu dampak utama dari otak popcorn adalah efeknya yang merugikan fokus pada otak.

Baca Selengkapnya