Anak Punya Jenis Kulit Atopik, Reisa Broto Asmoro Punya Solusinya

Rabu, 8 Agustus 2018 21:17 WIB

Sentuhan langsung kulit ibu dan kulit bayi.

TEMPO.CO, Jakarta - Dokter Reisa Broto Asmoro baru saja melahirkan bayi kedua pada 24 Maret 2018. Namun bayi kedua yang bernama R. Satriyo Daniswara Brotoasmoro, atau Yoda itu memiliki jenis kulit atopik.

Dermatitis atopik atau eksim adalah jenis kulit bayi yang sangat kering sampai sering muncul bercak merah dan terasa gatal. Umumnya terjadi pertama kali saat bayi berusia 2 bulan sampai 1 tahun.

Artikel lain:
3 Langkah Membuat Kulit Sawo Matang Tampak Bersinar
Cara Mudah Mencerahkan Kulit Tangan dengan Wortel
Tips Perawatan Kulit untuk Kamu yang Berusia 30 Tahun
Tips Perawatan Kulit Saat Memasuki Usia Menopause

“Bayi Yoda memiliki jenis kulit dermatitis atopik sehingga memerlukan perawatan yang lebih spesifik,” ujar Reisa, Brand Ambassador Mustela, di Jakarta Selatan, Rabu, 8 Agustus 2018.

Bayi dengan jenis kulit atopik memiliki risiko lebih tinggi terkena asma dan gangguan kardiovaskular pada masa pertumbuhan dan juga saat dewasa. Karena itu, sangat penting untuk mengidentifikasi pemicu dan menghindarinya dengan menerapkan perawatan kulit pada bayi yang tepat.

Advertising
Advertising

“Menjaga kesehatan kulit sangat penting, dari menggunakan produk yang benar sampai mencegah pemicunya. Saya masih memberikan ASI (Air Susu Ibu), jadi saya harus memperhatikan apa yang saya makan. Kalau untuk Yoda pemicunya makanan seafood dan debu,” lanjutnya.

Reisa Broto Asmoro, Dokter Kulit Kecantikan dan Brand Ambassador Mustela, di Jakarta Selatan, Rabu 8 Agustus 2018. TEMPO/Astari P Sarosa

Namun, bukan hanya dari makanan dan debu pemicu bercak merah dan rasa gatal yang sering dirasakan bayi dengan jenis kulit atopik juga bisa dari bahan baju, deterjen, dan parfum.

Untuk bayi Yoda yang memiliki jenis kulit atopik, Reisa menggunakan produk kulit yang khusus untuk jenis kulit tersebut. Produk yang digunakan memiliki kandungan avocado perseorse, dari bahan alami alpukat yang bagus untuk kulit bayi, yang sudah teruji klinis aman dan efektif untuk jenis kulit bayi yang atopik.

Pilih produk yang sudah aman untuk digunakan bayi dari setelah lahir, karena bayi atopik sangat membutuhkan pelembab kulit yang aman.

“Harus diberikan pelembab secara rutin, jangan hanya sekali saja setelah ada masalah kulit,” jelas Reisa.

Berita terkait

5 Kesalahan yang Perlu Diwaspadai Saat Memijat Bayi

2 hari lalu

5 Kesalahan yang Perlu Diwaspadai Saat Memijat Bayi

Memijat bayi pun membutuhkan teknik dan cara tertentu. Salah memijat dapat berakibat fatal pada bayi.

Baca Selengkapnya

Dapat Melembapkan Kulit, Apa Itu Lanolin?

12 hari lalu

Dapat Melembapkan Kulit, Apa Itu Lanolin?

Lanolin adalah pelembab kulit untuk mencegah dan mengatasi kulit yang kering, kasar, gatal, atau iritasi.

Baca Selengkapnya

Mengenang Roberto Cavalli, Desainer Legendaris yang Suka Tiru Kulit Binatang

12 hari lalu

Mengenang Roberto Cavalli, Desainer Legendaris yang Suka Tiru Kulit Binatang

Roberto Cavalli perancang busana asal Italia ternama itu tutup usia di angka 83 tahun.

Baca Selengkapnya

6 Kebiasaan Perawatan Kulit yang Memperparah Jerawat

26 hari lalu

6 Kebiasaan Perawatan Kulit yang Memperparah Jerawat

Jerawat adalah masalah umum pada orang dewasa dan beberapa kebiasaan perawatan kulit bisa membuatnya semakin parah.

Baca Selengkapnya

7 Manfaat Makan Buah Semangka bagi Kesehatan Tubuh

31 hari lalu

7 Manfaat Makan Buah Semangka bagi Kesehatan Tubuh

Semangka menjadi buah yang pas sebagai pilihan di bulan Ramadhan. Pada kondisi tubuh yang mengalami dehidrasi, buah ini menjaga kesehatan dan keseimbangan nutrisi.

Baca Selengkapnya

Dehidrasi Pengaruhi Kulit, Ini Tips Tampil Tetap Glowing Saat Puasa

43 hari lalu

Dehidrasi Pengaruhi Kulit, Ini Tips Tampil Tetap Glowing Saat Puasa

Simak cara merawat kulit agar tetap sehat dan glowing (bercahaya) saat berpuasa

Baca Selengkapnya

7 Cara Mengatasi Kulit Kering saat Berpuasa

44 hari lalu

7 Cara Mengatasi Kulit Kering saat Berpuasa

Berikut adalah beberapa tips dan saran perawatan kulit saat puasa untuk menjaga kulit Anda tetap sehat dan bersinar.

Baca Selengkapnya

Alasan Tak Boleh Langsung Cuci Muka setelah Wajah Terkena Sinar Matahari

57 hari lalu

Alasan Tak Boleh Langsung Cuci Muka setelah Wajah Terkena Sinar Matahari

Jangan langsung cuci muka setelah beraktivitas di luar ruangan atau terpapar sinar matahari. Dermatolog sebut alasannya.

Baca Selengkapnya

Apa itu Sindrom Stevens Johnson yang Dialami Artis Kartika Putri?

59 hari lalu

Apa itu Sindrom Stevens Johnson yang Dialami Artis Kartika Putri?

Sindrom Stevens Johnson merupakan kelainan fatal pada kulit dan selaput lendir yang sedikit langka terjadi.

Baca Selengkapnya

Rutinitas Penting Perawatan Kulit yang Dianjurkan Dokter

26 Februari 2024

Rutinitas Penting Perawatan Kulit yang Dianjurkan Dokter

Dokter kulit menekankan pentingnya menjaga rutinitas perawatan kulit setiap hari, termasuk membersihkan wajah teratur dengan produk yang sesuai.

Baca Selengkapnya