Lindungi Kulit dari Polusi Musim Panas dengan 7 Langkah Berikut

Reporter

Tempo.co

Editor

Yunia Pratiwi

Senin, 28 Mei 2018 14:07 WIB

Ilustrasi kulit orang kota. Shutterstock

TEMPO.CO, Jakarta - Polusi merupakan masalah sepanjang tahun dan menjadi lebih buruk saat musim panas. Jika kamu tinggal di perkotaan penuh dengan emisi dan udara yang stagnan, akan terasa sulit melindungi kulit dari polusi. Menurut pendiri C2 (California Clean), Clarissa Shetler dan Christine Falsetti, beberapa polutan yang dihadapi selama musim panas adalah oksidan fotokimia, seperti ozon atau radiasi ultraviolet dan sinar matahari.

Udara panas dan stagnan sebenarnya bisa mematangkan emisi dari mobil, pesawat terbang, dan pembangkit tenaga listrik untuk mengembangkan senyawa kimia baru. “Bahayanya adalah banyak partikel polutan sangat kecil sehingga mereka menimbulkan risiko kesehatan karena dapat dihirup atau diserap ke dalam sistem kita dan mengganggu fungsi sel normal atau menyebabkan kerusakan kulit,” ujarnya.

Artikel lainnya:
2 Kunci Utama Agar Kulit Wajah Sehat dan Cantik
Kiat Mencerahkan Kulit Wajah dengan Masker Ubi Ungu
Cek Tanda-tanda Penuaan Selain di Kulit

Dermatologist Dendy Engelman menambahkan bahwa 80 persen dari semua tanda penuaan kulit sebenarnya disebabkan oleh aggressor dari lingkungan ini. Selain menimbulkan bintik hitam, radang, garis-garis halus, dan keriput, polusi bahkan bisa menjadi penyebab kanker kulit. Polutan udara yang disebut komponen partikulat ambien menghasilkan radikal bebas berlebih, yang mengganggu kemampuan kulit untuk menghasilkan kolagen dan elastin serta mempertahankan kelembapan, sehingga tanda-tanda penuaan semakin meningkat.

Meski sulit menghindari polusi udara sama sekali, ada beberapa cara untuk melindungi kulit kamu, seperti dilansir dari Bustle berikut ini.

Advertising
Advertising

#1. Kulit terhidrasi dengan baik
Polusi dapat menyebabkan kulit menjadi sangat kering. Agar tetap seimbang dan terhidrasi, Drs Shetler dan Falsetti merekomendasikan minum banyak air setiap hari.

#2. Eksfoliasi rutin
Untuk memastikan partikel polutan kecil tersebut tidak menyumbat pori-pori, Shetler dan Falsetti juga merekomendasikan membersihkan muka dan tubuh setiap malam. Ditambah eksfoliasi dua kali seminggu untuk menghilangkan penumpukan sel-sel kulit mati.

#3. Gunakan masker
Menggunakan masker atau peeling sekali seminggu juga bisa membantu membersihkan pori-pori secara mendalam. Engelman merekomendasikan mencoba formula yang akan membantu melindungi diri dari kerusakan akibat radikal bebas saat mendetoksifikasi kulit.

#4. Gunakan facial oil
Polusi dapat menghalangi pori-pori dari oksigen dan minyak alami, sehingga sangat penting menggunakan facial oil di malam hari untuk membantu melembapkan kulit dan mengganti minyak alami. Selain itu, facial oil dapat melindungi kulit dengan pelembap yang mengandung sifat anti-polusi.

#5. Antioksidan
Untuk membantu meminimalkan kerusakan kulit, antioksidan adalah kuncinya. "Antioksidan membantu melindungi kulit dari serangan radikal bebas dengan menetralkan tekanan oksidatif yang dapat menyebabkan kerusakan sel," ujar Engelman. Dia merekomendasikan menggunakan serum vitamin dengan asam Ferulic, karena asam Ferulic menstabilkan larutan vitamin C dan E serta melipatgandakan perlindungan foto kulit.

#6. Konsumsi buah dan sayuran
Cara lain untuk melindungi kulit dari radikal bebas adalah mengkonsumsi makanan kaya antioksidan. Drs Shetler dan Falsetti merekomendasikan buah dan sayuran yang mengandung vitamin C dan E tinggi untuk membantu memerangi kerusakan kulit, seperti stroberi, jeruk, melon, aprikot, brokoli, ubi jalar, dan bayam.

#7. Himalayan pink salt
Bahan lain yang dapat membantu mendetoksifikasi kulit, menurut Engelman, adalah mencoba perawatan kulit yang mengandung Himalayan pink salt. Ini dapat membersihkan dan mempertahankan kulit dari tanda-tanda awal penuaan yang disebabkan oleh pencemaran lingkungan dan stressor. Misalnya essence atau cleansing water yang mengandung Himalayan pink salt untuk perawatan pemurnian cepat.

Berita terkait

Saran Pakar dalam Memilih skincare yang Aman

28 menit lalu

Saran Pakar dalam Memilih skincare yang Aman

Pakar membagi tips cara memilih obat perawatan kulit atau skincare yang mengandung bahan yang aman digunakan bagi kulit.

Baca Selengkapnya

Jangan Sembarang Pakai Skincare Etiket Biru, BPOM Sebut Alasannya

4 jam lalu

Jangan Sembarang Pakai Skincare Etiket Biru, BPOM Sebut Alasannya

Masyarakat diminta untuk tertib dalam menggunakan skincare sesuai peruntukannya, terutama yang beretiket biru, cek sebabnya.

Baca Selengkapnya

Tips agar Tak Salah Pilih Pasangan lewat Perjodohan

4 hari lalu

Tips agar Tak Salah Pilih Pasangan lewat Perjodohan

Buat yang sedang mencari pasangan melalui proses perjodohan atau kencan kilat, perhatikan beberapa hal penting berikut agar tak salah pilih.

Baca Selengkapnya

5 Cara Menggunakan Parfum yang Benar

6 hari lalu

5 Cara Menggunakan Parfum yang Benar

Menggunakan parfum dengan benar dapat membuat aroma bertahan lebih lama dan lebih merata.

Baca Selengkapnya

7 Kesalahan saat Menggunakan Parfum

7 hari lalu

7 Kesalahan saat Menggunakan Parfum

Berikut kesalahan-kesalahan saat menggunakan parfum yang dapat mengurangi efektivitas dan bahkan menciptakan kesan negatif.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

7 hari lalu

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

Banyak yang belum menyadari pentingnya mengonsumsi makanan tinggi kolagen yang secara langsung dapat meningkatkan pembentukan kolagen pada kulit.

Baca Selengkapnya

BeautyFest Asia 2024 Hadir Mengusung Tema 'Sheroes'

8 hari lalu

BeautyFest Asia 2024 Hadir Mengusung Tema 'Sheroes'

BeautyFest Asia 2024 akan dilaksanakan di 5 kota di Indonesia, yaitu Jakarta, Yogyakarta, Bandung, Medan, dan Surabaya.

Baca Selengkapnya

IMD Rilis Hasil Survei Smart City Index dan Persoalannya, Tiga Kota di Indonesia Masuk Daftar

11 hari lalu

IMD Rilis Hasil Survei Smart City Index dan Persoalannya, Tiga Kota di Indonesia Masuk Daftar

Jakarta, Medan, dan Makassar masuk dalam daftar survei Smart City Index 2024.

Baca Selengkapnya

5 Kesalahan yang Perlu Diwaspadai Saat Memijat Bayi

11 hari lalu

5 Kesalahan yang Perlu Diwaspadai Saat Memijat Bayi

Memijat bayi pun membutuhkan teknik dan cara tertentu. Salah memijat dapat berakibat fatal pada bayi.

Baca Selengkapnya

Mooryati Soedibyo Berpulang di Usia 96 Tahun, Modal Rp 25 Ribu Mulai Bangun Mustika Ratu

12 hari lalu

Mooryati Soedibyo Berpulang di Usia 96 Tahun, Modal Rp 25 Ribu Mulai Bangun Mustika Ratu

Pendiri Mustika Ratu Mooryati Soedibyo wafat. Berikut kisah jatuh bangunnya membangun usaha kecantikan Mustika Ratu, modal awal Rp 25 ribu.

Baca Selengkapnya