Ada Stretch Mark usai Melahirkan. Dokter: Jangan Garuk bila Gatal

Rabu, 14 Februari 2018 15:07 WIB

FPC. Bebas Stretch Mark. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Ibu yang baru saja melahirkan biasanya mengalami peregangan kulit atau stretch mark pada beberapa bagian tubuh karena perubahan berat badan secara drastis sehingga hal tersebut sangat normal.

Namun, setelah melahirkan banyak ibu yang terlalu sibuk untuk merawat tubuh. Karena itu, stretch mark pada tubuhnya akan bertahan lebih lama dan membutuhkan waktu lebih lama lagi untuk hilang.

Stretch mark merupakan perubahan biologis karena faktor hormon dan juga karena perubahan pada berat badan. Alasan lain adalah terjadinya inflamasi kulit dan biasanya terlihat pada area perut, paha, dan pinggang,” tutur Dr. Kevin A. Maharis, dokter kulit kecantikan, di Jakarta Selatan, Selasa, 13 Februari 2018.

Walaupun hal tersebut sangat normal, ada beberapa cara untuk mengurangi stretch mark atau bahkan untuk menghilangkannya. Salah satu cara untuk mengurangi atau menghilangkan peregangan kulit ini adalah menggunakan pelembab dan perlu dilakukan pada saat masih hamil, sebaiknya dilakukan pada saat trimester kedua, sebelum perut membesar.

Artikel terkait:
6 Mitos Seputar Melahirkan
Yang Ingin Bersalin Secara Normal, Ini Tipsnya
10 Alasan Ibu Harus Melahirkan lewat Operasi Caesar

Advertising
Advertising

Cara penggunaan pelembab juga harus perlahan agar minim gesekan pada kulit. Krim dengan kandungan vitamin A juga bagus untuk membantu mengurangi stretch mark. Namun, sebelum menggunakan produk apapun, disarankan kepada para ibu hamil untuk berkonsultasi dengan dokter agar dokter bisa memastikan kalau produk aman untuk digunakan saat hamil. Pelembab yang digunakan sebaiknya memiliki kadar minyak yang cukup tinggi.

“Bisa juga mengurangi stretch mark dengan menggunakan handuk dan jangan menggesek terlalu keras. Kadang-kadang stretch mark juga membuat sedikit gatal, jangan tergoda untuk menggaruk,” jelas Dr Kevin.

Penggunaan pelembab lebih awal lebih baik dan jangka waktu yang diperlukan untuk menghilangkan stretch mark tergantung kepada kulit wanita tersebut.

Berita terkait

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

3 jam lalu

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

Bayi harus menjalani imunisasi karena beberapa alasan tertentu yang akan dibahas dalam artikel ini.

Baca Selengkapnya

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

9 jam lalu

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

Bayi penting untuk melakukan imunisasi secara rutin agar terhindar dari bahaya kesehatan mendatang. Lantas, apa saja bahaya bagi bayi yang tidak melakukan imunisasi?

Baca Selengkapnya

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

7 hari lalu

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

PT Indordesa-- anak perusahaan PT Konimex, meluncurkan produk makanan nutrisi dan perawatan kesehatan, FontLife One, di Kota Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

8 hari lalu

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

Kehadiran itu membahayakan tujuan perjanjian, yaitu mengatur keseluruhan daur hidup plastik untuk melindungi kesehatan manusia dan lingkungan.

Baca Selengkapnya

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

9 hari lalu

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

Presiden Joko Widodo atau Jokowi acap menyampaikan keresahannya soal warga negara Indonesia yang berbondong-bondong berobat ke negara lain, alih-alih dalam negeri.

Baca Selengkapnya

Yang Perlu Disiapkan Ibu Hamil agar Persalinan Aman dan Lancar

9 hari lalu

Yang Perlu Disiapkan Ibu Hamil agar Persalinan Aman dan Lancar

Selain memahami bahaya persalinan, ibu hamil juga harus menyiapkan keperluan untuk membantu lancarnya proses kelahiran.

Baca Selengkapnya

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

9 hari lalu

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

Ternyata lima masalah ini menjadi penyebab penderita diabetes sulit tidur.

Baca Selengkapnya

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

10 hari lalu

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

Proyek penelitian di 13 negara ini bertujuan meningkatkan kesadaran global tentang bahan kimia berbahaya dalam plastik daur ulang

Baca Selengkapnya

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

10 hari lalu

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

Presiden Jokowi mengungkapkan PR besar Indonesia di bidang kesehatan. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

13 hari lalu

Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

Pakta Konsumen Nasional meminta pemerintah untuk memenuhi hak konsumen tembakau di Indonesia.

Baca Selengkapnya