Saran Sukses Arini Subianto untuk Generasi Milenial, Apa Saja?

Senin, 18 Desember 2017 06:40 WIB

Arini Subianto. TEMPO/Nurdiansah

TEMPO.CO, Jakarta - Semua orang ingin sukses dalam hidup. Banyak anak muda yang disebut generasi milenial dan berkembang di berbagai industri. Kaum milenial inilah yang akan menjadi masa depan dunia.

Arini Subianto, sebagai wanita terkaya di Indonesia, memiliki beberapa tip sukses untuk para milenial yang patut untuk diikuti.

“Tidak ada jalan singkat. Itu prinsip saya, tidak ada jalan potong. Jika Anda melewati jalan pintas, jika Anda mencoba memotong jalan, itu tidak pernah bermakna, tidak pernah seratus persen hasilnya,” ungkap Arini Subianto di Jakarta, 12 Desember 2017.

Arini menjelaskan untuk merasakan kesuksesan harus merasakan kegagalan terlebih dulu. Menurutnya, dalam melakukan sesuatu pasti ada salahnya, tetapi terkadang kita harus berani nekad, harus berani untuk mengikuti impian atau melakukan sesuatu yang baru.

“Kamu harus melakukan sesuatu dari hati dan kamu harus suka melakukan hal tersebut,” tutur Arini.

Advertising
Advertising

Wanita berumur 47 tahun ini menjelaskan kalau anak muda sekarang sebaiknya tidak mengejar ketenaran sekejap karena nanti kalau sukses akan mendapat penghargaan dengan sendirinya.

Jangan lewatkan:
Kiat Arini Subianto Jaga Kebugaran, Makan Seimbang dan Olahraga
Meski Terkaya, Arini Subianto Malas ke Salon dan Tak Perlu Sisir
Wanita Terkaya Arini Subianto Selalu Punya Waktu untuk Anak-anak

Banyak juga yang mengira orang yang lahirnya sudah kaya tidak perlu berusaha untuk mendapat kesuksesan. Namun, Arini menjelaskan banyak orang yang dari kecil sudah hidup enak tetapi belum tentu sukses.

Walaupun dapat dimengerti mengapa banyak orang yang berpikiran tersebut, Arini merasa setiap kesuksesan pasti ada kerja kerasnya terlebih dulu. Bila hanya mengandalkan kekayaan yang sudah dimiliki, pasti tidak akan sukses lama karena itu semua orang harus kerja keras untuk sukses.

“Alhamdulillah saya punya resources yang dapat membantu menjelajahi kegemaran saya. Mungkin itu yang membedakan saya,” lanjut Arini. Namun dia menekankan kalau dia tidak melakukan pekerjaannya dengan benar, walaupun memiliki kekayaan, pasti akan ditolak oleh kliennya.

Berita terkait

Profil 'Ninin' Arini Subianto, Perempuan Terkaya RI yang Disebut Boy Thohir Turut Siap Menangkan Prabowo - Gibran

23 Januari 2024

Profil 'Ninin' Arini Subianto, Perempuan Terkaya RI yang Disebut Boy Thohir Turut Siap Menangkan Prabowo - Gibran

Nama Arini Subianto kembali ramai diperbincangkan usai Boy Thohir menyebut namanya pada Senin malam, 22 Januari 2023. Siapa dia?

Baca Selengkapnya

Profil Dewi Kam, Perempuan Terkaya di Indonesia yang Baru Beli Properti Mewah di Singapura

29 Mei 2023

Profil Dewi Kam, Perempuan Terkaya di Indonesia yang Baru Beli Properti Mewah di Singapura

Profil Dewi Kam, perempuan terkaya di Indonesia dengan total kekayaan US$ 4,2 miliar atau sekitar Rp 65 triliun.

Baca Selengkapnya

Profil 3 Besar Wanita Terkaya Sedunia 2023

4 Mei 2023

Profil 3 Besar Wanita Terkaya Sedunia 2023

Francoise Bettencourt Meyers, Julia Koch, dan Alice Walton konsisten terus berada dalam daftar wanita terkaya dunia versi Forbes dalam beberapa tahun.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Bisnis: Janji Erick Thohir soal Dividen BUMN, 10 Wanita Terkaya di Dunia

2 Mei 2023

Terpopuler Bisnis: Janji Erick Thohir soal Dividen BUMN, 10 Wanita Terkaya di Dunia

Menteri BUMN Erick Thohir siap membagikan dividen BUMN kepada negara pada tahun 2023 ini sebesar Rp80,2 triliun.

Baca Selengkapnya

Daftar 10 Wanita Terkaya di Dunia 2023, Ada yang Punya Harta Hingga Rp 1.183 Triliun

1 Mei 2023

Daftar 10 Wanita Terkaya di Dunia 2023, Ada yang Punya Harta Hingga Rp 1.183 Triliun

Forbes kembali merilis sejumlah nama yang termasuk dalam daftar wanita terkaya di dunia 2023.

Baca Selengkapnya

Rafaela Aponte, Wanita Terkaya di Dunia dengan Kekayaan Rp466 Triliun

11 April 2023

Rafaela Aponte, Wanita Terkaya di Dunia dengan Kekayaan Rp466 Triliun

Masuk peringkat 43 dalam Daftar Miliarder Dunia 2023 Forbes, Rafaela Aponte menjadi wanita terkaya versi pendiri usaha sepanjang masa

Baca Selengkapnya

Perempuan Kelahiran Barbados, Rihanna Sukses Mengguncang Musik Dunia

20 Februari 2023

Perempuan Kelahiran Barbados, Rihanna Sukses Mengguncang Musik Dunia

Rihanna kelahiran Barbados 20 Februari 1988, ini mampu menembus industri musik dunia. Berikut profilnya.

Baca Selengkapnya

5 Orang Terkaya Muda di Indonesia, dari Ciliandra Fangiono sampai Boy Thohir

18 Desember 2021

5 Orang Terkaya Muda di Indonesia, dari Ciliandra Fangiono sampai Boy Thohir

Dari 50 orang terkaya di Indonesia versi Forbes, lima di antaranya tergolong sebagai orang paling muda.

Baca Selengkapnya

Forbes Rilis Daftar Lima Perempuan Terkaya di Indonesia, Siapa Saja Mereka?

17 Desember 2021

Forbes Rilis Daftar Lima Perempuan Terkaya di Indonesia, Siapa Saja Mereka?

Terdapat lima nama perempuan yang masuk dalam daftar 50 orang terkaya di Indonesia yang dirilis oleh Majalah Forbes baru-baru ini. Siapa saja mereka?

Baca Selengkapnya

Trending Bisnis: Wanita Terkaya Dunia hingga Penurunan Status Bandara

5 September 2020

Trending Bisnis: Wanita Terkaya Dunia hingga Penurunan Status Bandara

Berita trending ekonomi dan bisnis sepanjang kemarin dimulai dari wanita terkaya di dunia hingga Kemenhub mengkaji rencana penurunan status bandara.

Baca Selengkapnya