Anak Sering Sarapan Sereal, Waspadai Bibit Diabetes

Selasa, 5 Desember 2017 15:08 WIB

Ilustrasi anak sarapan. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Saat memilih sereal sarapan untuk anak-anak, sebaiknya periksa label bahan baku di kemasan. Jangan biarkan risiko diabetes dan penyakit jantung pada mereka naik.

Penelitian terbaru yang dilakukan Koalisi Kebijakan Obesitas (OPC), yang menganalisis kadar gula rata-rata 20 sereal populer di seluruh dunia, menemukan kebanyakan sereal sarapan pagi mengandung sekitar lima sendok teh gula (hampir 20 gram) per 100 gram.

Bahkan salah satu merek sereal terkenal di Amerika Serikat dianggap sebagai salah satu sereal sarapan yang tidak sehat untuk anak-anak karena mengandung sekitar 40 gram gula per 100 gram serta 465 miligram sodium.

"Banyak sereal sarapan mengandung kadar gula tinggi. Namun produsen menggunakan berbagai macam ungkapan kreatif pada label sereal untuk memberikan kesan kepada konsumen bahwa sereal adalah pilihan bergizi untuk sarapan pagi," kata eksekutif OPC, Jane Martin.

"Banyak orang tua akan merasa ngeri mengetahui bahwa satu dari tiga sendok sereal adalah gula, sementara semangkuk kecil mengandung sodium dua kali lipat dari sekeranjang kecil keripik."

Meski demikian, tidak semua sereal seperti itu. Beberapa di antaranya merupakan pilihan sehat dan aman, seperti Corn Flakes, yang mengandung 8 gram gula per 100 gram.

Sebagai aturan umum yang perlu Anda ketahui, makanan yang mengandung lebih dari 15 gram gula per 100 gram umumnya dianggap kadar gula dan garamnya tinggi, sementara makanan dengan kadar 400 mg sodium per 100 gram dianggap tinggi kandungan garamnya.

Dalam sebuah wawancara dengan Cape Talk awal tahun ini, yang berkonsultasi dengan ahli gizi, Judith Johnson, orang tua disarankan memperhatikan kolom rincian per 100 gram saat membandingkan sereal untuk bahan dan nilai nutrisinya.

Orang tua juga harus memperhatikan bahwa biasanya bahan yang tercantum dalam urutan teratas adalah yang memiliki kadar paling tinggi. Jadi, jika gula muncul di dekat bagian atas dari daftar bahan sereal kesayangan anak, bisa dibilang kadar gulanya relatif tinggi.

TABLOIDBINTANG

Artikel lain:
Anak Kurang Gizi, Waspadai Dampak Psikologisnya
Biasakan Anak Makan Sehat, Ini Saran Psikolog
Manfaat Sentuhan Ibu untuk Perkembangan Kepribadian Anak

Berita terkait

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

1 hari lalu

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

Anak panglima militer dan pemimpin de facto Sudan meninggal di rumah sakit setelah kecelakaan lalu lintas di Turki.

Baca Selengkapnya

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

1 hari lalu

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

Bayi harus menjalani imunisasi karena beberapa alasan tertentu yang akan dibahas dalam artikel ini.

Baca Selengkapnya

10.000 Warga Palestina Hilang di Gaza, 210 Hari Sejak Serangan Israel Dimulai

1 hari lalu

10.000 Warga Palestina Hilang di Gaza, 210 Hari Sejak Serangan Israel Dimulai

Sejauh ini, 30 anak telah meninggal karena kelaparan dan kehausan di Gaza akibat blokade total bantuan kemanusiaan oleh Israel

Baca Selengkapnya

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

1 hari lalu

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

Bayi penting untuk melakukan imunisasi secara rutin agar terhindar dari bahaya kesehatan mendatang. Lantas, apa saja bahaya bagi bayi yang tidak melakukan imunisasi?

Baca Selengkapnya

Saran Psikolog agar Anak Berkembang di Bidang Seni

2 hari lalu

Saran Psikolog agar Anak Berkembang di Bidang Seni

Orang tua perlu memberikan kesempatan kepada anak untuk bereksplorasi di berbagai bidang, baik seni maupun bidang lain.

Baca Selengkapnya

Uang Kementan untuk Keluarga Syahrul Yasin Limpo: dari Tagihan Parfum, Skincare, Kafe, hingga Sunatan

5 hari lalu

Uang Kementan untuk Keluarga Syahrul Yasin Limpo: dari Tagihan Parfum, Skincare, Kafe, hingga Sunatan

Dalam sidang terungkap bekas Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo alias SYL acapkali menggunakan uang Kementan untuk keperluan pribadi.

Baca Selengkapnya

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

10 hari lalu

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

DP seorang anak wanita berusia 15 tahun menjadi korban dugaan persetubuhan anak di bawah umur. Pelaku diduga pemilik sebuah BAR.

Baca Selengkapnya

Saksi Ungkap Sering Bayari Biaya Ulang Tahun Cucu Syahrul Yasin Limpo Pakai Uang Kementan

11 hari lalu

Saksi Ungkap Sering Bayari Biaya Ulang Tahun Cucu Syahrul Yasin Limpo Pakai Uang Kementan

Menjawab itu, Isnar mengatakan putra Syahrul Yasin Limpo, Redindo juga pernah meminta uang kepadanya.

Baca Selengkapnya

Pentingnya Ibu Pahami Jenis Bahasa Kasih Sayang pada Anak dan Keluarga

11 hari lalu

Pentingnya Ibu Pahami Jenis Bahasa Kasih Sayang pada Anak dan Keluarga

Ibu cerdas perlu mengetahui bahasa kasih sayang agar bisa disampaikan kepada keluarga dan anak.

Baca Selengkapnya

OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

12 hari lalu

OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

toritas Jasa Keuangan (OJK) mengingatkan para ibu agar tidak menciptakan generasi sandwich. Apa itu?

Baca Selengkapnya