Pemakaian Vitamin C yang Tepat untuk Perawatan Kulit

Reporter

Yunia Pratiwi

Jumat, 1 Desember 2017 16:43 WIB

Ilustrasi konsumsi vitamin. Shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Ada tiga hal yang selalu disampaikan dokter kulit kepada pasiennya. Pertama tentang pemakaian tabir surya yang tidak boleh dilupakan. Kedua obat jerawat yang ampuh membasmi bakteri penyebab jerawat sampai ke akarnya.

Terakhir adalah pemakaian vitamin C untuk mengatasi semua masalah kulit. Tidak seperti retinol yang dapat menyebabkan iritasi dan pengelupasan kulit, vitamin C adalah bahan yang dapat dengan mudah ditoleransi oleh hampir semua jenis kulit. Baca: Produk Perawatan Kulit Butuh Waktu untuk Bekerja, Berapa Lama?

"Saya terobsesi dengan vitamin C," kata dermatolog Mona Gohara, dikutip dari Marie Claire. Vitamin C jarang mengiritasi kulit dan tidak berinteraksi dengan bahan topikal lain. Hal ini membuat vitamin C dapat menyembuhkan di setiap tingkatan kulit.

“Vitamin C adalah salah satu antioksidan paling kuat yang untuk merawat kulit," kata Joshua Zeichner, direktur penelitian kosmetik dan klinis di Rumah Sakit Mount Sinai di Amerika Serikat. Selain itu vitamin C juga dapat menyembuhkan peradangan dan kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas.

Pada dasarnya, vitamin C yang paling umum dan mudah digunakan dalam bentuk serum. Setelah meresap ke dalam kulit dapat melindunginya dari kerusakan, menghaluskan benjolan dan bercak kasar, mengurangi garis-garis halus dengan merangsang produksi kolagen, dan bahkan memudarkan bekas jerawat dan bintik hitam. Baca juga: 6 Efek Buruk Stres Terhadap Kondisi Kulit

Advertising
Advertising

“Vitamin C sangat baik untuk mencerahkan bintik gelap tanpa memutihkan kulit secara keseluruhan seperti produk yang menggunakan hydroquinone,” kata dermatolog Tobechi Ebede.

Dia menyarankan pasiennya mengkonsumsi asam L-askorbat murni dengan kekuatan 15 sampai 20 persen dalam bentuk serum agar lebih cepat menyerap dibanding yang sering meninggalkan bekas putih pada kulit.

Kulit yang sangat sensitif dan reaktif pun juga dapat memakai vitamin C. Oleskan beberapa tetes serum sambil dipijat pada kulit yang bersih dan kering di pagi hari. Setelah menunggu sebentar agar meresap, lalu oleskan pelembab, tabir surya, dan makeup Anda, seperti biasa. Artikel lain: Kiat Menggunakan Minyak Perawatan Kulit dari Pakar

Berita terkait

Jangan Sembarang Pakai Skincare Etiket Biru, BPOM Sebut Alasannya

1 jam lalu

Jangan Sembarang Pakai Skincare Etiket Biru, BPOM Sebut Alasannya

Masyarakat diminta untuk tertib dalam menggunakan skincare sesuai peruntukannya, terutama yang beretiket biru, cek sebabnya.

Baca Selengkapnya

5 Cara Menggunakan Parfum yang Benar

6 hari lalu

5 Cara Menggunakan Parfum yang Benar

Menggunakan parfum dengan benar dapat membuat aroma bertahan lebih lama dan lebih merata.

Baca Selengkapnya

7 Kesalahan saat Menggunakan Parfum

7 hari lalu

7 Kesalahan saat Menggunakan Parfum

Berikut kesalahan-kesalahan saat menggunakan parfum yang dapat mengurangi efektivitas dan bahkan menciptakan kesan negatif.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

7 hari lalu

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

Banyak yang belum menyadari pentingnya mengonsumsi makanan tinggi kolagen yang secara langsung dapat meningkatkan pembentukan kolagen pada kulit.

Baca Selengkapnya

BeautyFest Asia 2024 Hadir Mengusung Tema 'Sheroes'

8 hari lalu

BeautyFest Asia 2024 Hadir Mengusung Tema 'Sheroes'

BeautyFest Asia 2024 akan dilaksanakan di 5 kota di Indonesia, yaitu Jakarta, Yogyakarta, Bandung, Medan, dan Surabaya.

Baca Selengkapnya

5 Kesalahan yang Perlu Diwaspadai Saat Memijat Bayi

11 hari lalu

5 Kesalahan yang Perlu Diwaspadai Saat Memijat Bayi

Memijat bayi pun membutuhkan teknik dan cara tertentu. Salah memijat dapat berakibat fatal pada bayi.

Baca Selengkapnya

Mooryati Soedibyo Berpulang di Usia 96 Tahun, Modal Rp 25 Ribu Mulai Bangun Mustika Ratu

12 hari lalu

Mooryati Soedibyo Berpulang di Usia 96 Tahun, Modal Rp 25 Ribu Mulai Bangun Mustika Ratu

Pendiri Mustika Ratu Mooryati Soedibyo wafat. Berikut kisah jatuh bangunnya membangun usaha kecantikan Mustika Ratu, modal awal Rp 25 ribu.

Baca Selengkapnya

Dapat Melembapkan Kulit, Apa Itu Lanolin?

21 hari lalu

Dapat Melembapkan Kulit, Apa Itu Lanolin?

Lanolin adalah pelembab kulit untuk mencegah dan mengatasi kulit yang kering, kasar, gatal, atau iritasi.

Baca Selengkapnya

Mengenang Roberto Cavalli, Desainer Legendaris yang Suka Tiru Kulit Binatang

21 hari lalu

Mengenang Roberto Cavalli, Desainer Legendaris yang Suka Tiru Kulit Binatang

Roberto Cavalli perancang busana asal Italia ternama itu tutup usia di angka 83 tahun.

Baca Selengkapnya

6 Kebiasaan Perawatan Kulit yang Memperparah Jerawat

35 hari lalu

6 Kebiasaan Perawatan Kulit yang Memperparah Jerawat

Jerawat adalah masalah umum pada orang dewasa dan beberapa kebiasaan perawatan kulit bisa membuatnya semakin parah.

Baca Selengkapnya