Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Anne Avantie dan 2 Desainer Rilis Jaket Pelindung Diri Aman dan Stylish

image-gnews
Jaket Pelindung Diri rancangan Anne Avantie dengan bahan yang aman dan nyaman (Dok. Pribadi)
Jaket Pelindung Diri rancangan Anne Avantie dengan bahan yang aman dan nyaman (Dok. Pribadi)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -  Dengan semangat dan kebiasaan baru pandemi para desainer di Tanah Air pun merilis produk yang sesuai yang aman, nyaman dan tetap stylish. Mulai dari jaket, outer, masker hingga busana medis. Salah satunya, desainer Anne Avantie yang belum lama ini merilis jaket pelindung diri. Sebelumnya dia sempat membuat APD untuk tenaga kesehatan di masa-masa awal pandemi Covid-19.

"Awalnya saya buat APD yang disumbangkan ke RS mulai dari 1000 pieces sampai sekarang telah berjalan 65 hari kerja. Saat itu saya menutup semua usaha saya hanya mengerjakan APD yang dibiayai oleh Yayasan Anne Avantie dan tidak ada penggalangan dana," ucap Anne Avantie saat dihubungi Tempo, Rabu 3 Juni 2020.

Jaket Pelindung Diri rancangan Anne Avantie dengan bahan yang aman dan nyaman (Dok. Pribadi)

Setelah APD, desainer kelahiran 22 Mei 1966 ini kemudian membuat jaket atau outer untuk dewasa dan anak, masker art dan outer masterpiece. Dalam proses pembuatannya dia menggunakan sistem subsidi silang

"Jadi menggabungkan kreativitas bisnis dengan pelayanan kemanusiaan Yayasan Anne Avantie. Karena orang menyumbang dalam membuat APD tidak bisa kita "jagake" untuk menyumbang. Untuk itu diperlukan mata air sebagai cara menghidupkan dengan subsidi silang," terang desainer yang dikenal koleksi kebayanya ini.

"Yang jelas bahan baku aman, nyaman, dan juga bisa bergaya dan tanpa beban seperti tidak sedang pakai APD. Target market produk beragam ya mulai dari korporat, perusahaan, pribadi, dan anak-anak. Range terendah 249 ribu pertama rilis  sampai 299 ribu dan kini mulai melayani yang private. Jadi soal harga beragam." ucap Anne.

Outer Pelindung Diri rancangan Wening Angga dengan warna-warna pastel (Dok. Pribadi)

Selain Anne, Desainer asal Yogyakarta Wening Angga juga mulai mempertahankan produksi dan perusahannya Wening's Line dengan membuka jalur produksi konveksi di APD (Alat pelindung diri) bagi tenaga-tenaga medis di rumah sakit- rumah sakit yang membutuhkan, khususnya di daerah Yogyakarta.

Wening telah memproduksi ribuan APD, masker non medis pun dikerjakan dengan inhouse dan outsourcing tenaga jahit. "Kemudian beberapa customer yang request meminta dibuatkan pakaian luar rumah yang aman, meski tetap beraktivitas. Inilah salah satu faktor sumber inspirasi kami dalam membuat pakaian OPD (Outer pelindung diri) bagi kaum masyarakat meski di luar rumah,' ucap Wening melalui siaran pers, Selasa 2 Juni 2020.

Outer Pelindung Diri rancangan Wening Angga dengan warna-warna pastel (Dok. Pribadi)

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Agar OPD ini aman digunakan saat wabah, tentu dari pencarian bahan dasar utama, yang disesuaikan dengan fungsinya, kemudian mendesain OPD ini agar tetap fashionable saat digunakan. "Bagaimana tetap menggunakan style DNA Brand, meski dibuat dalam bentuk OPD, lalu teknik menjahit agar tetap aman, dan nyaman saat dikenakan. Tentunya trial and error sudah dilewati beberapa kali dalam pembuatan ini," lanjut Wening.

Keunggulan OPD Wening's Line ini antara lain bahan terbuat dari bahan waterproof sehingga aman saat digunakan keluar rumah, dapat menahan dan mengurangi dophlet akibat bersin atau batuk dari seseorang. Bahan cepat kering karena bahan ringan dan packageable (mudah dibawa), modest wear dan wudhu friendly.

"Penggunaan bahan etnik tenun ada dalam sentuhan OPD, sehingga tetap mengangkat kearifan lokal, sesuai dengan DNA brand Wenings Line. Bahan tradisional yang diangkat kali untuk OPD ini adalah tenun Baduy dan tenun lurik Yogya dengan warna light pastel.

Outer Pelindung Diri rancangan Devy Rose dengan bahan nylon polyester parasit (Dok. Pribadi)

Selanjutnya ada Desainer Devy Ros yang juga memproduksi OPD yang aman dan tetap terlihat modis juga stylish. Dengan adanya pandemi corona, terkadang kita perlu keluar rumah untuk membeli keperluan sehari-hari dan keperluan lainnya. Kita ingin menjaga tubuh kita tetap aman dan tetap terlihat modis.

Devy merancang secara khusus khusus sebagai pakaian pelindung diri yang fashionable dan stylist, OPD memiliki kegunaan yang mirip dengan APD yang seharusnya hanya digunakan oleh tenaga medis karena mereka membutuhkan banyak APD dalam bertugas.

Outer Pelindung Diri rancangan Devy Rose dengan bahan nylon polyester parasit (Dok. Pribadi)

"OPD dibuat menggunakan bahan Nylon Polyester Parasit sehingga benda atau cairan luar tidak menyentuh tubuh penggunanya. Material juga memiliki sifat water repellent, anti-dust, sangat ringan serta memiliki hoodie penutup kepala dan banyak kantong untuk menyimpan barang-barang Anda," ucap Devy.

OPD juga dapat digunakan saat beraktivitas di luar rumah, seperti pergi ke supermarket, ke bank, ke rumah sakit/klinik, atau ke tempat umum lainnya. Selain itu juga dapat digunakan untuk berolahraga atau jogging.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


5 Desain Mendiang Roberto Cavalli: Jam Tangan Cleopatra Hingga Tas Macan Tutul

3 hari lalu

Jam Roberto Cavalli. ubaiprnetwork.com
5 Desain Mendiang Roberto Cavalli: Jam Tangan Cleopatra Hingga Tas Macan Tutul

Roberto Cavalli, desainer legendaris asal Italia meninggal dunia 2 pekan lalu. Tepatnya pada 12 April 2024 diusianya ke 83 tahun.


Profil Tory Burch, Desainer Masuk Daftar Tokoh Paling Berpengaruh 2024 Versi Majalah TIME

7 hari lalu

Tory Burch. AP/Kathy Willens
Profil Tory Burch, Desainer Masuk Daftar Tokoh Paling Berpengaruh 2024 Versi Majalah TIME

Desainer ternama Tory Burch masuk dalam daftar 100 orang paling berpengaruh di dunia 2024 versi majalah TIME. Siapa dia?


Kasus Korupsi APD di Kemenkes, KPK Panggil Saksi Lain untuk Konfirmasi Keterangan Politikus PDIP Ihsan Yunus

8 hari lalu

Anggota Komisi II DPR RI M Rakyan Ihsan Yunus duduk di ruang tunggu sebelum menjalani pemeriksaan di Gedung KPK, Jakarta, Kamis 25 Februari 2021. Ihsan dipanggil sebagai saksi untuk tersangka MJS (Matheus Joko Santoso) dalam kasus dugaan suap pengadaan bantuan sosial (bansos) COVID-19 untuk wilayah Jabodetabek tahun 2020. ANTARA FOTO/Galih Pradipta
Kasus Korupsi APD di Kemenkes, KPK Panggil Saksi Lain untuk Konfirmasi Keterangan Politikus PDIP Ihsan Yunus

KPK mengatakan terdapat bukti mark up harga pada kasus korupsi APD di Kemenkes. Harga pengadaan APD sangat jauh dari kewajaran.


Gaya Fesyen Boho Chic Jika Memenuhi 3 Aspek Ini

17 hari lalu

Seorang gadis dengan blus ala boho chic menghadiri Coachella Valley Music & Arts Festival 2016, di Indio, California.  Matt Cowan/Getty Images for Coachella
Gaya Fesyen Boho Chic Jika Memenuhi 3 Aspek Ini

Gaya Boho Chic pada dasarnya adalah gaya santai yang menggabungkan unsur-unsur hippie, nomaden, dan vintage. Begini lebih jelasnya.


ANFA Reunion: Merayakan Karya Para Desainer Muda Indonesia

44 hari lalu

Harper's Bazaar Indonesia Asia NewGen Fashion Award (ANFA)
ANFA Reunion: Merayakan Karya Para Desainer Muda Indonesia

Menghadirkan karya-karya para desainer muda berbakat, acara ini tidak hanya menginspirasi.


5 Anak Presiden dan Wapres yang Berkarir di Luar Politik, Ada Anak Prabowo hingga Habibie

45 hari lalu

Karina Kartika Sari Dewi Soekarno. TEMPO/Anindya Legia Putri
5 Anak Presiden dan Wapres yang Berkarir di Luar Politik, Ada Anak Prabowo hingga Habibie

Tidak semua anak presiden terjun meneruskan jejak ayahnya.


Mode Terbaru Koleksi Hermes Musim Gugur 2024

47 hari lalu

Koleksi Herms Womens Fall - Winter 2024. (ANTARA/Youtube-Herms)
Mode Terbaru Koleksi Hermes Musim Gugur 2024

Hermes memperkenalkan koleksi musim gugur


Dian Pelangi Desainkan Motif AMIN untuk Anies Baswedan dan Keluarga, Ini Profilnya

20 Februari 2024

Anies Baswedan dan Fery Farhati mengenakan baju rancangan desainer Dian Pelangi. Instagram
Dian Pelangi Desainkan Motif AMIN untuk Anies Baswedan dan Keluarga, Ini Profilnya

Dian Pelangi, perancang busana mendesain motif AMIN untuk Anies Baswedan dan keluarga. Ini profil dan perjuangan kariernya.


Korupsi Pengadaan APD di Kemenkes, KPK Panggil 2 Saksi

13 Februari 2024

Juru bicara KPK, Ali Fikri, memberikan keterangan di gedung KPK, Jakarta, Selasa, 23 Januari 2024. Ali menyatakan bahwa KPK akan menyelesaikan sendiri kasus dugaan tindak pidana korupsi berupa pungutan liar mencapai Rp6,14 miliar di Rumah Tahanan Negara Cabang KPK, mulai dari pelanggaran etik, pidana hingga disiplin 93 pegawai yang diduga terlibat. TEMPO/Imam Sukamto
Korupsi Pengadaan APD di Kemenkes, KPK Panggil 2 Saksi

Dua saksi ini diperiksa PK untuk mendalami aliran uang di kasus dugaan korupsi pengadaan APD di Kemenkes pada tahun 2020.


KPK Panggil Direktur PT GA Indonesia Song Sung Wook sebagai Saksi Kasus Korupsi APD Covid-19

7 Februari 2024

Kepala Bagian Pemberitaan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Ali Fikri saat ditemui di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan pada Selasa, 23 Januari 2024. Tempo/Mutia Yuantisya
KPK Panggil Direktur PT GA Indonesia Song Sung Wook sebagai Saksi Kasus Korupsi APD Covid-19

KPK memeriksa Direktur PT GA Indonesia Song Sung Wook, dan dua orang lain sebagai saksi atas dugaan kasus korupsi APD Covid-19 di Kemenkes.