Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Waspadai 9 Kebiasaan Buruk Pemicu Kanker Kulit

Reporter

Editor

Yunia Pratiwi

image-gnews
Ilustrasi kulit sehat. Shutterstock
Ilustrasi kulit sehat. Shutterstock
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Beberapa orang memandang urusan kulit dari sudut pandang perawatan kecantikan daripada bagian kesehatannya. Misalnya, Anda berusaha keras untuk melakukan perawatan kulit secara rutin supaya menjaga bagian luar kulit kita tetap bersih dan terlihat cantik.

Mulai dari exfoliasi, melembabkan, mencuci kulit dengan produk yang paling sesuai untuk kulit kita, dan kita bahkan memakai make up untuk membuatnya terlihat lebih menarik! Namun, banyak dari kita tidak terlalu khawatir tentang bagian kesehatan kulit, seperti bagaimana kita bisa khawatir tentang kesehatan organ vital tertentu seperti jantung dan ginjal.

Baca juga: Awas, Memutihkan Kulit Tingkatkan Risiko Kanker Kulit 

Sebaiknya kita mulai menyadari bahwa kulit merupakan organ tubuh, bahkan organ tubuh manusia paling besar. Seperti organ tubuh lainnya, kulit pun juga dapat terserang penyakit salah satunya kanker kulit

Kanker kulit salah satu jenis kanker yang paling mematikan, yang dapat mempengaruhi sel kulit dan pada akhirnya dapat mempengaruhi organ dalam lainnya juga. Supaya terhindar dari kanker kulit, sebaiknya hindari beberapa kebiasaan berikut ini. 

1. Tidak Menggunakan Tabir Surya
Sejumlah penelitian dan survei telah membuktikan bahwa, terutama di negara-negara berkembang seperti India, mayoritas masyarakatnya tidak menggunakan lotion dan krim tabir surya setiap hari. Sinar ultraviolet dari matahari adalah salah satu penyebab utama kanker kulit yang bisa menyerang manusia dalam rentang waktu singkat saat terkena sinar matahari. 

Baca juga: Kenali 19 Tipe HPV Pemicu Kanker Serviks

2. Diet Buruk
Jika Anda tidak mengkonsumsi makanan sehat dan bergizi seperti buah dan sayuran, maka sel kulit menjadi lebih lemah dan kebal terhadap serangan sel kanker. Hal ini memungkinkan sel kanker tumbuh dan berkembang biak pada tingkat yang mengkhawatirkan. Pastikan Anda mengkonsumi buah dan sayuran yang mengandung banyak antioksidan, untuk mencegah kanker kulit setiap hari. 

3. Mengkonsumsi Gula Berlebih
Menurut sejumlah penelitian mengkonsumi banyak gula juga dapat menyebabkan kanker kulit. Terlepas dari kanker kulit, kelebihan gula juga bisa menyebabkan komplikasi kesehatan lainnya seperti obesitas, diabetes, ginjal, dan lainnya.

Ilustrasi Sunblock/krim tabir surya. Shutterstock.com

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

4. Tidak Melindungi Kulit di Luar Ruangan
Pencemaran udara sangat tinggi, jadi lindungi kulit dengan sarung tangan, kaus kaki, masker, atau syal. Dengan menggunakan pelindung untuk kulit selain melindungi dari polusi juga melindungi kulit Anda dari sinar UV matahari.

5. Merokok
Merokok juga bisa menjadi kebiasaan yang bisa menyebabkan kanker kulit! Fakta ini akan mengejutkan banyak orang karena merokok biasanya berhubungan dengan perkembangan kanker paru-paru. Namun, ada cukup bukti ilmiah untuk membuktikan bahwa nikotin yang terhirup saat merokok juga dapat menyebabkan kanker kulit, bersamaan dengan sejumlah komplikasi kesehatan lainnya.

Baca juga: Obesitas, Waspadai Kanker Ginjal

6. Berlebihan Penggunaan Ponsel
Ini adalah salah satu kebiasaan yang mayoritas populasi di dunia melakukannya, tanpa memandang usia dan jenis kelaminnya! Padahal, ponsel telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan sehari-hari. Penelitian telah menunjukkan bahwa mendekatkan ponsel dengan tubuh Anda untuk waktu yang lama juga dapat menyebabkan kanker kulit, karena gelombang radio frekuensi yang dipancarkan dari ponsel dapat memicu pertumbuhan sel kanker di kulit.

7. Duduk Terlalu Lama
Kebiasaan mengejutkan lainnya yang bisa menyebabkan kanker kulit duduk adalah berjam-jam. Kebiasaan ini diikuti oleh sejumlah profesional yang bekerja dengan pekerjaan di meja kerja saat ini. Studi menunjukkan bahwa duduk terlalu lama, terutama di depan komputer juga dapat meningkatkan kemungkinan terkena kanker kulit, karena kebiasaan ini dapat mengurangi elastisitas kulit Anda, sehingga rentan terhadap serangan penyakit seperti kanker.

8. Tidak rutin ke Dermatologis
Sangat penting untuk melakukan pemeriksaan kesehatan secara rutin, untuk memastikan organ tubuh berfungsi dengan baik termasuk kulit. Dengan begitu spesialis kulit dapat mendeteksi bahkan tanda-tanda kecil kanker kulit lebih cepat. 

9. Menggunakan Makeup Berlebih
Saat ini, banyak orang terbiasa menggunakan make up setiap hari. Namun, beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa menggunakan produk makeup setiap hari juga dapat memicu kanker kulit. Hal ini karena sejumlah bahan kimia beracun yang terdapat dalam produk makeup.

BISNIS

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Cara Mengatur Konsumsi Buah Harian

1 hari lalu

Ilustrasi wanita makan buah apel. Foto: Freepik.com/lifestylememory
Cara Mengatur Konsumsi Buah Harian

Makan buah setiap hari dapat membantu menurunkan risiko terkena berbagai penyakit.


Seputar RS Kemenkes Surabaya yang Diresmikan Presiden Jokowi Hari Ini

1 hari lalu

Tangkap layar Presiden Joko Widodo meresmikan gedung Rumah Sakit (RS) Kementerian Kesehatan Surabaya di Provinsi Jawa Timur, melalui akun YouTube Sekretariat Presiden di Jakarta, Jumat (6/9/2024). ANTARA/Mentari Dwi Gayati
Seputar RS Kemenkes Surabaya yang Diresmikan Presiden Jokowi Hari Ini

Jokowi mengharapkan RS Kemenkes di Surabaya, Jawa Timur, ini dapat menambah perbaikan layanan kesehatan publik.


Kajian di Bawah WHO: Tak Ada Hubungan antara Ponsel dan Kanker Otak

3 hari lalu

Ilustrasi ponsel dapat meningkatkan kanker. media.mercola.com
Kajian di Bawah WHO: Tak Ada Hubungan antara Ponsel dan Kanker Otak

Kajian komprehensif yang dilakukan di bawah WHO menegaskan kalau penggunaan ponsel aman dari risiko peningkatan kanker otak atau kanker lain di kepala


7 Cara Memutihkan Selangkangan yang Hitam dengan Aman

3 hari lalu

Ilustrasi vagina. Shutterstock
7 Cara Memutihkan Selangkangan yang Hitam dengan Aman

Ketahui cara memutihkan selangkangan yang hitam. Anda bisa menggunakan bahan-bahan alami serta menjaga kebersihan area selangkangan.


Pakar Sebut Perlunya Peran Kelompok untuk Bantu Pasien Kanker Anak

4 hari lalu

Dua orang guru mengajarkan sambil bermain bersama anak penderita kangker di Yayasan Kasih Kangker Anak Indonesia (YKAKAI) di Salemba, Jakarta, 15 Februari 2016. Selain belajar bermain, anak-anak penderita Kanker juga melakukan pengobatan. TEMPO/M Iqbal Ichsan
Pakar Sebut Perlunya Peran Kelompok untuk Bantu Pasien Kanker Anak

Dukungan dan kehadiran kumpulan anak penyintas kanker bisa membantu mempertahankan kualitas hidup pasien kanker anak agar menjalani hidup sehat.


Guru Besar FKUI Ungkap Bahaya Makanan Cepat Saji pada Anak, Berisiko Kanker

4 hari lalu

ilustrasi makanan cepat saji (pixabay.com)
Guru Besar FKUI Ungkap Bahaya Makanan Cepat Saji pada Anak, Berisiko Kanker

Pakar mengatakan makanan cepat saji sebaiknya tidak dimakan secara berlebihan karena berefek tidak baik pada kesehatan secara umum.


Hari Ini KPU Terima Hasil Tes Kesehatan Pramono-Karno, RK-Suswono, dan Dharma-Kun

5 hari lalu

Bakal calon Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung (kiri) dan bakal calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Rano Karno (kanan) menjalani pemeriksaan kesehatan di RSUD Tarakan, Jakarta, Jumat, 30 Agustus 2024. Pramono Anung dan Rano Karno menjadi pasangan pertama dari tiga bakal calon gubernur dan wakil gubernur yang menjalani pemeriksaan kesehatan sebagai syarat Pilgub DKI Jakarta. ANTARA/Muhammad Ramdan
Hari Ini KPU Terima Hasil Tes Kesehatan Pramono-Karno, RK-Suswono, dan Dharma-Kun

Hasil tes pemeriksaan kesehatan peserta Pilkada Jakarta 2024 akan diserahkan ke KPU pada hari ini. Apa proses selanjutnya?


3 Alasan Tidak Boleh Lepas Alas Kaki Selama Berada di Pesawat

5 hari lalu

Ilustrasi pesawat. Sumber: getty images/mirror.co.uk
3 Alasan Tidak Boleh Lepas Alas Kaki Selama Berada di Pesawat

Melepas alas kaki di pesawat menyimpan sejumlah risiko yang dapat membahayakan kesehatan dan keselamatan Anda sendiri maupun penumpang lainnya.


60 Tahun Keanu Reeves, Pemeran John Wick Peduli Anak-anak Penderita Kanker

5 hari lalu

Actor Keanu Reeves speaks during his hand and foot print ceremony, in the forecourt of TCL Chinese theatre in Los Angeles, California, U.S. May 14, 2019. REUTERS/Mario Anzuoni
60 Tahun Keanu Reeves, Pemeran John Wick Peduli Anak-anak Penderita Kanker

Banyak catatan Keanu Reeves di usia 60 tahun ini, bukan hanya karir gemilang di Hollywood, tapi kepedulian sosialnya banyak dipuji.


Jokowi Resmikan Gedung Pelayanan Kanker RS Dharmais: Serasa Masuk Hotel Bintang Lima

8 hari lalu

Presiden Jokowi ditemui usai acara di Rumah Sakit Persahabatan, Jakarta Timur pada Jumat, 30 Agustus 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Jokowi Resmikan Gedung Pelayanan Kanker RS Dharmais: Serasa Masuk Hotel Bintang Lima

Presiden Joko Widodo atau Jokowi kagum dengan gedung pelayanan kanker RS Dharmais. Menurutnya seperti hotel bintang lima.