Tampil Wangi Sepanjang Hari, Ikuti Tip Berikut

Reporter

Rabu, 8 Februari 2017 20:17 WIB

Ilustrasi mengenakan parfum. Shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Seorang wanita selalu ingin tampil dengan aroma yang segar dan wangi sepanjang hari. Terlebih ketika ia lebih banyak beraktivitas di luar dan bertemu banyak orang.

Aroma tubuh yang harum akan mempengaruhi rasa percaya diri, suasana hati, sekaligus penampilan secara keseluruhan. Di pertokoan dijual beragam wewangian, tapi kita juga perlu tahu lebih dalam jenisnya. Sayangnya, minyak wangi pun memiliki batas waktu ketahanan aroma, biasanya sekitar enam jam. Berikut cara agar tubuh wangi sepanjang hari.

1. Pilih sabun sesuai jenis kulit
Menjaga aroma tubuh yang sedap bukan sekadar menggunakan minyak wangi. Perhatikan juga mulai dari sabun yang kita gunakan. Jika kandungan dalam sabun tidak cocok dengan jenis kulit, bukan tidak mungkin akan menimbulkan aroma tubuh tidak sedap.

Untuk kulit berminyak, sebaiknya hindari sabun yang mengandung asam glikolik dan pilih yang mengandung lebih banyak bahan alami seperti oatmeal, garam laut, dan minyak tea tree. Untuk kulit kering, pilih sabun dengan bahan dasar aroma seperti lidah buaya, minyak zaitun, jojoba, kakao, dan buah-buahan. Selain lebih menyegarkan, aroma itu juga dapat memberi nutrisi melembapkan.

2. Oleskan losion
Body butter berfungsi untuk menjaga kelembapan tubuh dan memberikan aroma yang sedap. Bila kandungan body butter lebih cocok untuk kulit kering, losion tubuh yang lebih mudah meresap cocok untuk segala jenis kulit.

3. Gunakan penyemprot tubuh yang cocok
Setelah mengoleskan losion ke seluruh tubuh, saatnya menyemprotkan body spray ke permukaan tubuh. Umumnya masa ketahanan aroma body penyemprot tubuh adalah 1-3 jam. Namun aromanya dapat bertahan lebih lama saat tubuh sudah terlebih dahulu diolesi losion. Jadi ingat, kondisi kulit tubuh yang lembap menyerap wewangian lebih baik.

4. Pakai deodoran
Ada dua macam deodoran, semprot danoles dan digunakan di ketiak. Kelihatannya sepele, tapi hati-hati, bakteri keringat dapat membuat ketiak mengeluarkan bau tidak sedap.

Bau ketiak ini dapat menyebar dan menyengat sehingga mengganggu orang lain. Sesuaikan kondisi kulit dengan jenis deodoran. Untuk kulit yang berminyak, mudah berkeringat, akan lebih aman menggunakan deodoran semprot dan pilihlah aroma yang segar.

5. Eau de toilette dan eau de parfum
Ada dua pilihan jenis wewangian, eau de toilette dan eau de parfum. Eau de toilette adalah jenis wewangian ringan atau kolonye yang sifatnya menyegarkan kulit dan tubuh. Aromanya tidak bertahan selama eau de parfum. Aroma eau de toilette umumnya bertahan 3-6 jam. Harganya pun lebih murah dibanding eau de parfum, yang mengandung konsentrat wewangian lebih berat, sedikit campuran alkohol, dan mineral. Harganya lebih mahal, sekitar Rp 400 ribu hingga jutaan, tergantung merk. Aroma eau de parfum juga tahan lebih lama, bisa hingga 24 jam.

6. Menyemprotkan minyak wangi pada titik-titik yang tepat
Menyemprotkan minyak wangi bukanlah pada baju yang kita kenakan. Penyemprotan yang tepat dan membuat aroma bertahan lama adalah pada titik-titik berikut ini: di bawah atau di belakang telinga kiri dan kanan, tengkuk leher, pada titik nadi di tangan kiri dan kanan, bagian belahan dada, kemudian turun di belakang kedua lutut. Jika ingin menyemprotkan wewangian di baju, ada parfum semprot atau wewangian khusus untuk busana.

TABLOIDBINTANG

Artikel lain:
Berbagai Penghematan Ala Restoran

Tidur Telanjang Baik untuk Kesehatan
Kurangi Pil Pengontrol Kolesterol, Santap Makanan Berikut

Berita terkait

BeautyFest Asia 2024 Hadir Mengusung Tema 'Sheroes'

5 hari lalu

BeautyFest Asia 2024 Hadir Mengusung Tema 'Sheroes'

BeautyFest Asia 2024 akan dilaksanakan di 5 kota di Indonesia, yaitu Jakarta, Yogyakarta, Bandung, Medan, dan Surabaya.

Baca Selengkapnya

Mooryati Soedibyo Berpulang di Usia 96 Tahun, Modal Rp 25 Ribu Mulai Bangun Mustika Ratu

9 hari lalu

Mooryati Soedibyo Berpulang di Usia 96 Tahun, Modal Rp 25 Ribu Mulai Bangun Mustika Ratu

Pendiri Mustika Ratu Mooryati Soedibyo wafat. Berikut kisah jatuh bangunnya membangun usaha kecantikan Mustika Ratu, modal awal Rp 25 ribu.

Baca Selengkapnya

Sekilas tentang Anita Roddick dan The Body Shop yang Dikabarkan Bangkut

51 hari lalu

Sekilas tentang Anita Roddick dan The Body Shop yang Dikabarkan Bangkut

Didirikan Dame Anita Roodick pada 1976, The Body Shop dimulai dengan keyakinan sesuatu revolusioner, bisnis menjadi kekuatan untuk kebaikan.

Baca Selengkapnya

Jelang Usia 60 Tahun, Elle Macpherson Ungkap Rahasia Bugar dan Awet Muda

28 Februari 2024

Jelang Usia 60 Tahun, Elle Macpherson Ungkap Rahasia Bugar dan Awet Muda

Elle Macpherson mengungkapkan bagaimana menjaga penampilannya agar awet muda. Menurutnya, kecantikan di luar adalah refleksi kesehatan dari dalam.

Baca Selengkapnya

Mitos Mak Lampir, Diangkat ke Sandiwara Radio hingga Film Horor

11 Februari 2024

Mitos Mak Lampir, Diangkat ke Sandiwara Radio hingga Film Horor

Sejumlah film horor tayang di bulan Februari 2024 ini, salah satunya Film Lampir.

Baca Selengkapnya

Kemenkop UKM: Kesehatan dan Kecantikan jadi Sektor Unggulan Pengembangan UMKM

6 Februari 2024

Kemenkop UKM: Kesehatan dan Kecantikan jadi Sektor Unggulan Pengembangan UMKM

Kemenkop UKM berharap dapat menciptakan lingkungan yang mendukung lahirnya wirausaha yang inovatif, berbasis teknologi, dan bertahan.

Baca Selengkapnya

Kian Banyak Anak Pakai Produk Perawatan Kulit Dewasa, Dermatolog pun Prihatin

26 Januari 2024

Kian Banyak Anak Pakai Produk Perawatan Kulit Dewasa, Dermatolog pun Prihatin

Dermatolog prihatin dengan semakin banyaknya pasien anak di bawah umur gara-gara produk perawatan kulit. Apa saja pemicunya?

Baca Selengkapnya

Ingin Tampil Lebih Menawan, Perhatikan 5 Hal Berikut sebelum Operasi Plastik

20 Januari 2024

Ingin Tampil Lebih Menawan, Perhatikan 5 Hal Berikut sebelum Operasi Plastik

Buat yang ingin tampil lebih cantik, ada lima hal penting yang perlu dirinci dan diperhatikan sebelum melakukan bedah kecantikan atau operasi plastik.

Baca Selengkapnya

Jangan Asal Pakai, Begini Cara yang Benar Memakai Sunscreen

20 Januari 2024

Jangan Asal Pakai, Begini Cara yang Benar Memakai Sunscreen

Penggunaan sunscreen menjadi langkah penting dalam menjaga kesehatan dan kecantikan kulit.

Baca Selengkapnya

Apa Arti Beauty Privilege? Ketahui Dampak yang Ditimbulkan

17 Januari 2024

Apa Arti Beauty Privilege? Ketahui Dampak yang Ditimbulkan

Arti beauty privilege merujuk pada fisik seseorang yang cantik sehingga mudah diterima dan mendapat banyak kesempatan. Berikut ini dampaknya.

Baca Selengkapnya