Ide Kreatif dari Daur Ulang Bingkai Foto

Reporter

Sabtu, 28 Januari 2017 13:15 WIB

Digital Frame Philips. Foto: Google

TEMPO.CO, Jakarta - Jangan biarkan bingkai foto menjadi sarang debu dan teronggok di atas meja atau lemari. Dengan sedikit ide kreatif, Anda bisa mendaur ulang bingkai foto usang menjadi barang yang menarik.

Bingkai foto lama dapat dimanfaatkan dengan berganti rupa dan fungsinya. Benda daur ulang yang dihasilkan dari bingkai foto diantaranya:

1. Rak untuk merapikan anting-anting
Cocok untuk bingkai foto berukuran kecil. Caranya, bentangkan beberapa kawat tipis secara horizontal di bingkai foto Anda. Jika perlu, cat ulang bingkai foto agar tampak seperti baru. Anda bisa menggantung koleksi anting-anting di kawat-kawat dalam bingkai foto. Kini Anda punya rak anting-anting baru.

2. Hiasan bunga
Jika Anda gemar mengoleksi bunga hidup, kombinasi koleksi bunga dengan bingkai foto lama bisa menjadi hiasan yang cantik. Siapkan beberapa botol kaca tak terpakai untuk dijadikan vas. Ikatkan botol-botol berisi bunga hidup pada bingkai foto seolah sedang membingkai lukisan bunga. Saat dipajang di dinding, rumah Anda seperti dihiasi lukisan bunga yang hidup.

3. Kolase foto
Manfaatkan bingkai foto berukuran besar untuk tempat memajang parade foto-foto berukuran kecil. Bentangkan beberapa kawat horizontal di bingkai foto. Lalu gunakan bantuan penjepit kertas untuk memasang parade foto di bentangan kawat tersebut.

4. Papan memo
Anda bisa menggunakan cara yang sama dengan poin sebelumnya. Tapi kali ini, bukan menaruh parade foto, melainkan kertas memo berisi pesan-pesan untuk keluarga tercinta, atau pengingat pribadi.

5. Modern art
Jika ada banyak bingkai foto tak terpakai, kreasikan menjadi pajangan modern di dinding. Caranya, dengan mengkombinasikan bingkai foto berbeda bentuk dan ukuran secara acak di tembok rumah. Meski kesannya berantakan, Anda akan mendapatkan hiasan dinding unik dan modern dengan cara ini.

TABLOIDBINTANG

Berita lainnya:
7 Penyakit Akibat Terlalu Sering Pakai Makeup
Ira Koesno Lebih Panik Ketinggalan Ponsel atau Kotak Makeup?
Refleksi Gunung Bromo dalam Koleksi Yadnya Kasada Mel Ahyar

Berita terkait

Prospek Kerja dan Gaji Jurusan Desain Interior

29 Oktober 2023

Prospek Kerja dan Gaji Jurusan Desain Interior

Jurusan Desain Interior semakin populer di kalangan calon mahasiswa baru yang sedang mempertimbangkan pilihan jurusan kuliah.

Baca Selengkapnya

5 Tren Wallpaper Dinding 2023 yang Bisa Diterapkan di Rumah

13 Mei 2023

5 Tren Wallpaper Dinding 2023 yang Bisa Diterapkan di Rumah

Menghias rumah dengan wallpaper dinding memang bisa menambah estetika ruangan, sehingga enak dipandang dan bisa membuat betah di rumah.

Baca Selengkapnya

5 Wallpaper Dinding Rumah yang Bakal Jadi Tren Tahun 2023

16 Februari 2023

5 Wallpaper Dinding Rumah yang Bakal Jadi Tren Tahun 2023

Tema wallpaper dinding rumah yang biasa menjadi tren di setiap tahun juga bisa menjadi referensi sebelum memasangnya di rumah Anda.

Baca Selengkapnya

Desain Interior yang Diprediksi Tren di 2023

13 Desember 2022

Desain Interior yang Diprediksi Tren di 2023

Menjelang 2023, tak ada salahnya mengintip tren yang bakal meledak. Berikut delapan tren desain interior rumah yang diprediksi bakal disukai di 2023.

Baca Selengkapnya

Wabah Corona Mempengaruhi 7 Tren Desain Rumah, Terutama Faktor Higienis

19 April 2020

Wabah Corona Mempengaruhi 7 Tren Desain Rumah, Terutama Faktor Higienis

Wabah corona ini dapat memengaruhi tren desain rumah di bulan atau tahun-tahun mendatang.

Baca Selengkapnya

7 Trik Mendesain Interior Rumah dengan Konsep Monokromatik

13 September 2019

7 Trik Mendesain Interior Rumah dengan Konsep Monokromatik

Jika ingin menggunakan warna monokromatik untuk desain interior rumah ada beberapa tips yang harus diperhatikan

Baca Selengkapnya

7 Inspirasi Mendesain Interior Rumah dengan Warna Pink

6 Agustus 2019

7 Inspirasi Mendesain Interior Rumah dengan Warna Pink

Anda bisa melihat penggunaan warna pink dalam berbagai aspek desain interior di rumah

Baca Selengkapnya

Tips Posisi Kompor, Kulkas, Oven di Dapur dari William Wongso

31 Januari 2019

Tips Posisi Kompor, Kulkas, Oven di Dapur dari William Wongso

Pakar kuliner William Wongso berbagi tips penempatan peralatan dapur dan metode memasak yang sehat dan nyaman.

Baca Selengkapnya

Guru SMA yang Jago Dekorasi Interior Kamar, Melejit di Youtube

22 Januari 2019

Guru SMA yang Jago Dekorasi Interior Kamar, Melejit di Youtube

Seorang guru SMA asal Kalimantan Timur menjadi Youtuber berkat konten dekorasi interior kamar.

Baca Selengkapnya

Intip Tren Desain Interior Rumah 2019

17 Januari 2019

Intip Tren Desain Interior Rumah 2019

Para desainer interior internasional telah memprediksi sejumlah tren desain interior rumah yang akan naik daun pada 2019 ini

Baca Selengkapnya