Musik Mencerahkan Dunia, Pelajarilah Sejak Dini

Reporter

Kamis, 17 November 2016 11:30 WIB

Ilustrasi anak bermain musik. dok TEMPO/Panca Syurkani

TEMPO.CO, Jakarta - Konon musik adalah bahasa universal. Tak peduli darimana kita berasal dan bagaimana latar belakang, melodi yang indah adalah sesuatu yang bisa dinikmati dan dimengerti semua orang.

Untuk anak-anak, musik memberikan banyak manfaat. Para ahli sepakat, ada banyak hal baik yang bisa didapat anak-anak ketika mereka memainkan instrumen musik. Jika kita masih bertanya-tanya apa saja manfaat musik bagi anak-anak, berikut 10 alasannya:

1. Meningkatkan kekuatan otak
Musik membantu meningkatkan kekuatan otak anak. “Semakin banyak studi yang menunjukkan korelasi antara pencapaian akademis yang lebih tinggi dan anak yang banyak terpapar musik,” kata Meredith LeVande, ahli musik anak di MonkeyMonkeyMusic.com.

“Musik mampu menstimulasi bagian-bagian otak yang berkaitan dengan kemampuan membaca, matematika, dan perkembangan emosional,” imbuh LeVande.

2. Memperkuat ingatan
Bantulah anak-anak mengingat lebih baik dengan bantuan musik. “Penelitian lebih lanjut menunjukkan bersentuhan dengan musik di usia yang sangat muda membantu kemampuan belajar dan ingatan anak. Musik dapat menstimulasi beberapa pola berbeda pada perkembangan otak,” kata Eduardo Marturet, seorang konduktor, komposer, dan music director di Miami Symphony Orchestra.

3. Membantu kemampuan sosial anak
Ketika memainkan alat musik dalam sebuah kelompok, secara otomatis anak belajar bersosialisasi. Mereka tidak akan berpikir untuk memainkan piano atau gitar secara sendirian terus-menerus, melainkan mengharmonisasikan musik mereka dengan permainan musik orang lain untuk menciptakan musik yang indah dan lengkap.

“Secara sosial anak yang terlibat dalam grup musik atau ansambel akan belajar salah satu kemampuan penting dalam hidup, yakni bersosialisasi, berhubungan dengan orang lain, bagaimana bekerja di dalam tim, dan mengapresiasi penghargaan yang didapat dari bekerja bersama-sama, juga mengembangkan kemampuan memimpin dan disiplin,” urai Marturet.

4. Meningkatkan kepercayaan diri
Jika ingin anak memiliki kepercayaan diri yang tinggi, belajar memainkan instrumen musik dapat membantu. “Dengan bermain musik mereka akan meningkatkan kepercayaan diri dan berkembang lebih baik dan lebih baik,” kata Elizabeth Dotson-Westphalen, seorang pemain dan pengajar musik.

5. Mengajarkan kesabaran
Saat bermain di dalam band atau orkestra, dan hampir semua musisi pernah melakukannya, kita tidak bisa bermain sesuka hati tapi harus bersabar menunggu giliran memainkan bagian kita atau musiknya akan berantakan. Hal itu melatih kesabaran.

6. Menghubungkan anak
Musik juga bisa menjadi penghubung kedekatan orang tua dan anak. Kegemaran akan musik dan selera musik yang dimiliki anak biasanya banyak dipengaruhi orang tua. Ketika anak tumbuh besar dengan musik dan memori soal musik-musik yang juga disukai orang tua, di situlah terjadi hubungan yang tidak bisa tergantikan oleh hal apa pun di dunia.

7. Tak akan habis dipelajari
Musik sesuatu yang abadi, tak ada batasannya. Kita bisa terus mengajak anak menggali musik sampai kapan pun. Ini membuat anak tidak cepat puas, juga mengasah kemampuan anak untuk terus bereksplorasi dan meningkatkan kemampuan bermusik.

“Musik tidak akan ada habisnya. Selalu ada hal lebih untuk dipelajari,” kata Michael Jolkovski, psikolog yang mengkhususkan diri pada musisi.

8. Bentuk ekspresi yang baik
Musik dapat menjadi sarana mencurahkan emosi. Ini baik untuk anak-anak yang emosinya belum stabil. Alih-alih mengekspresikan emosi sedih, marah, dan bahagia melalui cara-cara yang aneh, musik menjadi sarana yang baik.

“Musik memberikan kegembiraan dan mampu mengekspresikan nuansa emosional dalam hidup yang tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata,” sebut Jolkovski.

9. Mengajarkan disiplin
Untuk meningkatkan kemampuan bermusik yang baik, dibutuhkan kedisiplinan. “Memperkenalkan anak pada instrumen musik adalah kuncinya. Mereka akan secara alami penasaran dan bersemangat mempelajarinya. Namun kedisiplinan yang diterapkan oleh orang tua kepada anak untuk terus belajar dengan konsisten adalah pelajaran tersendiri,” kata Mira Stulberg-Halpert dari 3D Learner Inc.

10. Musik mengasah kreativitas
Kreativitas adalah asupan yang baik bagi pikiran, jiwa, dan raga. Tentu saja musik membutuhkan kreativitas. anak-anak yang belajar musik selalu berusaha memiliki kemampuan bermusik yang lebih baik dan kreativitas mereka niscaya teruji.

TABLOIDBINTANG

Artikela lain:
8 Makanan Sahabat Gigi
8 Minyak Alami untuk Mengencangkan Kulit
Mengenali Negeri dengan Kemudahan Menjadi Warganegara

Berita terkait

10 Kebiasaan yang Bisa Menurunkan Fungsi Otak

5 hari lalu

10 Kebiasaan yang Bisa Menurunkan Fungsi Otak

Semua kebiasaan ini bukan menjadi hal menakutkan karena bisa diubah dengan pola hidup sehat.

Baca Selengkapnya

Cara Melihat Receiptify Spotify untuk Mengetahui Musik yang Sering Diputar

7 hari lalu

Cara Melihat Receiptify Spotify untuk Mengetahui Musik yang Sering Diputar

Belakangan ini sedang tren orang-orang yang membagikan receiptify Spotify ke media sosial. Ini cara melihat receiptify Spotifnya.

Baca Selengkapnya

Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

11 hari lalu

Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

Instagram kembali mengeluarkan fitur baru. Kini Anda bisa menambahkan musik di bio Instagram yang bisa diputar. Berikut caranya.

Baca Selengkapnya

Playlist AI ala Spotify, Bisa Menyuguhkan Lagu Sedih Hingga Musik Pengiring Pertarungan

19 hari lalu

Playlist AI ala Spotify, Bisa Menyuguhkan Lagu Sedih Hingga Musik Pengiring Pertarungan

Spotify mengembangkan fitur pembuatan playlist lagu berbasis kecerdasan buatan. Pengguna bisa memakai keyword unik untuk mencari musik favorit.

Baca Selengkapnya

Mengenal Lizzo, Sempat Dianggap Pensiun sebagai Penyanyi dan Klarifikasi Ungkapannya

24 hari lalu

Mengenal Lizzo, Sempat Dianggap Pensiun sebagai Penyanyi dan Klarifikasi Ungkapannya

Penyanyi Lizzo sempat menyatakan di Instagram dia ingin mengakhiri kariernya dalam industri musik

Baca Selengkapnya

45 Tahun Adam Levine, Tangga Kesuksesan Pentolan Band Maroon 5

42 hari lalu

45 Tahun Adam Levine, Tangga Kesuksesan Pentolan Band Maroon 5

Adam Levine vokalis Maroon 5 yang juha Juri The Voice America hari ini berulang tahun ke-45. Ini karier bermusiknya dan tangga raih kesuksesan.

Baca Selengkapnya

Berbuat Asusila dengan Modus Orkes Musik Sahur Keliling, Enam Orang Ditangkap di Makassar

43 hari lalu

Berbuat Asusila dengan Modus Orkes Musik Sahur Keliling, Enam Orang Ditangkap di Makassar

Polisi menangkap enam orang anggota orkes musik kelilng usai viral video perbuatan asusila dua personelnya

Baca Selengkapnya

Bahaya Suara Keras di Pusat Kebugaran, Bisa Kehilangan Pendengaran

46 hari lalu

Bahaya Suara Keras di Pusat Kebugaran, Bisa Kehilangan Pendengaran

Pakar audiologi mengingatkan dampak suara keras pada pendengaran, baik musik maupun teriakan instruktur, di pusat kebugaran atau kelas senam.

Baca Selengkapnya

Profil Promotor Musik Adrie Subono, Java Musikindo Akan Comeback?

47 hari lalu

Profil Promotor Musik Adrie Subono, Java Musikindo Akan Comeback?

Adrie Subono adalah promotor musik yang berpengalaman menghadirkan konser penyanyi dalam dan luar negeri. Ia juga merupakan keponakan dari B.J. Habibie.

Baca Selengkapnya

Jaafar Jackson Memerankan Sang Paman dalam Film Biopik Michael Jackson, Ini Profilnya

53 hari lalu

Jaafar Jackson Memerankan Sang Paman dalam Film Biopik Michael Jackson, Ini Profilnya

Pemeran Michael Jackson dalam film biopik Michael akan diperankan keponakannya, Jaafar Jackson. Ini profil anak Jermaine Jackson itu.

Baca Selengkapnya