Ajang Pencarian Desainer Muda Meriahkan JFW 2017  

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Jumat, 28 Oktober 2016 15:17 WIB

WARDAH mempersembahkan rancangan BARLI ASMARA, DIAN PELANGI, RIA MIRANDA, ZASKIA SUNGKAR dalam Jakarta Fashion Week, Jakarta, 23 Oktober 2016. TEMPO/Maria Fransisca

TEMPO.CO, Jakarta - Bertepatan dengan perhelatan Jakarta Fashion Week (JFW) 2017, untuk pertama kalinya, merek kosmetik Wardah menghadirkan Wardah Fashion Awards (WFA) 2016. WFA 2016 merupakan ajang kompetisi pencarian desainer muda Indonesia.

Nyeri Kaki

Marketing Director Wardah Salman Subakat mengatakan, melalui ajang WFA 2016, Wardah ingin membuat sebuah terobosan perkembangan industri kecantikan sekaligus mode. "Pada WFA 2016, kami memfasilitasi desainer muda dalam hal edukasi, pengetahuan desain, dan strategi memasuki industri bisnis," ucapnya di Fashion Atrium Senayan City, Jakarta Pusat, Kamis, 27 Oktober 2016.

Wardah Fashion Awards 2016 mengusung tema “Youniverse: The Bold & The Brave” yang terinspirasi dari dua produk Wardah. Pada kompetisi ini, peserta ditantang menciptakan desain yang terdiri atas dua kategori, yaitu modern fashion ready-to-wear dan modest fashion ready-to-wear.

Sejak dibuka pada September 2016, puluhan formulir pendaftaran peserta masuk dalam kompetisi ini. Para peserta wajib mengirim empat sketsa desain dan mempresentasikannya dihadapkan para juri, yaitu Itang Yunasz, Barli Asmara, Amy Wirabudi, Tenik Hartono, dan Dewi Sandra, sebelum disaring menjadi 12 peserta.

Sebanyak 12 finalis ini akan berlomba untuk memperebutkan enam kategori pemenang. "Kriteria penilaian yang diberikan juri kepada karya peserta di antaranya berdasarkan dari kreativitas, daya jual, daya pakai, kompetensi, estetika, teknik, dan yang tak kalah penting adalah perencanaan bisnis," ujar Dewi Sandra, yang saat itu mewakili para juri.

Seiring dengan berjalannya WFA 2016, Wardah juga memberikan penghargaan kepada tiga perancang busana, yakni Itang Yunasz untuk kategori Maestro, Mel Ahyar di kategori Prime Time, dan Restu Anggraini untuk kategori Young on Top.

Salman menuturkan pesatnya perkembangan industri fashion dan keterlibatan desainer dalam panggung fashion bergengsi, baik di dalam maupun luar negeri, menjadi bukti bahwa Indonesia mampu menjadi kiblat fashion modest dunia pada masa yang akan datang.

DINI TEJA

Berita lainnya:
Atasi Stres Lewat Cara-cara Berikut Ini
Nyawa Sarinah di Koleksi Busana Iwet Ramadhan
Takut Makan Melinjo? Ketahui Dulu Apa Saja Manfaatnya




Berita terkait

UI Fashion Week 2024 Mendorong Kontribusi Generasi Muda pada Keberlanjutan Industri Mode

22 Januari 2024

UI Fashion Week 2024 Mendorong Kontribusi Generasi Muda pada Keberlanjutan Industri Mode

Acara puncak UI Fashion Week 2024 berlangsung pada tanggal 20 Januari 2024 di Museum Mandiri, Jakarta Barat.

Baca Selengkapnya

Cerita Brand Kami. Tampil di New York Fashion Week, Sempat Harus Rombak Koleksi

21 Februari 2023

Cerita Brand Kami. Tampil di New York Fashion Week, Sempat Harus Rombak Koleksi

Tampil di New York Fashion Week (NYFW) menjadi hadiah 14 tahun yang tak terlupakan bagi tim brand fashion modest Kami.. Simak kisahnya.

Baca Selengkapnya

Jakarta Muslim Fashion Week 2023 Tampilkan 1.000 Koleksi dari 144 Desainer/Brand

20 Desember 2022

Jakarta Muslim Fashion Week 2023 Tampilkan 1.000 Koleksi dari 144 Desainer/Brand

Industri fesyen muslim Indonesia memiliki keunikan dibanding produk serupa dari negara lain yakni mengadopsi keindahan wastra (kain) Nusantara

Baca Selengkapnya

Apresiasi Jakpreneur Fashion Week 2022, Uus: Perekonomian DKI Bergerak Positif

19 Desember 2022

Apresiasi Jakpreneur Fashion Week 2022, Uus: Perekonomian DKI Bergerak Positif

Uus Kuswanto, menghadiri Malam Apresiasi Jakpreneur Fashion Week 2022 yang diinisiasi Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi Usaha Kecil Menengah.

Baca Selengkapnya

Parangkusumo Fashion Week, Semarak Peragaan Busana di Kawasan Gumuk Pasir Bantul

16 Desember 2022

Parangkusumo Fashion Week, Semarak Peragaan Busana di Kawasan Gumuk Pasir Bantul

Pemkab Bantul menggelar Parangkusumo Fashion Week, peragaan busana di kawasan gumuk pasir. Menuju jejaring kota kreatif Unesco.

Baca Selengkapnya

Tarik Ulur Padang Fashion Week

1 Agustus 2022

Tarik Ulur Padang Fashion Week

Padang Fashion Week mulai digaungkan di media sosial, namun pro kontra terjadi.

Baca Selengkapnya

Besok Sekolah Lagi, Citayam Fashion Week di Dukuh Atas Kian Ramai di Minggu Sore

17 Juli 2022

Besok Sekolah Lagi, Citayam Fashion Week di Dukuh Atas Kian Ramai di Minggu Sore

Dukuh Atas kini selalu riuh oleh para aksi remaja, mereka menciptakan sendiri panggung Citayam Fashion Week. Kian ramai jelang masuk sekolah esok.

Baca Selengkapnya

Citayam Fashion Week dan Gerakan Perlawanan Generasi Kedua

16 Juli 2022

Citayam Fashion Week dan Gerakan Perlawanan Generasi Kedua

Panggung Citayam Fashion Week diisi anak-anak generasi kedua setelah bapak ibu mereka tergusur dari Jakarta dan memilih tinggal di daerah pinggiran.

Baca Selengkapnya

Gigi Hadid Donasikan Penghasilan Fashion Week Musim Gugur untuk Ukraina

7 Maret 2022

Gigi Hadid Donasikan Penghasilan Fashion Week Musim Gugur untuk Ukraina

Gigi Hadid mengikuti jejak rekannya sesama model Mica Arganaz mendonasikan penghasilan untuk membantu Ukraina

Baca Selengkapnya

Jakarta Fashion Week 2022 Usung Isu Fashion Keberlanjutan

26 November 2021

Jakarta Fashion Week 2022 Usung Isu Fashion Keberlanjutan

Jakarta Fashion Week 2022 yang hadir virtual selama empat hari, dari tanggal 25-28 November 2021, akan menampilkan koleksi dari 75 desainer dan label dalam 16 show dan menghadirkan 760 looks

Baca Selengkapnya