7 Makanan Kaya Kalsium selain Susu untuk Orang yang Intoleransi Laktosa

Reporter

Tempo.co

Editor

Mila Novita

Minggu, 27 November 2022 21:48 WIB

Ilustrasi susu almond. (The Spruce Eats)

TEMPO.CO, Jakarta - Kalsium merupakan mineral penting bagi fungsi tubuh, secara umum, orang mengasosiasikannya dengan tulang dan gigi. Namun, zat gizi mikro ini membantu beberapa fungsi tubuh utama seperti pembekuan darah, kontraksi otot, pengaturan detak jantung, dan fungsi saraf.

Struktur rangka tubuh menyimpan hampir 99 persen komposisi kalsium tubuh dan 1 persen sisanya ditemukan dalam darah, otot, dan jaringan.

Tubuh mendapatkan kalsium sebagian besar dari makanan yang kita makan. Pakar kesehatan merekomendasikan 1.000 mg kalsium untuk pria dan wanita berusia antara 19-50 tahun. Untuk orang tua, asupan kalsium harus lebih tinggi.

Kalsium banyak ditemukan dalam produk susu, tapi bagi mereka yang tidak toleran laktosa berikut adalah 7 alternatifnya.

1. Susu kedelai

Setiap ingin mencari alternatif susu sapi, susu kedelai jadi pilihan utama. Susu kedelai, dan juga susu kedelai yang diperkaya, padat dengan kalsium. Minuman ini juga kaya vitamin D untuk mereka yang alergi terhadap susu dan produk susu.

2. Biji chia

Biji chia kecil, tapi sarat dengan nutrisi. Makanan ini padat kalsium, magnesium dan fosfor. Biji kecil ini akamm membengkak ketika dimasukkan ke dalam air. Rasanya akan menyesuaikan makanan atau minuman campurannya.

3. Almond

Advertising
Advertising

Satu cangkir almond mengandung 385 miligram kalsium. Jadi, jika mengonsumsi 1 cangkir almond setiap hari, dalam bentuk apa pun, itu sudah memenuhi lebih dari sepertiga asupan kalsium harian.

4. Biji bunga matahari

Sama seperti almond, biji bunga matahari juga kaya akan kalsium. Satu cangkir biji bunga matahari mengandung hampir 110 miligram kalsium. Selain kalsium, biji bunga matahari kaya akan magnesium, vitamin E, dan tembaga. Oleh karena itu selain kalsium, nutrisi penting lainnya yang ada dalam biji bunga matahari juga membantu kesehatan otot dan saraf.

5. Biji wijen

Satu sendok makan biji wijen mengandung 88 mg kalsium. Rasa biji wijen yang bersahaja dan berminyak membuatnya sangat lezat. Makanan ini dapat ditambahkan ke salad dan kari.

6. Brokoli

Kandungan kalsium dalam brokoli sangat mirip dengan biji wijen. Satu cangkir brokoli mengandung 87 miligram kalsium. Namun, karena brokoli adalah sayuran dan mempertimbangkan ukuran porsi individu, seseorang perlu menambahkan makanan lain yang diperkaya kalsium ke dalam makanan untuk memastikan asupan kalsium harian terpenuhi.

7. Jeruk

Suka jeruk manis? Satu buah jeruk mengandung sekitar 75 miligram kalsium. Tergantung pada apa diet yang dijalani, jeruk bisa dimakan sebagai camilan di antara waktu makan.

8. Sayuran musiman

Selain memilih makanan padat kalsium, pastikan makan sayuran musiman. Sayuran ini kaya akan fitonutrien karena tidak ditanam secara paksa. Memiliki sayuran musiman meningkatkan kesehatan dan mempersiapkannya untuk menghadapi setiap pergantian musim.

Selain kalsium, perhatikan pula asupan vitamin D. Sebab, kalsium sulit diserap tubuh tanpa vitamin ini.

TIMES OF INDIA

Baca juga: 6 Cara Mengurangi Risiko Osteoporosis pada Wanita setelah Menopause

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Berita terkait

Susu Sapi Vs Susu Kerbau: Mana yang Lebih Sehat?

5 hari lalu

Susu Sapi Vs Susu Kerbau: Mana yang Lebih Sehat?

Memilih antara susu sapi dan susu kerbau bergantung pada preferensi individu, kebutuhan nutrisi, dan pertimbangan pola makan.

Baca Selengkapnya

Ahli Sarankan Pasien PCOS Konsumsi Vitamin D

11 hari lalu

Ahli Sarankan Pasien PCOS Konsumsi Vitamin D

Ahli menyebutkan mengonsumsi vitamin D dapat membantu meringankan gejala PCOS

Baca Selengkapnya

Penyebab Osteoporosis Sering Tak Disadari, Pencegahan Lebih Baik

29 hari lalu

Penyebab Osteoporosis Sering Tak Disadari, Pencegahan Lebih Baik

Masyarakat perlu menyadari penyebab osteoporosis yang gejalanya sering tidak terasa karena termasuk pembunuh senyap

Baca Selengkapnya

5 Tanda-tanda Kucing akan Melahirkan

35 hari lalu

5 Tanda-tanda Kucing akan Melahirkan

Setidaknya ada lima tanda-tanda kucing akan melahirkan. Di antaranya terjadi perubahan perilaku dan nafsu makan.

Baca Selengkapnya

3 Resep Olahan Susu untuk Sahur dan Berbuka Puasa

41 hari lalu

3 Resep Olahan Susu untuk Sahur dan Berbuka Puasa

Susu pilihan yang sempurna untuk memenuhi kebutuhan nutrisi selama puasa karena mengandung protein, kalsium, vitamin D, dan nutrisi penting lainnya.

Baca Selengkapnya

5 Manfaat Susu untuk Kesehatan Tubuh

43 hari lalu

5 Manfaat Susu untuk Kesehatan Tubuh

Selama ribuan tahun, susu telah menjadi bagian dari diet global, terutama susu yang berasal dari sapi, domba, dan kambing.

Baca Selengkapnya

Bebelac Hadirkan Pojok Susu di 3001 Gerai Alfamart

50 hari lalu

Bebelac Hadirkan Pojok Susu di 3001 Gerai Alfamart

Pojok Susu di Flagship Store Alfamart dihadirkan untuk memberikan pengalaman belanja yang menyenangkan dan premium bagi si Kecil dan Ibu

Baca Selengkapnya

Program Makan Siang Gratis Berpotensi Kerek Harga Kebutuhan Pokok, Ini Alasannya

25 Februari 2024

Program Makan Siang Gratis Berpotensi Kerek Harga Kebutuhan Pokok, Ini Alasannya

Program makan siang gratis dianggap bisa berpotensi meningkatkan harga sejumlah barang kebutuhan pokok. Mengapa?

Baca Selengkapnya

Perhatikan 4 Hal Ini Saat Memilih Susu Anak

21 Februari 2024

Perhatikan 4 Hal Ini Saat Memilih Susu Anak

Permasalahan gizi seperti kekurangan zat besi masih menghantui anak-anak Indonesia. Simak 4 tips memilih susu untuk anak.

Baca Selengkapnya

Mengenal Garam Celtic dan Manfaatnya bagi Kesehatan

10 Februari 2024

Mengenal Garam Celtic dan Manfaatnya bagi Kesehatan

Dipanen secara alami, garam celtic kaya akan magnesium dan mengandung semua mineral yang biasanya hilang dalam garam biasa.

Baca Selengkapnya