Gandeng 11 UMKM Lokal, Tulola Design Rilis Pameran Bertema Perempuan dan Alam

Reporter

Tempo.co

Editor

Mitra Tarigan

Senin, 29 Agustus 2022 02:26 WIB

Koleksi Perhiasan Tulole Design bertema Perempuan dan Alam/Tempo-Mitra Tarigan

TEMPO.CO, Jakarta - Perusahaan perhiasan Tulola Design menggandeng 11 UMKM lokal untuk membuat pameran bertema Perempuan dan Alam. Happy Salma, Co-Founder Tulola Design mengatakan kegiatan ini adalah kegiatan tahunan mereka. "Kami bekerja sama dengan UMKM yang memiliki visi misi sama dengan kita yang mengedepankan bahan alami, handmade, dan memberikan spirit kepada perempuan," katanya pada 26 Agustus 2022.

Para UMKM itu terbagi dalam 3 kategori, yaitu fashion yang terdiri dari SukhaCitta, Amanda Hartanto Batik, Masshiro, dan Niluh Jelantik. Sedangkan untuk katagori lifedata-style terdapat Kiloalta, Kemayu, dan SADA beauty. Terakhir, katagori living yang menghadirkan Sleep Buddy, Keramik Alarasati, Handep, dan Arbor & Troy.

Happy Salma mengatakan ada makna tersendiri dalam pameran kali ini, ia mengambil tema Perempuan dan Alam. "Jadi memang banyak perhiasan yang kami buat munculkan motif alam, seperti embun jatuh, atau isyarat semesta seperti bulan purnama, bulan sabit," katanya.

Konferensi pers Tulola bertema Wanita dan Alam pada 26 Agustus 2022/Tulola

Happy Salma pun mengatakan koleksi Wanita dan Alam Tulola Design terdiri dari 10 perhiasan terbaru. Mulai dari subeng, anting, kalung, cuff, hingga bros. "Wanita menjadi garda terdepan untuk tiap perubahan sekecil apa pun di semesta. Selain itu, keduanya adalah isu urgent yang harus kita suarakan bersama. Jadi dari mulai proses pembuatan hingga nama koleksi, semua terinspirasi dari perempuan dan alam,"

Happy Salma dan tim menganggap para wanita juga memiliki peranan penting dalam merawat dan meruwat bumi. Sosok perempuan ada garda terdepan rumah tangga dan kehidupan sosial budaya yang jarang diperhitungkan. Merekalah yang sebetulnya paling cekatan dan melakukan tindakan signifikan. Aksi kecil sehari-hari mereka yang menjaga alam adalah kontribusi nyata dalam merawat keberlangsungan alam sekitar dalam kehidupan.

Advertising
Advertising

Koleksi kali ini juga menggunakan nama-nama unik. Ada anting Wanita dan Tubuh, Padang Ilalang, Wanita dan Mimpi, Kelopak Rembulan, Sinaran, Jiwa, The Ubud, dan Akar Beringin. Inspirasi dari masing-masing perhiasan juga beragam, salah satunya dari seorang perempuan bernama Inggit dari karya sastra Ku Antar ke Gerbang oleh Ramadhan KH.

Baca: Happy Salma Transfer Warisan Leluhur Jadi Perhiasan Kekinian

Berita terkait

Pentingnya Peran Perempuan Dalam Keluarga dan Dunia Profesional

16 jam lalu

Pentingnya Peran Perempuan Dalam Keluarga dan Dunia Profesional

Refleksi terhadap dinamika peran perempuan dalam berbagai aspek kehidupan dalam memperingati Hari Kartini.

Baca Selengkapnya

Influencer TikTok Perempuan Irak Ditembak Mati

1 hari lalu

Influencer TikTok Perempuan Irak Ditembak Mati

Seorang pria bersenjata yang mengendarai sepeda motor menembak mati seorang influencer media sosial perempuan terkenal Irak

Baca Selengkapnya

KemenKopUKM Pastikan Kebijakan Pemerintah Berpihak pada Pelaku UMKM

1 hari lalu

KemenKopUKM Pastikan Kebijakan Pemerintah Berpihak pada Pelaku UMKM

KemenkopUKM tidak menemukan aturan yang melarang secara spesifik warung Madura untuk beroperasi sepanjang 24 jam dalam Perda Kabupaten Klungkung

Baca Selengkapnya

Maknai Semangat RA Kartini, Ini Kelebihan Perempuan di Industri Garmen

2 hari lalu

Maknai Semangat RA Kartini, Ini Kelebihan Perempuan di Industri Garmen

Keahlian perempuan memberikan keuntungan sendiri khususnya di unit bisnis garmen J99 Corp.

Baca Selengkapnya

Biaya Layanan Tokopedia, Shopee dan Lazada Naik sampai 6,5 Persen, UMKM Diminta Tak Naikkan Harga?

2 hari lalu

Biaya Layanan Tokopedia, Shopee dan Lazada Naik sampai 6,5 Persen, UMKM Diminta Tak Naikkan Harga?

Tokopedia, Shopee dan Lazada menaikkan biaya layanan hingga 6.5 persen untuk mitra penjual, pelaku UMKM diminta tidak naikkan harga.

Baca Selengkapnya

70 Persen dari Ribuan Korban Jiwa di Gaza adalah Perempuan

3 hari lalu

70 Persen dari Ribuan Korban Jiwa di Gaza adalah Perempuan

ActionAid mencatat setidaknya 70 persen dari ribuan korban jiwa di Gaza adalah perempuan dan anak perempuan.

Baca Selengkapnya

DPR Arizona Loloskan Pencabutan Undang-undang Larangan Aborsi

3 hari lalu

DPR Arizona Loloskan Pencabutan Undang-undang Larangan Aborsi

DPR Arizona lewat pemungutan suara memutuskan mencabut undang-undang larangan aborsi 1864, yang dianggap benar-benar total melarang aborsi.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Olah TKP Pembunuhan Perempuan yang Mayatnya di Pulau Pari

4 hari lalu

Polda Metro Jaya Olah TKP Pembunuhan Perempuan yang Mayatnya di Pulau Pari

Selain olah TKP pembunuhan perempuan yang mayatnya ditemukan di Pulau Pari, polisi menyiita barang bungkus rokok hingga tisu magic.

Baca Selengkapnya

Australia Luncurkan Fase Baru Program Investing in Women

4 hari lalu

Australia Luncurkan Fase Baru Program Investing in Women

Program Investing in Women adalah inisiatif Pemerintah Australia yang akan fokus pada percepatan pemberdayaan ekonomi perempuan di Indonesia

Baca Selengkapnya

BRI Bantu Usaha Kue Kering di Sidoarjo Penuhi Permintaan saat Lebaran

5 hari lalu

BRI Bantu Usaha Kue Kering di Sidoarjo Penuhi Permintaan saat Lebaran

Usaha kue kering Retas Snacks and Cookies semakin berkembang pesat setelah mendapat bantuan KUR dari BRI.

Baca Selengkapnya