Cara Tori Spelling Menghadapi Komentar Negatif di Media Sosial

Reporter

Tempo.co

Editor

Mila Novita

Jumat, 4 Februari 2022 12:40 WIB

Aktris Tori Spelling berpose dalam acara pemutaran perdana film Disney, Christopher Robin, di Burbank, California, Amerika Serikat, Senin, 30 Juli 2018. Deretan selebritas cantik menghadiri premier film drama komedi fantasi ini. REUTERS/Danny Moloshok

TEMPO.CO, Jakarta - Tori Spelling mengaku malas membaca komentar negatif di media sosial. Namun, kadang-kadang dia terjebak membacanya juga dan akhirnya merasa sedih melihat komentar yang ada. Kebanyakan dari mereka yang melontarkan komentar negatif adalah wanita, bahkan para ibu. Ironisnya, mereka juga mempermalukan anak-anaknya.

"Kita banyak berbicara tentang wanita mendukung wanita, wanita saling membangun, kita harus ada untuk satu sama lain,” kata dia dalam wawancara dengan Fox News, dikutip People, Kamis, 3 Februari 2022. “Tapi mereka mempermalukan anakmu," Spelling menambahkan. Spelling memiliki lima anak, yakni Liam, 14, Stella, 13, Hattie, 10, Finn, 9, dan Beau, 4, bersama suaminya Dean McDermott.

Meski kesal, Spelling yang berperan jadi Donna Martin dalam serial TV hit 90-an Beverly Hills, 90210, menjelaskan bagaimana dia menghadapi kritik selama lebih dari tiga dekade sebagai figur publik.

"Saya sudah menghadapi itu sejak saya berusia 16 tahun ketika karier saya dimulai, jadi, kamu tahu, saya sudah kebal pada saat ini," katanya.

Ini bukan pertama kalinya dia mengungkapkan tentang menerima kritik online. Tahun lalu, aktris tersebut membagikan postingan candid di Instagram, berbicara tentang tekanan media sosial.

Advertising
Advertising

"Kita semua mengedepankan yang terbaik di media sosial. Kita tidak menunjukkan rumah yang berantakan, foto-foto yang buruk, dll ... karena mungkin 'algoritma' tidak akan mendukung itu. Atau para pembenci akan terlalu menyukainya," tulis dia di keterangan. "Jika mereka menulis hal-hal mengerikan tentang cincin cantik saya yang menyala dan foto yang diedit, apa yang akan mereka katakan tentang foto-foto tanpa riasan yang terlihat berantakan? Sempurna untuk pesta!"

Sebagai ibu yang sibuk bekerja sambil mengurus lima anak kecil dan sebuah peternakan di halaman belakang rumahnya, Spelling sering tampil apa adanya. "Dan, itu tidak selalu cantik. Kenyataannya adalah aku manusia. Aku punya perasaan seperti masing-masing dari mereka yang mengunggah hal-hal berarti tentang penampilan dan keluargaku."

Dia juga tidak takut untuk mengatasi komentar negatif di Internet yang membuatnya malu. Pada Oktober 2019, dia membahas L.O.L. Surprise! acara yang dia hadiri, di mana dia membiarkan putrinya, Hattie dan Stella, mewarnai rambut mereka. Spelling langsung dibanjiri kritik untuk itu di media sosial.

"Pertama-tama, itu [untuk] kostum Halloween, berwarna merah muda, dan akan luntur keesokan harinya. Itu sama sekali bukan pewarna," kata Tori Spelling kepada wartawan. "Rasanya seperti, datang dandanlah sebagai [boneka] L.O.L. favoritmu. Itu adalah pesta kostum di mana para anak perempuan bisa menjadi apa saja yang mereka inginkan. Persetan dengan para pembuat malu."

Baca juga:
Tori Spelling Merasa Insecure dengan Matanya saat Bintangi Beverly Hills 90210

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Berita terkait

Pengemudi Toyota Fortuner Halangi Perjalanan Ambulans, Polres Depok: Kami Selidiki

17 jam lalu

Pengemudi Toyota Fortuner Halangi Perjalanan Ambulans, Polres Depok: Kami Selidiki

Polres Metro Depok menyatakan tengah menyelidiki peristiwa pengemudi Toyota Fortuner menghalangi perjalanan ambulans.

Baca Selengkapnya

Raup Rp 100 Juta per Bulan di Afiliasi Shopee, Mirah Ayu Berbagi Tips

1 hari lalu

Raup Rp 100 Juta per Bulan di Afiliasi Shopee, Mirah Ayu Berbagi Tips

Content Creator atau pembuat konten Mirah Ayu Nanda Anindita berbagi tips cara meraup cuan di Afiliasi Shopee.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Tentang David Corenswet, Pemeran Baru Karakter Superman

2 hari lalu

5 Fakta Tentang David Corenswet, Pemeran Baru Karakter Superman

David Corenswet, pemeran Superman yang baru kerap menyuarakan isu sosial dan politik di media sosial

Baca Selengkapnya

Blockout 2024: Gerakan Blokir Selebritas yang Viral di Media Sosial

2 hari lalu

Blockout 2024: Gerakan Blokir Selebritas yang Viral di Media Sosial

Bagaimana Met Gala memicu Blockout 2024 di media sosial - sebuah aksi digital untuk menentang kebungkaman para selebritas terhadap Gaza.

Baca Selengkapnya

Viral Wanita Tewas di Tangan Gangster di Cikarang Bekasi, Polisi Berikan Penjelasan

3 hari lalu

Viral Wanita Tewas di Tangan Gangster di Cikarang Bekasi, Polisi Berikan Penjelasan

Sebuah video viral di media sosial menarasikan seorang wanita tewas bersimbah darah di Bekasi akibat dianiaya sekelompok gangster. Begini kata polisi.

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Minta Warga Jangan Sampai Tertipu Iklan Naik Haji di Media Sosial

3 hari lalu

Arab Saudi Minta Warga Jangan Sampai Tertipu Iklan Naik Haji di Media Sosial

Arab Saudi mengimbau publik untuk tidak tertipu atau merespons iklan di media sosial tentang pelaksanaan ibadah haji

Baca Selengkapnya

Begini Cara Menonaktifkan Sementara Akun Facebook

9 hari lalu

Begini Cara Menonaktifkan Sementara Akun Facebook

Menonaktifkan akun Facebook sementara bisa dijadukan opsi jika ingin beristirahat dari media sosial. Berikut caranya.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Menghapus Semua Postingan di Facebook

9 hari lalu

Begini Cara Menghapus Semua Postingan di Facebook

Menghapus semua postingan di Facebook mungkin menjadi opsi bagi beberapa orang yang ingin membersihkan akun. Begini caranya.

Baca Selengkapnya

Fenomena Flexing Mahasiswa KIP Kuliah di Media Sosial, Ini Kata Dosen Unair

10 hari lalu

Fenomena Flexing Mahasiswa KIP Kuliah di Media Sosial, Ini Kata Dosen Unair

Banyak yang mempertanyakan kelayakan mahasiswa tersebut sebagai penerima bantuan biaya KIP Kuliah.

Baca Selengkapnya

Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

13 hari lalu

Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

Marselino Ferdinan menjadi sorotan di media sosial usai timnas Indonesia u-23 dikalahkan Irak 1-2 di perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya