Mana yang Paling Enak, Kopi Arabika atau Robusta?

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurhadi

Jumat, 1 Oktober 2021 17:32 WIB

Hidangan kopi dan cake di Cafetoria, Helsinski. Cafe ini juga mulai menjajakan kopi robusta dari Flores. Foto: @cafetoriaroastery

TEMPO.CO, Jakarta - Kopi arabika dan robusta sama-sama memiliki banyak penggemar di seluruh dunia. Lantas, kopi manakah yang paling enak di antara keduanya?

Mengetahui mana kopi yang paling enak di antara kopi arabika dan kopi robusta adalah hal yang sulit. Jawaban antara satu orang dengan orang lainnya mungkin akan berbeda mengenai hal ini.

Dilansir dari laman Coffee Affection, Jumat, 23 April 2021, robusta versus arabica adalah dikotomi yang salah. Ini karena Anda tidak akan pernah bisa memilih 100 persen robusta atau 100 persen arabika sebagai kopi yang paling enak.

Bila ada yang menyukai kopi single origin dan suka membandingkan atau membedakan kopi dari berbagai daerah, sebagian besar orang seperti itu akan lebih menginginkan kopi arabika. Kopi arabika yang halus akan lebih terasa lebih nikmat ketika ia diminum single origin atau tidak dicampur kopi yang lain.

Sebaliknya, robusta akan terasa pahit jika ia diminum single origin, tanpa campuran kopi lain, karena rasanya akan kuat dan pahit. Sehingga kopi jenis ini akan sangat baik untuk digunakan sebagai blend atau campuran dan juga untuk espresso.

Advertising
Advertising

Rasa kopi robusta yang berani dan kuat bisa meningkatkan cita rasa campuran dan membuatnya jadi lebih enak. Dilansir dari laman Office Beverages, Senin, 4 Mei 2020, campuran diproduksi tidak hanya untuk membuat profil rasa yang kompleks, tapi juga untuk sejumlah alasan.

Kopi campuran memungkinkan produsen untuk memenuhi titik harga tertentu. Misalnya dengan menggabungkan biji kopi arabika dan robusta sehingga biaya tidak akan terlalu mahal.

Jadi, kopi mana yang paling enak? Tentu keduanya sama-sama enak jika digunakan untuk hal yang tepat, seperti arabika untuk single origin dan robusta untuk blend.

AMELIA RAHIMA SARI

Baca juga: Pecinta Kopi Wajib Tahu Perbedaan Dasar Kopi Arabika dan Robusta

Berita terkait

Produk Indonesia di Mesir Raup Transaksi Potensial Rp 253 Miliar, Didominasi Biji Kopi

7 hari lalu

Produk Indonesia di Mesir Raup Transaksi Potensial Rp 253 Miliar, Didominasi Biji Kopi

Nilai transaksi potensial paviliun Indonesia di Cafex Expo 2024, Mesir, capai Rp 253 milir. Didominasi oleh produk biji kopi Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kopi Robusta Indonesia Favorit di Mesir, Jadi Campuran Turkish Coffee

9 hari lalu

Kopi Robusta Indonesia Favorit di Mesir, Jadi Campuran Turkish Coffee

Komoditas kopi robusta Indonesia menjadi favorit di negara Mesir. Ternyata mereka menggunakan metode pembuatan kopi Turki untuk meracik kopi dengan perbandingan kopi robusta Indonesia 80 persen dan kopi lain 20 persen.

Baca Selengkapnya

Indonesia Targetkan Nilai Ekspor Kopi ke Mesir Tahun Ini Tembus Rp 1,5 Triliun

9 hari lalu

Indonesia Targetkan Nilai Ekspor Kopi ke Mesir Tahun Ini Tembus Rp 1,5 Triliun

Atase Perdagangan Kairo, M Syahran Bhakti berharap eksportir kopi Indonesia dapat memenuhi permintaan dari Mesir pada 2024 ini di atas Rp 1,5 triliun.

Baca Selengkapnya

Inilah Alasan Disarankan Tidak Minum Kopi Sebelum Naik Pesawat

31 hari lalu

Inilah Alasan Disarankan Tidak Minum Kopi Sebelum Naik Pesawat

Minum kopi sebelum penerbangan tak hanya meningkatkan risiko kembung, tapi juga menyebabkan dehidrasi yang berujung pada rasa mual dan sakit kepala.

Baca Selengkapnya

Kopi Kenangan Sajikan Blewah Mewah, Menu Segar untuk Berbuka Puasa

37 hari lalu

Kopi Kenangan Sajikan Blewah Mewah, Menu Segar untuk Berbuka Puasa

Menu andalan Blewah Tea dengan taburan Blewah Jelly yang terbuat dari ekstrak buah asli

Baca Selengkapnya

Alasan Penderita Epilepsi Tak Boleh Banyak Minum Kopi

40 hari lalu

Alasan Penderita Epilepsi Tak Boleh Banyak Minum Kopi

Penderita epilepsi diminta tidak minum kopi berlebihan untuk menghindari kejang. Pasalnya, kafein justru dapat meningkatkan frekuensi kejang.

Baca Selengkapnya

Berapa Banyak Konsumsi Kopi dan Teh yang Pas saat Puasa?

44 hari lalu

Berapa Banyak Konsumsi Kopi dan Teh yang Pas saat Puasa?

Ahli gizi dari RS Cipto Mangunkusumo Kencana Fitri Hudayani SST, M.Gz memberi tips mengonsumsi teh atau kopi yang pasa saat puasa.

Baca Selengkapnya

Organisasi Ini Minta Wisatawan di Bali Tidak Minum Kopi Luwak, Kenapa?

50 hari lalu

Organisasi Ini Minta Wisatawan di Bali Tidak Minum Kopi Luwak, Kenapa?

People for the Ethical Treatment of Animals atau PETA meminta wisatawan di Bali menghindari minum kopi luwak setelah melakukan penyelidikan.

Baca Selengkapnya

Dukung Kebahagiaan Keluarga Indonesia, Kapal Api Gelar Mudik Gratis

53 hari lalu

Dukung Kebahagiaan Keluarga Indonesia, Kapal Api Gelar Mudik Gratis

Selain mudik gratis, peserta juga mendapatkan asuransi perjalanan dan fasilitas lainnya.

Baca Selengkapnya

Hari Kopi Nasional, Investigasi PETA Ungkap Luwak Bali Tetap Dieksploitasi Demi Cita Rasa

54 hari lalu

Hari Kopi Nasional, Investigasi PETA Ungkap Luwak Bali Tetap Dieksploitasi Demi Cita Rasa

Investigasi terbaru PETA merekam bagaimana luwak di Bali masih terus dieksploitasi demi cita rasa kopi luwak.

Baca Selengkapnya