Megan Thee Stallion Bertemu BTS Tampil Edgy dengan Rok Maxi Suit dan Nail Art

Reporter

Tempo.co

Editor

Yunia Pratiwi

Rabu, 22 September 2021 09:05 WIB

Megan Thee Stallion dan BTS. Instagram.com/@theestallion

TEMPO.CO, Jakarta - Megan Thee Stallion membagikan beberapa momen kebersamaannya dengan BTS di Instagram, Selasa 21 September 2021. Stallion dan boyband Korea itu belum lama ini berkolaborasi dalam remix lagu berjudul Butter.

“It’s Thee HotGirl Coach and BTS,” tulis Stallion dalam keterangan unggahannya. Dia terlihat mengenakan atasan dan bawahan Take A Dip Skirt Set berwarna hijau zaitun dari koleksi Fashion Nova. Atasannya model crop top, mock neck, berlengan panjang dengan aksen kerut di bagian lengan dan bagian depan berbentuk V. Sedangkan bawahannya berupa maxi skirt yang ketat.

Makeup-nya terlihat bold dengan smokey eye dan lipstik nude, sedangkan rambut panjangnya dibiarkan tergerai dan ditata bergelombang. Dia juga menunjukkan nail art berwarna biru yang senada dengan boneka Koya BT21 miliknya.

Advertising
Advertising

BTS berada di New York, Amerika Serikat untuk berbicara pada Sustainable Development Goals Moment di sesi ke-76 Majelis Umum PBB, bersama dengan Presiden Korea Selatan Moon Jae In. Ini adalah acara resmi pertama grup tersebut setelah ditunjuk sebagai utusan khusus presiden oleh Presiden Moon. Selama di New York, BTS juga mengunjungi Metropolitan Museum of Art untuk mempromosikan seni Korea bersama dengan Ibu Negara Korea Selatan Kim Jung Sook.

Kolaborasi single remix Butter, BTS dan Megan Thee Stallion diluncurkan pada27 Agustus 2021. Proses perilisan single ini cukup rumit, karena melibatkan konflik Stallion dengan agensinya. Melansir laman Soompi, konflik penyanyi 26 tahun itu dengan labelnya dimulai pada Maret 2020, ketika label melarangnya merilis musik setelah dia mencoba menegosiasikan kembali persyaratan kontrak mereka. Pada saat itu, dia mengajukan perintah penahanan terhadap labelnya yang diterima oleh pengadilan.

Pada 24 Agustus, Megan Thee Stallion mengajukan petisi terhadap labelnya 1501 Certified Entertainment karena melarangnya merilis remix “Butter” yang dijadwalkan rilis pada 27 Agustus. Dalam petisinya, dia menulis bahwa jika dia tidak diizinkan untuk merilis lagu tersebut, karirnya akan mengalami kerusakan yang tidak dapat diperbaiki, termasuk dampak yang menghancurkan pada hubungannya dengan penggemarnya dan dengan artis rekaman lainnya di industri musik. Namun seperti laporan Variety, seorang hakim di Texas telah memutuskan mendukung Megan Thee Stallion dalam petisinya terhadap label rekamannya, mengizinkan perilisan remix "Butter" yang menampilkan rapper tersebut.

Baca juga: Ingin Tubuh Bugar, Megan Thee Stallion Stop Konsumsi Gula dan Alkohol Sebulan

Berita terkait

BigHit Music Buka Audisi di Jakarta, Kapan Jadwalnya?

18 jam lalu

BigHit Music Buka Audisi di Jakarta, Kapan Jadwalnya?

Label grup BTS, BigHit Music akan mengadakan audisi global untuk menjaring calon peserta pelatihan pria dari 2 Mei sampai 31 Agustus 2024

Baca Selengkapnya

Pencapaian Lagu Seven Jungkook BTS

3 hari lalu

Pencapaian Lagu Seven Jungkook BTS

Lagu Seven dari Jungkook BTS menduduki peringkat teratas dalam daftar The Hottest Hits Outside the US yang dirilis oleh Billboard, pekan ini

Baca Selengkapnya

Berperan Sebagai Anggota Boy Band, Nicholas Galitzine Terinpirasi BTS hingga Backstreet Boys

4 hari lalu

Berperan Sebagai Anggota Boy Band, Nicholas Galitzine Terinpirasi BTS hingga Backstreet Boys

Bagi Nicholas Galitzine tantangan dalam film The Idea of You adalah saat harus tampil di atas panggung

Baca Selengkapnya

Album Solo RM BTS, Wajib Militer hingga Lukisan Yun Hyong-keun

7 hari lalu

Album Solo RM BTS, Wajib Militer hingga Lukisan Yun Hyong-keun

RM BTS akan meluncurkan album solo kedua

Baca Selengkapnya

Artis K-Pop yang Berhasil Raih Lebih dari 100 Kemenangan di Acara Musik Korea

30 hari lalu

Artis K-Pop yang Berhasil Raih Lebih dari 100 Kemenangan di Acara Musik Korea

Artis K-Pop yang berhasil raih lebih dari 100 kemenangan di acara musik Korea.

Baca Selengkapnya

Suga BTS Mengikuti Pelatihan Dasar Militer, Wamil Layanan Publik di Pangkalan Angkatan Darat Nonsan

34 hari lalu

Suga BTS Mengikuti Pelatihan Dasar Militer, Wamil Layanan Publik di Pangkalan Angkatan Darat Nonsan

Suga melanjutkan tugasnya sebagai pekerja layanan publik di Pangkalan Angkatan Darat di Nonsan, 152 kilometer dari Seoul

Baca Selengkapnya

Tidak Ajukan Eksepsi, Dirut PT Sansaine Exindo Terima Dakwaan Rugikan Negara Rp 8 Triliun di Kasus Korupsi BTS 4G

40 hari lalu

Tidak Ajukan Eksepsi, Dirut PT Sansaine Exindo Terima Dakwaan Rugikan Negara Rp 8 Triliun di Kasus Korupsi BTS 4G

Kuasa hukum Dirut PT. Sansaine Exindo, Jemy Sutjiawan menyatakan menerima dakwaan dan tidak mengajukan eksepsi di kasus korupsi BTS 4G.

Baca Selengkapnya

Film Konser Suga BTS, Agust D TOUR 'D-DAY' THE MOVIE Segera Tayang di Seluruh Dunia

53 hari lalu

Film Konser Suga BTS, Agust D TOUR 'D-DAY' THE MOVIE Segera Tayang di Seluruh Dunia

Siap-siap Army Indonesia juga dapat menonton film konser Suga BTS Agust D TOUR 'D-DAY' THE MOVIE di bioskop-bioskop CGV dan Cinepolis

Baca Selengkapnya

V BTS akan Rilis Lagu FRI(END)S 15 Maret 2024

4 Maret 2024

V BTS akan Rilis Lagu FRI(END)S 15 Maret 2024

Lagu FRI(END)S akan menambah deretan lagu solo V BTS sebelumnya

Baca Selengkapnya

Fans BTS Desak HYBE Pecat Scooter Braun karena Dukung Israel

1 Maret 2024

Fans BTS Desak HYBE Pecat Scooter Braun karena Dukung Israel

Fans BTS mengirim truk ke kantor HYBE untuk melampiaskan ketidakpuasan mereka agar Scooter Braun dipecat sebagai CEO HYBE America.

Baca Selengkapnya