Resep Pepes Ikan Anti Bau Amis, Praktis dan Mudah Dicoba

Reporter

Tempo.co

Minggu, 6 Juni 2021 11:15 WIB

Menu pepes bandeng di Restoran Primarasa, Surabaya. Tempo/Francisca Christy Rosana

TEMPO.CO, Jakarta - Teknik memasak tradisional seperti pepes dikenal baik menjaga keutuhan nutrisi yang dikandung dalam makanan yang hendak dimasak. Masakan pepes ikan sudah dikenal masyarakat, terutama masyarakat yang tinggal di daerah pesisir.

Umumnya masakan pepes menggunakan ikan sebagai bahan utama olahannya. Ikan laut yang paling banyak sering ditemui salah satunya Ikan Kembung, Ikan ini mengandung banyak nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh seperti Protein 21,3 gram, Lemak 3,4 gram, Karbohidrat 2.2 gram, Kalsium 136 mg, Fosfor 69 mg, Besi 0,8 mg, Natrium 214 mg, Kalium 245,0 mg. Jika memasak pepes khawatir bau amis dari ikan, bisa diatasi dengan menambahkan daun kari si kecil yang wangi segar.

Adapun resep pepes anti bau amis, berikut pemaparannya

Bahan

- 12 ekor Ikan Kembung

Advertising
Advertising

- 2,5 sdt Garam

- 1/4 sdt Gula Pasir

- 5 buah Cabe Hijau, potong kecil

- Daun Kari, iris tipis

- 2 sdm Minyak Goreng

- Sedikit Penyedap Rasa

- Alat Bungkus Pepes

- Secukupnya Daun Pisang

- Secukupnya Tusuk Gigi / Lidi

Bumbu Halus:

- 4 buah Cabe Merah

- 5 siung Bawang Merah

- 5 siung Bawang Putih

- 12 buah Cabe Rawit

- 1 sdm Ketumbar Bubuk

- 1 ruas Kunyit

- ½ ruas Jahe Kecil

- Serai geprek

Cara membuat

  1. Bersihkan Ikan Kembung terlebih dahulu, setel;ah bersih dengan air balur dengan air jeruk nipis.
  2. Haluskan bumbu halus semuanya kalau bisa dengan sedikit air saja, supaya bumbu tidak encer.
  3. Cabai hijau dipotong-potong dengan ukuran sesuai selera, tambahkan juga daun kari yang sudah diibersihkan. Aduk bersamaan dengan bumbu halus, jangan lupa serai gepreknya.
  4. Masukkan Ikan Kembung semuanya ke dalam bumbu halus, aduk hingga semuanya merata. Tambahkan garam, gula penyedap rasa secukupnya.
  5. Masukkan ikan kembung ke dalam daun pisang dan ditambahkan dengan bumbu halus supaya nanti terasa bumbunya meresap. Bungkus hingga seluruh isi tertutupi.
  6. Panaskan Ikan Kembung yang sudah dibungkus, bisa dengan dipanggang atau dikukus. Tunggu hingga matang dengan daun pisang tampak coklat daunnya.
  7. Pepes ikan bisa disajikan bersama dengan sambal.

TIKA AYU

Baca: Resep Pepes Ikan Mas Tatar Sunda

Berita terkait

5 Hal yang Perlu Dipersiapkan untuk Pelihara Ikan di Akuarium Air Asin

3 hari lalu

5 Hal yang Perlu Dipersiapkan untuk Pelihara Ikan di Akuarium Air Asin

Akuarium air asin memerlukan salinitas, derajat keasaman, hingga perawatan tertentu agar zat kimia seperti amonia, nitrit, dan nitrat tidak masuk ke dalam airnya.

Baca Selengkapnya

Jenis Ikan yang Perlu Rutin Disantap, Sahabat Kesehatan dan Jantung

4 hari lalu

Jenis Ikan yang Perlu Rutin Disantap, Sahabat Kesehatan dan Jantung

Tak semua ikan punya kandungan nutrisi super yang sama sehingga disarankan untuk memilih yang tepat. Berikut saran ahli diet.

Baca Selengkapnya

KKP Tangkap Kapal Alih Muatan Ikan Ilegal, Greenpeace Desak Pemerintah Hukum Pelaku dan Ratifikasi Konvensi ILO 188

6 hari lalu

KKP Tangkap Kapal Alih Muatan Ikan Ilegal, Greenpeace Desak Pemerintah Hukum Pelaku dan Ratifikasi Konvensi ILO 188

Greenpeace meminta KKP segera menghukum pelaku sekaligus mendesak pemerintah untuk meratifikasi Konvensi ILO 188 tentang Penangkapan Ikan.

Baca Selengkapnya

Giliran KKP Tangkap Kapal Asing Malaysia yang Menangkap Ikan di Selat Malaka

6 hari lalu

Giliran KKP Tangkap Kapal Asing Malaysia yang Menangkap Ikan di Selat Malaka

KKP meringkus satu kapal ikan asing ilegal berbendera Malaysia saat kedapatan menangkap ikan di Selat Malaka.

Baca Selengkapnya

Tidak Ingin Bau Badan? Hindari 5 Makanan Berikut

9 hari lalu

Tidak Ingin Bau Badan? Hindari 5 Makanan Berikut

Ada beberapa makanan yang memicu timbulnya bau badan. Berikut adalah jenis makanan yang menyebabkan bau badan.

Baca Selengkapnya

2 Cara Masak Tahu Petis, Kudapan Asal Jawa Tengah

14 hari lalu

2 Cara Masak Tahu Petis, Kudapan Asal Jawa Tengah

Tahu petis adalah kudapan asli dari Jawa Tengah, paduan antara tahu goreng dengan sambal petis

Baca Selengkapnya

Manfaat Konsumsi Ikan Sarden dan Teri bagi Kesehatan

19 hari lalu

Manfaat Konsumsi Ikan Sarden dan Teri bagi Kesehatan

Mengganti daging merah dengan ikan seperti ikan sarden, herring, hingga ikan teri dapat mencegah 750 ribu kematian setiap tahun pada 2050.

Baca Selengkapnya

Begini Resep Membuat Sambal Goreng Kentang Ati, Makanan Khas Lebaran

25 hari lalu

Begini Resep Membuat Sambal Goreng Kentang Ati, Makanan Khas Lebaran

Selain opor ayam, sambal goreng kentang ati menjadi salah satu makanan yang dinantikan banyak orang ketika momen Lebaran. Lantas, bagaimana cara membuat makanan ini?

Baca Selengkapnya

Ekosistem Laut di Laut Cina Selatan Memprihatinkan

46 hari lalu

Ekosistem Laut di Laut Cina Selatan Memprihatinkan

Cukup banyak kerusakan yang telah terjadi di Laut Cina Selatan, di antaranya 4 ribu terumbu karang rusak.

Baca Selengkapnya

4 Ikan Beracun yang Berbahaya jika Dikonsumsi

53 hari lalu

4 Ikan Beracun yang Berbahaya jika Dikonsumsi

Tak semua ikan bisa dimakan lantaran ada berbagai ikan yang mengandung racun dan mengakibatkan fatal bagi siapa pun yang mengonsumsinya.

Baca Selengkapnya