5 Cara Memilih Semangka yang Matang Sempurna dan Rasanya Manis

Reporter

Tempo.co

Editor

Mila Novita

Jumat, 4 Juni 2021 09:04 WIB

Ilustrasi buah semangka. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Kebanyakan orang tidak tahu bagaimana memilih buah dan sayuran terbaik, termasuk semangka. Inginnya memilih semangka yang matang sempurna dengan rasa yang manis. Tapi, kulitnya yang tebal dan selalu berwarna hijau segar sering kali menyesatnya.

Walhasil, sering kali salah pilih ketika membeli semangka. Bukannya semangka matang, malah dapat semangka berwarna pucat yang rasanya sedikit asam.

Agar tak salah pilih, inilah beberapa tip yang perlu diingat saat membeli semangka, menurut laman Pink Villa, Kamis, 3 Juni 2021.

1. Carilah bentuk yang sempurna

Buah semangka yang bagus berbentuk sempurna dan simetris, bukan yang bentuknya tidak teratur dan memiliki bagian yang penyok dan benjolan. Bentuk yang tak sempurna bisa jadi karena kering atau kekurangan air.

2. Tes ketuk

Advertising
Advertising

Angkat semangka, ketuk kulit luarnya, dan periksa kekencangan semangka. Dengarkan suara saat mengetuknya, jika suaranya berat dan dalam, ini berarti belum matang. Jika suaranya jernih dan penuh maka berarti sudah matang.

3. Terasa berat

Saat mengangkatnya, semangka harus terasa berat karena ini menunjukkan bahwa buah itu penuh dengan air, bagus, dan matang. Berat semangka dapat menentukan seberapa matang semangka tersebut dibandingkan dengan semangka lainnya. Semakin berat, semakin baik!

4. Cari titik kuning

Saat memilih semangka, terkadang terlihat bintik kuning. Jangan khawatir karena itulah tanda semangka terbaik yang benar-benar diinginkan. Semakin dalam warnanya, semakin matang semangka itu.

5. Cek warna

Jika semangka berwarna hijau botol atau hijau tua maka semangka sudah matang sempurna. Jika memiliki penampilan kusam atau warna memudar maka belum matang sepenuhnya.

Baca juga: Tak Hanya Segar, Semangka juga Baik untuk Kesehatan Usus

Semangka tak hanya segar dimakan. Buah ini juga kaya akan vitamin, seperti vitamin A, vitamin C, serta nutrisi lain termasuk zet besi dan kalsium.

Berita terkait

Susu Sapi Vs Susu Kerbau: Mana yang Lebih Sehat?

7 jam lalu

Susu Sapi Vs Susu Kerbau: Mana yang Lebih Sehat?

Memilih antara susu sapi dan susu kerbau bergantung pada preferensi individu, kebutuhan nutrisi, dan pertimbangan pola makan.

Baca Selengkapnya

Teknik Kuno Menyimpan Apel agar Tahan Lama, dari Pasir sampai Serbuk Gergaji

19 jam lalu

Teknik Kuno Menyimpan Apel agar Tahan Lama, dari Pasir sampai Serbuk Gergaji

Untuk mencegah apel cepat busuk perlu teknik penyimpanan yang tepat, sederhana, tapi efektif. Berikut cara menyimpan apel gaya lama tapi efektif.

Baca Selengkapnya

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

2 hari lalu

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

PT Indordesa-- anak perusahaan PT Konimex, meluncurkan produk makanan nutrisi dan perawatan kesehatan, FontLife One, di Kota Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

10 Buah Paling Mahal di Dunia, Ada yang Mencapai Rp700 Jutaan

7 hari lalu

10 Buah Paling Mahal di Dunia, Ada yang Mencapai Rp700 Jutaan

Berikut ini deretan buah paling mahal di dunia, didominasi oleh buah hasil budidaya petani di Jepang. Harganya mencapai Rp700 juta.

Baca Selengkapnya

Semangat Jalani Puasa, Jangan Lupa Penuhi Nutrisi dan Hidrasi di Bulan Ramadan

23 hari lalu

Semangat Jalani Puasa, Jangan Lupa Penuhi Nutrisi dan Hidrasi di Bulan Ramadan

Kebutuhan protein hewani untuk penuhi nutrisi keluarga sangat penting. Penuhi nutrisi dan konsumsi air cukup untuk cegah dehidrasi di Bulan Ramadan.

Baca Selengkapnya

Pentingnya Pemenuhan Nutrisi Keluarga Selama Puasa

26 hari lalu

Pentingnya Pemenuhan Nutrisi Keluarga Selama Puasa

Nutrisi dengan gizi seimbang tidak hanya dibutuhkan anak kecil. Namun seluruh keluarga membutuhkan nutrisi seimbang di Bulan Ramadan.

Baca Selengkapnya

7 Manfaat Makan Buah Semangka bagi Kesehatan Tubuh

34 hari lalu

7 Manfaat Makan Buah Semangka bagi Kesehatan Tubuh

Semangka menjadi buah yang pas sebagai pilihan di bulan Ramadhan. Pada kondisi tubuh yang mengalami dehidrasi, buah ini menjaga kesehatan dan keseimbangan nutrisi.

Baca Selengkapnya

Manfaat Vitamin E buat Kulit tapi Perhatikan Kadarnya

34 hari lalu

Manfaat Vitamin E buat Kulit tapi Perhatikan Kadarnya

Salah satu manfaat vitamin E adalah menjaga kelembapan kulit. Namun penting untuk memperhatikan kadarnya agar tidak berdampak negatif pada kulit.

Baca Selengkapnya

Pilihan Camilan Sehat di Malam Hari Saat Bulan Puasa

40 hari lalu

Pilihan Camilan Sehat di Malam Hari Saat Bulan Puasa

Dokter gizi sarankan makan camilan pada malam hari untuk memenuhi kebutuhan gizi dalam sehari di kala berpuasa. Ini pilihan camilannya.

Baca Selengkapnya

Tips Merawat Kucing Anggora

41 hari lalu

Tips Merawat Kucing Anggora

Pengetahuan ini sangat penting karena perawatan yang tidak tepat dapat meningkatkan risiko kucing anggora terkena berbagai penyakit.

Baca Selengkapnya