Alasan Dokter Merekomendasikan Menyikat Gigi Setelah Sarapan, Bukan Bangun Tidur

Reporter

Tempo.co

Editor

Mila Novita

Jumat, 7 Mei 2021 11:14 WIB

Ilustrasi menggosok gigi. TEMPO/Aditia Noviansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Ketika bangun pagi, napas akan berbau tak segar sehingga kebanyakan orang langsung menyikat gigi. Setelah itu, barulah sarapan atau minum kopi. Napas memang segar, tapi mulut dan gigi akan kembali kotor karena kemungkinan ada sisa makanan yang tersangkut.

Itulah sebabnya mengapa pada dokter gigi menyarankan menyikat gigi sebaiknya setelah sarapan, bukan bangun tidur.

"Tidak diragukan lagi, lebih baik menyikat gigi setelah sarapan," kata Bruce Valauri, kepala dokter gigi di ProHealth Dental di New York dan New Jersey, Amerika Serikat, kepada LIVESTRONG.com.

Dan Frank A. Scannapieco, ketua biologi mulut di Universitas di Buffalo School of Dental Medicine, juga merekomendasikan untuk menahan menyikat gigi sampai setelah sarapan.

"Menyikat setelah sarapan membantu karena itu akan membersihkan mulut dan segarkan napas, jadi masuk akal," katanya.

Itu juga disetujui dokter gigi Nammy Patel, dari Green Dentistry di San Francisco, Amerika Serikat. "Selama menyikat gigi di malam hari sebelum tidur, menurut saya waktu yang lebih disukai untuk menyikat gigi di pagi hari adalah setelah sarapan," kata dia.

Baca juga: 6 Kesalahan Umum Menyikat Gigi yang Merusak Gusi dan Menyebabkan Gingivitis

Sarapan akan menyisakan partikel makanan yang memungkinkan gula dan karbohidrat - makanan utama bagi bakteri - bertahan lebih lama. Ini dapat merangsang pertumbuhan bakteri. Dia menyarankan untuk makan, meminum air untuk membilas mulut, dan menunggu beberapa menit sebelum ke wastafel untuk menyikat gigi.

Lalu, apakah ada pengaruh pilihan makanan sarapan pada gigi? Jus jeruk atau makan buah jeruk seperti jeruk bali memberikan efek asam pada gigi. Seiring waktu, asam ini dapat merusak gigi, kata Scannapieco. Banyak orang percaya bahwa menyikat gigi segera setelahnya dapat memperburuk masalah.

Tapi itu belum tentu benar. "Tubuh memiliki mekanisme pertahanan alami," katanya. Masalah erosi muncul ketika paparan asam kronis, katakanlah, jika Anda adalah seseorang yang menyesap air jeruk nipis atau lemon sepanjang hari.

Advertising
Advertising

Begitu juga dengan orang yang memiliki kondisi mulut kering karena obat-obatan. “Orang dengan mulut kering harus lebih memperhatikan kebersihan mulut dan menghindari gigi terkena asam,” kata Scannapieco.

Bagi mereka yang memiliki mulut kering, Patel menyarankan menyikat setelah bangun tidur untuk melembapkan mulut dan memulai proses air liur, kemudian setelah sarapan pagi untuk membersihkan mulut.

Bagaimana jika terbiasa tidak sarapan? Sebagian orang sering melewatkan sarapan karena tidak lapar atau sedang mengikuti puasa intermiten (IF). Bagi mereka, menyikat gigi setelah bangun tidur diperbolehkan. Lalu, setelah makan pertama, entah siang atau sore, dia menyarankan menggunakan benang gigi untuk membersihkan bakteri di bawah gusi.

Berita terkait

Fakta Mulut yang Unik dan Anda Mungkin Belum Tahu

17 jam lalu

Fakta Mulut yang Unik dan Anda Mungkin Belum Tahu

Mulut adalah bagian tubuh penting dan pintu saluran pencernaan. Berikut fakta menarik dan aneh terkait mulut sebagai organ yang kompleks.

Baca Selengkapnya

Tips agar Gigi Putih bak Mutiara dari Pakar Kesehatan Mulut

2 hari lalu

Tips agar Gigi Putih bak Mutiara dari Pakar Kesehatan Mulut

Menjaga gigi putih dan bersinar adalah tantangan karena berbagai faktor bisa membuat warnanya berubah. Berikut tujuh tips dari dokter gigi.

Baca Selengkapnya

Angka Kematian Tinggi, Jangan Sampai Telat Deteksi Kanker Mulut

12 hari lalu

Angka Kematian Tinggi, Jangan Sampai Telat Deteksi Kanker Mulut

Kanker mulut merupakan salah satu kasus keganasan dengan angka kematian yang tinggi sehingga deteksi dini adalah kunci keberhasilan mengatasinya.

Baca Selengkapnya

Kesalahan saat Sikat Gigi, Langsung Berkumur. Apa Dampaknya?

14 hari lalu

Kesalahan saat Sikat Gigi, Langsung Berkumur. Apa Dampaknya?

Tahukah Anda membilas dengan air setelah sikat gigi sebenarnya berbahaya, bukan baik? Ini dampaknya menurut pakar.

Baca Selengkapnya

Cara Mudah Redakan Radang Gusi di Rumah

17 hari lalu

Cara Mudah Redakan Radang Gusi di Rumah

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan di rumah untuk pengobatan sementara radang gusi. Salah satunya kompres air dingin.

Baca Selengkapnya

6 Masalah di Mulut yang Tak Boleh Diabaikan, Bisa Jadi Gejala Kanker

19 hari lalu

6 Masalah di Mulut yang Tak Boleh Diabaikan, Bisa Jadi Gejala Kanker

Masalah di mulut bisa jadi merupakan tanda kondisi yang lebih serius. Pakar menyebut kanker mulut salah satunya.

Baca Selengkapnya

Siwak: Kandungan, Manfaat, dan Asal-usul Penggunaannya

28 hari lalu

Siwak: Kandungan, Manfaat, dan Asal-usul Penggunaannya

Sebagian besar masyarakat dunia menggunakan siwak, karena faktor religi, budaya, dan sosial

Baca Selengkapnya

Penyebab Bau Mulut saat Puasa Menurut Dokter Gigi

38 hari lalu

Penyebab Bau Mulut saat Puasa Menurut Dokter Gigi

Dokter gigi menerangkan bau mulut umumnya dialami oleh orang yang puasa Ramadan dan pemicunya, Jaga juga kesehatan gigi dan mulut.

Baca Selengkapnya

8 Gejala Diabetes yang Terdeteksi di Mulut

43 hari lalu

8 Gejala Diabetes yang Terdeteksi di Mulut

Banyak gejala diabetes minor yang sebenarnya perlu diwaspadai dan sebagian bisa berawal dari mulut. Berikut delapan di antaranya.

Baca Selengkapnya

Penyebab Penyakit Tangan, Kaki dan Mulut pada Anak Akibat Virus dan Cara Menanganinya

48 hari lalu

Penyebab Penyakit Tangan, Kaki dan Mulut pada Anak Akibat Virus dan Cara Menanganinya

Penyakit tangan, kaki dan mulut disebabkan virus dan menyebabkan perih dan ruam di sekitar mulut, juga ruam dan lepuhan di tangan dan kaki.

Baca Selengkapnya