Anak Bungsu Oki Setiana Dewi Idap Penyakit Langka Prader Willi Sindrom, Apa Itu?

Reporter

Tempo.co

Editor

Mila Novita

Jumat, 2 April 2021 17:00 WIB

Oki Setiana Dewi bersama putranya, Sulaiman Ali Abdullah. Foto: Instagram

TEMPO.CO, Jakarta - Aktris Oki Setiana Dewi meneteskan air mata ketika mengantarkan anak bungsunya, Sulaiman Ali Abdullah, berobat di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo atau RSCM Jakarta Pusat. Pada unggahannya di Instagram, Rabu, 31 Maret 2021, dia mengatakan terharu karena menemukan dokter-dokter baik hati yang membantunya merawat sang buah hati.

Putranya yang lahir pada 11 November 2020 itu mengidap penyakit langka, Prader Willi Sindrom atau Prader-Willi syndrome (PWS). Dilansir dari Web MD, penyakit ini hanya diidap 1 dari 10 ribu hingga 30 ribu orang di seluruh dunia.

PWS ini disebabkan oleh masalah kromosom (untai DNA yang membawa gen). Cedera otak juga bisa menyebabkan sindrom ini. PWS menyebabkan masalah fisik, seperti rasa lapar yang ekstrem dan otot yang lemah, serta masalah pembelajaran dan perilaku.

Tak ada cara untuk mencegahnya. Tetapi risikonya bisa dikurangi dengan melakukan skirining pada pasangan yang ingin memiliki anak.

Seperti anak Oki, penyakit ini mulai menunjukkan tanda sejak bayi. Tanda yang muncul antara lain mata berbentuk almond, kepala menyempit di pelipis, mulut lengekung ke bawah di sudut, dan kemungkinan bibir atas yang tipis.

Gejala lainnya adalah tonus otot yang buruk atau anggota tubuh yang menggantung saat dipegang, ketidakmampuan mengisap atau menyusu dengan baik sehingga berat badan kadang sulit bertambah.

Advertising
Advertising

Selain itu, mata juga tampak menyilang, terlihat lelah, tangisan pelan, dan memberi respons yang lamban terhadap sesuatu.

Anak yang mengidap penyakit ini seolah tak pernah kenyang. Ini karena PWS mempengaruhi bagian otak yang disebut dengan hipotalamus, bagian yang memberi sinyal kenyang ketika makan cukup.

Baca juga: Anak Keempat Oki Setiana Dewi Tak Menangis saat Lahir karena TTN

Jika sudah agak besar, tanda-tanda fisik yang terlihat antara lain tangan atau kaki yang kecil, lemak tubuh ekstra dan massa otot tidak cukup, organ intim yang mungkin tidak berkembang, memiliki masalah belajar ringan sampai sedang, lambat berkembang, suka mengamuk, punya masalah tidur, skoliosis atau tulang belakang yang melengkung, dan tiroid atau hormon pertumbuhan yang terlalu sedikit.

Anak juga bisa mengalami masalah penglihatan, warna kulit dan rambut lebih cerah dari anggota keluarga lainnya, mampu menahan sakit, dan tulang yang mudah patah. Anak perempuan mungkin tidak mengalami menstruasi karena organ intim tidak berkembang sempurna. Sementara pada anak laki-laki, mereka mungkin tidak memiliki kumis, jenggot, atau brewok. Itu sebabnya, orang yang memiliki penyakit ini biasanya sulit punya anak.

Penyakit ini tidak ada obatnya, tapi anak dengan PWS bisa memiliki kualitas hidup yang lebih baik dan masalah kesehatan bisa berkurang.

Oki Setiana Dewi melahirkan anak keempatnya dengan operasi Caesar. Saat lahir, kakak YouTuber Ria Ricis itu mengatakan tidak mendengar Sulaiman menangis, sang anak pun langsung dibawa ke Neonatal Intensive Care Unit atau NICU. Saat itu diketahui Sulaiman mengalami transient tachypnea of the newborn atau TTN, yaitu kelebihan cairan di dalam paru-paru bayi yang mengakibatkan organ pernapasan tidak berfungsi dengan baik.



Berita terkait

Umur Berapa Bayi Mulai Boleh Dipijat?

3 hari lalu

Umur Berapa Bayi Mulai Boleh Dipijat?

Tak ada pedoman pasti kapan bayi mulai dapat dipijat untuk pertama kalinya.

Baca Selengkapnya

Diselamatkan dari Rahim Ibunya yang Tewas dalam Serangan Israel, Bayi Sabreen Meninggal Dunia

3 hari lalu

Diselamatkan dari Rahim Ibunya yang Tewas dalam Serangan Israel, Bayi Sabreen Meninggal Dunia

Seorang bayi yang diselamatkan dari rahim ibunya yang sekarat setelah serangan udara Israel di Gaza selatan, dilaporkan meninggal pada Kamis.

Baca Selengkapnya

5 Kesalahan yang Perlu Diwaspadai Saat Memijat Bayi

5 hari lalu

5 Kesalahan yang Perlu Diwaspadai Saat Memijat Bayi

Memijat bayi pun membutuhkan teknik dan cara tertentu. Salah memijat dapat berakibat fatal pada bayi.

Baca Selengkapnya

Bayi di Gaza Lahir dari Rahim Ibu Hamil yang Tewas Diserang Israel

8 hari lalu

Bayi di Gaza Lahir dari Rahim Ibu Hamil yang Tewas Diserang Israel

Tim medis di Gaza berhasil melakukan operasi caesar untuk membantu lahirnya bayi dari rahim seorang ibu yang tewas dalam serangan Israel.

Baca Selengkapnya

Serangan Israel di Rafah Tewaskan 18 orang, Termasuk 14 Anak-anak

8 hari lalu

Serangan Israel di Rafah Tewaskan 18 orang, Termasuk 14 Anak-anak

Serangan brutal Israel pada Sabtu malam di Rafah menewaskan 18 orang, termasuk 14 anak-anak. Dokter berhasil menyelamatkan bayi dari jasad ibu hamil

Baca Selengkapnya

Perempuan Mahardhika Nilai Penahanan Anandira Puspita Bersama Bayi Berpotensi Mereviktimisasi Korban

12 hari lalu

Perempuan Mahardhika Nilai Penahanan Anandira Puspita Bersama Bayi Berpotensi Mereviktimisasi Korban

Sekretaris Nasional Perempuan Mahardhika, Tyas Widuri, menilai penahanan Anandira Puspita dan bayinya berpotensi mereviktimisasi korban dugaan perselingkuhan suaminya.

Baca Selengkapnya

Profil Korban Jiwa Penusukan di Australia: Ibu Baru, Mahasiswi Cina hingga Pengungsi Ahmadiyah

15 hari lalu

Profil Korban Jiwa Penusukan di Australia: Ibu Baru, Mahasiswi Cina hingga Pengungsi Ahmadiyah

Warga Australia berduka atas kematian lima perempuan dan seorang pria penjaga keamanan pengungsi asal Pakistan.

Baca Selengkapnya

Sejumlah Artis Ziarah ke Makam Keluarga Sebelum Hari Raya Idul Fitri 2024

20 hari lalu

Sejumlah Artis Ziarah ke Makam Keluarga Sebelum Hari Raya Idul Fitri 2024

Artis-artis Indonesia berziarah ke makam orang tua dan keluarga menjelang Hari Raya Idul Fitri 2024.

Baca Selengkapnya

Ria Ricis Turut Bintangi Film Kiblat, Apa Perannya di Film yang Disorot MUI Itu?

27 hari lalu

Ria Ricis Turut Bintangi Film Kiblat, Apa Perannya di Film yang Disorot MUI Itu?

Selebgram Ria Ricis turut membintangi film Kiblat, yang mendapat sorotan dari publik dan MUI belakangan ini. Apa perannya di film itu?

Baca Selengkapnya

8 Tips Mengatur Bayi Agar Tak Mudah Rewel Saat Mudik

33 hari lalu

8 Tips Mengatur Bayi Agar Tak Mudah Rewel Saat Mudik

Ada berbagai trik dan cara supaya bayi tidak rewel saat dibawa mudik lebaran atau perjalanan jauh

Baca Selengkapnya