5 Hal yang Dilarang setelah Lari Jarak Jauh, Jangan Langsung Mandi Air Hangat

Reporter

Tempo.co

Editor

Mila Novita

Senin, 22 Maret 2021 20:35 WIB

Ilustrasi lari (pixabay.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Bagi sebagian orang, berlari jarak jauh adalah olahraga yang paling menyenangkan. Adrenalin dan energi yang dirasakan setelah menyelesaikan rutinitas lari memberi kepuasan yang sempurna untuk hari itu. Tapi apa yang Anda lakukan setelah lari? Pulang, mandi, istirahat, atau melanjutkan kerja?

Berikut beberapa aktivitas tertentu setelah sesi lari yang sebaiknya dihindari, seperti dilansir dari Times of India, Senin, 22 Maret 2021.

1. Tidak mengisi energi atau hidrasi

Aturan dasar melakukan segala jenis aktivitas fisik adalah mengisi bahan bakar dan menghidrasi tubuh sebelum dan sesudah sesi latihan. Jika hal itu tidak dilakukan, sesi latihan menjadi kurang efektif. Energi dan keringat yang keluar selama olahraga menyebabkan kehilangan cairan.

Makan makanan bergizi dan air minum dapat membantu membangun kembali otot-otot yang rusak saat berlari dan mengisi bahan bakar. Sebaiknya makan dalam waktu 20 hingga 30 menit setelah sesi olahraga. Hindari makan terlalu banyak karena dapat mengurangi efektivitas olahraga.

2. Duduk santai di sofa

Berlari adalah salah satu olahraga yang melelahkan, detak jantung meningkat dan sering kali napas jadi pendek. Oleh karena itu, setelah berlari disarankan beristirahat untuk mengembalikan detak jantung dan pernapasan ke normal.

Tapi istirahat harus dilakukan dengan benar. Berbaring atau duduk di sofa setelah sesi lari akan membuat usaha Anda sia-sia. Daripada hanya duduk-duduk atau benar-benar tidak aktif, lebih baik melakukan aktivitas ringan karena membuat darah bergerak di dalam tubuh sehingga membantu pemulihan lebih cepat.

Baca juga: Trik Simpel agar Olahraga Bisa Membakar Lemak Dua Kali Lipat

3. Pakai pakaian yang kena keringat

Setelah lari memang melelahkan sehingga malas melakukan apa-apa, termasuk berganti pakaian. Namun, mengenakan pakaian yang basah oleh keringat tidak dianjurkan. Keringat yang menutupi pakaian setelah berolahraga mengandung bakteri yang dapat berkembang biak dan menimbulkan masalah kulit. Mengenakan pakaian lembap untuk waktu yang lebih lama juga bisa membuat Anda masuk angin.

Jadi, begitu sampai di rumah, segera ganti pakaian meskipun tidak langsung mandi. Meskipun keringat yang keluar tak terlalu banyak, pakaian yang lembap jadi tempat yang disukai bakteri untuk bertumbuh.

4. Melakukan pekerjaan berat

Dalam sehari mungkin ada beberapa tugas yang harus dilakukan. Tetapi jika itu termasuk tugas berat sebaiknya tunda dulu untuk beberapa saat. Melakukan pekerjaan berat apa pun yang membutuhkan banyak energi dapat membuat Anda lebih lelah dan otot tegang. Usai sesi lari, otot akan lelah dan butuh waktu untuk istirahat.

Advertising
Advertising

5. Mandi air hangat

Mandi air hangat setelah sesi lari jarak jauh juga bukan ide yang baik. Meskipun terdengar menyenangkan, ini tak banyak membantu pemulihan otot. Hal terbaik adalah menggunakan kombinasi perawatan es dan perawatan panas. Gunakan kompres es untuk mengurangi rasa sakit dan bengkak, istirahat sebentar dan kemudian jika mau, mandi air hangat.

Berita terkait

4 Hal yang Perlu Dipersiapkan sebelum Mengikuti Lari Maraton bagi Pemula

11 jam lalu

4 Hal yang Perlu Dipersiapkan sebelum Mengikuti Lari Maraton bagi Pemula

Berikut langkah-langkah yang perlu dipersiapkan sebelum mengikuti lari maraton bagi para pemula.

Baca Selengkapnya

Mengapa Jarak Lari Maraton Sejauh 42 Kilometer?

12 jam lalu

Mengapa Jarak Lari Maraton Sejauh 42 Kilometer?

Jarak lari maraton sejauh 42 kilometer tidak lepas dari sejarah Yunani Kuno, perhelatan Olimpiade pertama, hingga campur tangan Kerajaan Inggris.

Baca Selengkapnya

Olahraga Malam Hari Disebut Lebih Bermanfaat bagi Orang Obesitas

12 jam lalu

Olahraga Malam Hari Disebut Lebih Bermanfaat bagi Orang Obesitas

Penelitian mengklaim olahraga pada malam hari bisa memberi lebih banyak manfaat kesehatan bagi orang obesitas dan diabetes tipe 2.

Baca Selengkapnya

Olahraga Yoga Bikin Nyaman Shareefa Daanish

1 hari lalu

Olahraga Yoga Bikin Nyaman Shareefa Daanish

Olahraga Yoga membuat penyakit GERD Shareefa Daanish tidak kambuh.

Baca Selengkapnya

Inilah Manfaat Berlari di Pagi Hari

2 hari lalu

Inilah Manfaat Berlari di Pagi Hari

Salah satu manfaat yang paling signifikan dari berlari di pagi hari adalah kemampuannya untuk mengurangi gejala depresi.

Baca Selengkapnya

Mana yang Lebih Baik, Makan Sebelum atau Setelah Olahraga?

4 hari lalu

Mana yang Lebih Baik, Makan Sebelum atau Setelah Olahraga?

Masih seringkali terjadi kebingungan di banyak orang tentang apakah sebaiknya makan sebelum atau sesudah melakukan olahraga.

Baca Selengkapnya

5 Jenis Olahraga Sederhana yang Bisa Dilakukan Tiap Hari

5 hari lalu

5 Jenis Olahraga Sederhana yang Bisa Dilakukan Tiap Hari

Olahraga atau aktivitas fisik secara teratur bermanfaat untuk tubuh dan kesehatan mental

Baca Selengkapnya

Berlari vs Bersepeda, Mana yang Lebih Baik untuk Tubuh Bugar

5 hari lalu

Berlari vs Bersepeda, Mana yang Lebih Baik untuk Tubuh Bugar

Pertanyaan sering muncul: manakah yang lebih efektif untuk menurunkan berat badan? Apakah berlari lebih baik dari bersepeda, atau justru sebaliknya?

Baca Selengkapnya

Apa Manfaat Minuman Isotonik Ketika Berolahraga?

6 hari lalu

Apa Manfaat Minuman Isotonik Ketika Berolahraga?

Minuman isotonik merupakan minuman yang memiliki komposisi yang menyerupai cairan tubuh manusia sehingga memperoleh tekanan osmosis yang seimbang.

Baca Selengkapnya

Mengenal Jenis-jenis Olahraga Kardio

6 hari lalu

Mengenal Jenis-jenis Olahraga Kardio

Konsep kardio berasal dari istilah "kardiovaskular" yang merujuk pada sistem jantung dan pembuluh darah dalam tubuh.

Baca Selengkapnya