Alasan Orang Lebih Senang Menggendong Bayi di Sebelah Kiri

Reporter

Cantika.com

Editor

Mila Novita

Kamis, 24 Oktober 2019 16:35 WIB

Ilustrasi ibu menggendong anak. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Sebuah survei kecil membuktikan 7 dari 10 ibu menggendong bayi dengan tangan kiri. Alasannya beragam, mulai dari kebiasaan, lebih kuat menopang bayi, hingga tangan kanannya bebas mengerjakan sesuatu.

Survei itu selaras dengan penelitian yang belum lama ini diterbitkan. Melansir laman Times of India, studi yang diterbitkan dalam Journal of Neuroscience and Biobehavioral mengungkapkan 66 hingga 72 persen orang menggendong bayi di lengan kiri. Studi yang berbasis di Jerman itu mengevaluasi 40 studi terakhir yang membahas topik yang sama. Ditemukanlah alasan orang menggendong bayi di lengan kiri Anda agar lengan kanannya bebas melakukan tugas lain.

Selain itu, 70 hingga 95 persen orang di dunia bukan kidal, jadi itu termasuk alasan seringnya bayi digendong di lengan kiri. Tak hanya itu, sebanyak 73 persen wanita dan 64 persen pria menggendong bayi di sebelah kiri. Secara statistik hal itu dipicu oleh lebih banyak jumlah pria kidal daripada wanita.

Faktor emosi turut berperan juga dalam memutuskan menggendong bayi di lengan kiri. Emosi terutama diproses di belahan otak kanan, orang cenderung memindahkan bayi mereka ke bidang visual kiri mereka, yang terkait juga dengan otak kanan.

Studi lain yang dilakukan pada 1996 juga menemukan bahwa menggendong di lengan kiri bisa menjembatani ikatan ibu dan anak dari otak ke emosional ibu. Turut pula mengarahkan komunikasi ibu ke otak belahan kanan si bayi dan berkontribusi pada awal perkembangan bahasa.

Penelitian lain mengatakan bahwa kebiasaan tersebut bisa disebabkan oleh keinginan ibu menjaga bayi dekat dengan detak jantungnya, sehingga lebih menenangkan bagi bayi.

SILVY RIANA PUTRI


Advertising
Advertising

Berita terkait

Apa Saja Imunisasi yang Wajib Diberikan kepada Bayi Berusia 1-2 Bulan?

2 hari lalu

Apa Saja Imunisasi yang Wajib Diberikan kepada Bayi Berusia 1-2 Bulan?

Bayi wajib melakukan imunisasi untuk mencegah bahaya kesehatan, terutama ketika berusia 1-2 bulan. Lantas, apa saja jenis imunisasi yang wajib dilakukan bayi?

Baca Selengkapnya

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

3 hari lalu

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

Bayi penting untuk melakukan imunisasi secara rutin agar terhindar dari bahaya kesehatan mendatang. Lantas, apa saja bahaya bagi bayi yang tidak melakukan imunisasi?

Baca Selengkapnya

6 Alasan Bayi Tidak Boleh Menggunakan Produk Mengandung Parfum

5 hari lalu

6 Alasan Bayi Tidak Boleh Menggunakan Produk Mengandung Parfum

Paparan parfum pada kulit bayi bisa menyebabkan iritasi bahkan infeksi pernapasan.

Baca Selengkapnya

Kenapa Orang Suka Aroma Bayi? Ini Penjelasan Ilmiahnya

5 hari lalu

Kenapa Orang Suka Aroma Bayi? Ini Penjelasan Ilmiahnya

Cairan amnion dan substansi seperti verniks caseosa berperan dalam menciptakan aroma bayi yang khas.

Baca Selengkapnya

Umur Berapa Bayi Mulai Boleh Dipijat?

10 hari lalu

Umur Berapa Bayi Mulai Boleh Dipijat?

Tak ada pedoman pasti kapan bayi mulai dapat dipijat untuk pertama kalinya.

Baca Selengkapnya

Diselamatkan dari Rahim Ibunya yang Tewas dalam Serangan Israel, Bayi Sabreen Meninggal Dunia

10 hari lalu

Diselamatkan dari Rahim Ibunya yang Tewas dalam Serangan Israel, Bayi Sabreen Meninggal Dunia

Seorang bayi yang diselamatkan dari rahim ibunya yang sekarat setelah serangan udara Israel di Gaza selatan, dilaporkan meninggal pada Kamis.

Baca Selengkapnya

5 Kesalahan yang Perlu Diwaspadai Saat Memijat Bayi

12 hari lalu

5 Kesalahan yang Perlu Diwaspadai Saat Memijat Bayi

Memijat bayi pun membutuhkan teknik dan cara tertentu. Salah memijat dapat berakibat fatal pada bayi.

Baca Selengkapnya

OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

13 hari lalu

OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

toritas Jasa Keuangan (OJK) mengingatkan para ibu agar tidak menciptakan generasi sandwich. Apa itu?

Baca Selengkapnya

Bayi di Gaza Lahir dari Rahim Ibu Hamil yang Tewas Diserang Israel

15 hari lalu

Bayi di Gaza Lahir dari Rahim Ibu Hamil yang Tewas Diserang Israel

Tim medis di Gaza berhasil melakukan operasi caesar untuk membantu lahirnya bayi dari rahim seorang ibu yang tewas dalam serangan Israel.

Baca Selengkapnya

Serangan Israel di Rafah Tewaskan 18 orang, Termasuk 14 Anak-anak

15 hari lalu

Serangan Israel di Rafah Tewaskan 18 orang, Termasuk 14 Anak-anak

Serangan brutal Israel pada Sabtu malam di Rafah menewaskan 18 orang, termasuk 14 anak-anak. Dokter berhasil menyelamatkan bayi dari jasad ibu hamil

Baca Selengkapnya