Kiat Awet Muda Jennifer Garner, Pilih Minum Teh daripada Anggur

Reporter

Tempo.co

Editor

Mila Novita

Senin, 26 Agustus 2019 09:20 WIB

Jennifer Garner. REUTERS/Mario Anzuoni

TEMPO.CO, Jakarta - Jennifer Garner membuat warganet terpesona ketika mengunggah foto tanpa makeup di Instagram, pekan lalu. Perempuan 47 tahun itu berpose bersama dengan aktris Sutton Foster dan Beth Nicely. Gambar itu diambil setelah kelas latihan Body By Simone di Hollywood, California.

Di balik tampilannya yang tampak awet muda dari usianya, Jennifer Garner punya rutinitas kecantikan yang sebenarnya simpel. "Saya pikir ketika Anda mulai bertambah tua dan semakin jauh ke usia 40-an, Anda harus mencari tahu seperti apa produk retinol Anda," kata Jennifer, 47, kepada InStyle edisi Maret lalu.

Jennifer Garner menggunggah foto tanpa makeup (Instagram @jennifer.garner)

Melansir Women’s Health, Jumat, 23 Agustus 2019, aktris film Peppermint ini menggunakan minyak retinol Neutrogena Wrinkle Repair. Untuk diketahui, dia merupakan juru bicara Neutrogena.

Soal perawatan kulit, ibu tiga anak ini bukanlah tipe yang suka coba-coba. Alasannya, dia tidak ingin memberi risiko pada kulitnya. Ia mencontohkan soal tren vampire facial yang menggunakan darah sebagai komponen utamanya. Meski ia tidak masalah, ia mengaku tidak akan mencobanya.

"Hal terburuk yang bisa terjadi adalah infeksi dalam darahmu. Jadi mengeluarkan darahmu itu biasa, mencampurnya, dan kemudian meletakkannya kembali di wajahmu tidak masalah bagi saya, tapi tak akan mencobanya,” ujar mantan istri Ben Affleck itu.

Agar kulitnya tidak bermasalah, Jen lebih suka menggunakan cara sederhana dengan menutrisinya dari dalam. Jadi, daripada minuman anggur, dia memilih secangkir untuk menutup harinya meskipun kadang-kadang ia sangat tergoda.

"Jadi, kadang-kadang aku sangat ingin segelas anggur, tetapi aku meyakinkan diri sendiri bahwa teh sangat baik, dan itu satu hal yang harus dilakukan untuk kebaikan kulitmu,” kata dia kepada Elle.

Lain lagi dengan Sutton Foster. Aktris 44 tahun itu pernah membintangi pertunjukan dengan peran sebagai perempuan berusia 26 tahun selama empat musim. Untuk merawat kulit, ia memilih krim wajah Skyn Iceland di pagi hari.

Dia juga mengatakan sudah merawat kulitnya sejak remaja. Jadi, dia berpesan kepada para perempuan muda, "Gunakan lotion, mulailah ketika kamu masih muda."

WOMEN’S HEALTH | ELLE | INSTYLE

Advertising
Advertising

Berita terkait

Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

1 hari lalu

Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

Menjaga kulit agar tetap awet muda bisa dimulai dengan olahraga teratur dan makan makanan sehat.

Baca Selengkapnya

5 Cara Menggunakan Parfum yang Benar

2 hari lalu

5 Cara Menggunakan Parfum yang Benar

Menggunakan parfum dengan benar dapat membuat aroma bertahan lebih lama dan lebih merata.

Baca Selengkapnya

7 Kesalahan saat Menggunakan Parfum

3 hari lalu

7 Kesalahan saat Menggunakan Parfum

Berikut kesalahan-kesalahan saat menggunakan parfum yang dapat mengurangi efektivitas dan bahkan menciptakan kesan negatif.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

4 hari lalu

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

Banyak yang belum menyadari pentingnya mengonsumsi makanan tinggi kolagen yang secara langsung dapat meningkatkan pembentukan kolagen pada kulit.

Baca Selengkapnya

BeautyFest Asia 2024 Hadir Mengusung Tema 'Sheroes'

5 hari lalu

BeautyFest Asia 2024 Hadir Mengusung Tema 'Sheroes'

BeautyFest Asia 2024 akan dilaksanakan di 5 kota di Indonesia, yaitu Jakarta, Yogyakarta, Bandung, Medan, dan Surabaya.

Baca Selengkapnya

5 Kesalahan yang Perlu Diwaspadai Saat Memijat Bayi

8 hari lalu

5 Kesalahan yang Perlu Diwaspadai Saat Memijat Bayi

Memijat bayi pun membutuhkan teknik dan cara tertentu. Salah memijat dapat berakibat fatal pada bayi.

Baca Selengkapnya

Mooryati Soedibyo Berpulang di Usia 96 Tahun, Modal Rp 25 Ribu Mulai Bangun Mustika Ratu

9 hari lalu

Mooryati Soedibyo Berpulang di Usia 96 Tahun, Modal Rp 25 Ribu Mulai Bangun Mustika Ratu

Pendiri Mustika Ratu Mooryati Soedibyo wafat. Berikut kisah jatuh bangunnya membangun usaha kecantikan Mustika Ratu, modal awal Rp 25 ribu.

Baca Selengkapnya

Dapat Melembapkan Kulit, Apa Itu Lanolin?

18 hari lalu

Dapat Melembapkan Kulit, Apa Itu Lanolin?

Lanolin adalah pelembab kulit untuk mencegah dan mengatasi kulit yang kering, kasar, gatal, atau iritasi.

Baca Selengkapnya

Mengenang Roberto Cavalli, Desainer Legendaris yang Suka Tiru Kulit Binatang

18 hari lalu

Mengenang Roberto Cavalli, Desainer Legendaris yang Suka Tiru Kulit Binatang

Roberto Cavalli perancang busana asal Italia ternama itu tutup usia di angka 83 tahun.

Baca Selengkapnya

6 Kebiasaan Perawatan Kulit yang Memperparah Jerawat

32 hari lalu

6 Kebiasaan Perawatan Kulit yang Memperparah Jerawat

Jerawat adalah masalah umum pada orang dewasa dan beberapa kebiasaan perawatan kulit bisa membuatnya semakin parah.

Baca Selengkapnya