6 Trik Menggunakan Produk Makeup Sampai Tak Bersisa

Reporter

Tempo.co

Editor

Mila Novita

Senin, 19 Agustus 2019 18:15 WIB

Ilustrasi lipstik.

TEMPO.CO, Jakarta - Ketika produk makeup nyaris habis, banyak trik yang bisa Anda lakukan untuk memanfaatkannya sampai tak bersisa. Itu sah-sah saja sebab sayang melewatkan sisa produk yang menempel atau mengering, apalagi kosmetik yang harganya cukup menguras kantung. Akan tetapi, tetap perhatikan trik yang aman saat mengakali sisa makeup tersebut.

Berikut ini sejumlah trik yang dibagikan para pelaku industri kecantikan dunia yang dilansir dari laman Well + Good.

1. Jangan menambahkan air ke dalam produk makeup

Menurut penata rias Jeannie Vincent, hal pertama yang tak boleh Anda lakukan adalah menambahkan air ke dalam produk makeup. "Anda seharusnya tidak pernah menambahkan air ke produk demi membuatnya bertahan lebih lama atau tanpa sisa," ungkap Vincent. Perubahan semacam itu justru dapat membuat produk terkontaminasi oleh bakteri.

2. Menggunakan punggung tangan

Trik kedua ini diperoleh dari penata rambut dan ahli kecantikan Jonathan Van Ness. Pada akhir episode keempat musim terbaru dari program televisi Queer Eye, ia menunjukkan cara terbaik untuk menerapkan kosmetik berbahan cair seperti pelembap dan foundation, yaitu dengan cara menggunakan punggung tangan.

Advertising
Advertising

"Ambil produk kecantikan Anda, letakkan beberapa di bagian punggung tangan Anda, lalu oleskan di wajah Anda dan gosok,” kata Van Ness.

3. Menghancurkan sisa pecahan perona pipi

Jika Anda menjatuhkan perona pipi atau blush on lalu pecah, tidak perlu khawatir produk langsung terbuang. Ikuti trik dari penata rias Mary Irwin yang merekomendasikan untuk menghancurkan sisa perona pipi Anda menjadi bubuk, memasukkannya ke dalam wadah kecil, kemudian menggunakannya seperti loose powder yang ringan.

4. Gunakan kuas untuk sisa lipstik

Jika lipstik favorit Anda sudah mencapai pangkalnya, jangan dibuang terlebih dahulu. Karena Anda masih bisa menggunakannya dengan kuas berukuran mini.

"Ketika lipstik favorit Anda sudah sampai ke ujung bawah, selalu ada banyak yang tersisa di dasar atau pinggiran tabung. Anda masih bisa menggunakannya dengan kuas. Atau bisa juga dijadikan perona pipi dengan cara mengoleskannya dengan jari bersih Anda,” tutur Vincent.

Untuk sisa produk bahan gel yang menempel di pinggiran tabung bisa diakali dengan penambahan cairan duraline, jangan pernah tambahkan air.

5. Tambahkan pelembap ke dalam foundation

Untuk memperpanjang masa foundation yang hampir habis, Anda bisa menambahkan pelembap ke dalamnya. "Jika Anda mendapati foundation segera habis, atau Anda hanya ingin membuatnya lebih lama, tambahkan sedikit pelembap atau tabir surya. Dengan begitu, Anda mendapatkan perlindungan dari dua produk," ucap Irwin.

6. Membalikkan posisi produk eyeliner

Beauty vlogger Sofia Styled mengatasi eyeliner yang kering dengan membalikkan posisi eyeliner tersebut. "Gunakan pinset dan mengeluarkan ujung eye liner. Dalam kebanyakan kasus, ujungnya akan menjadi dua ujung, sehingga Anda dapat membalikkannya, menempatkan ujung yang kering ke dalam tabung dan alhasil eyeliner Anda seperti baru," tandasnya.

GALUH PUTRI RIYANTO

Berita terkait

10 Rekomendasi Warna Lipstik untuk Kulit Sawo Matang

19 Februari 2024

10 Rekomendasi Warna Lipstik untuk Kulit Sawo Matang

Ada beberapa rekomendasi warna lipstik untuk kulit sawo matang, mulai dari warna yang cerah hingga nude. Berikut ini daftarnya untuk Anda.

Baca Selengkapnya

Jangan Asal Pakai, Begini Cara yang Benar Memakai Sunscreen

20 Januari 2024

Jangan Asal Pakai, Begini Cara yang Benar Memakai Sunscreen

Penggunaan sunscreen menjadi langkah penting dalam menjaga kesehatan dan kecantikan kulit.

Baca Selengkapnya

Lapisan Lipstik Sering Ikut Tertelan saat Makan, Waspadai 5 Potensi Penyakit Ini

6 Desember 2023

Lapisan Lipstik Sering Ikut Tertelan saat Makan, Waspadai 5 Potensi Penyakit Ini

Terlalu sering menelan lipstik bisa berisiko alami gangguan kesehatan

Baca Selengkapnya

Tips Menata Ombre Lipstik Gradasi Ala Korea

3 Oktober 2023

Tips Menata Ombre Lipstik Gradasi Ala Korea

Lipstik ombre ala Korea cenderung menimbulkan warna gradas. menjadikan bagian dalam bibir berwarna lebih pekat dan berwarna, sedangkan area luar cenderung memudar.

Baca Selengkapnya

Momen Gemas David Beckham Pasrah Wajahnya Dirias oleh Harper

2 Agustus 2023

Momen Gemas David Beckham Pasrah Wajahnya Dirias oleh Harper

Meski tidak tahu apa yang digunakan Harper di wajahnya, David Beckham merasa senang wajahnya terlihat lebih baik

Baca Selengkapnya

Sofia Vergara Habiskan Waktu Satu Setengah Jam untuk Berdandan

30 Juni 2023

Sofia Vergara Habiskan Waktu Satu Setengah Jam untuk Berdandan

Sofia Vergara menggunakan makeup sejak berusia 15 tahun, tak pernah lupa memakai tabir surya ketika akan beraktivitas di luar ruangan.

Baca Selengkapnya

Mengenal Golden Hour Makeup yang Sedang Tren di TikTok

29 Juni 2023

Mengenal Golden Hour Makeup yang Sedang Tren di TikTok

Makeup ini berada di antara riasan glamor dan no-makeup makeup, seperti memancarkan sinar matahari sore.

Baca Selengkapnya

Trik MUA Membuat Bulu Mata terlihat Lentik dan Tebal

29 Juni 2023

Trik MUA Membuat Bulu Mata terlihat Lentik dan Tebal

Trik ini tidak hanya akan membuat bulu mata yang lebih penuh, tapi juga tampilan lebih terangkat dan mata lebih besar.

Baca Selengkapnya

3 Cara Memakai Blush On untuk Mengubah Penampilan

27 Juni 2023

3 Cara Memakai Blush On untuk Mengubah Penampilan

Tergantung pada formula yang digunakan dan di mana memakainya, blush on benar-benar dapat mengubah penampilan Anda

Baca Selengkapnya

Tips Agar Eyeliner Putih di Waterline Tahan Lama

25 Juni 2023

Tips Agar Eyeliner Putih di Waterline Tahan Lama

Eyeliner putih dapat memberikan efek cerah pada mata dan membuatnya tampak lebih besar, tapi cara mengaplikasikannya harus tepat

Baca Selengkapnya