Dokter Ungkap Tidur dengan Plester di Mulut seperti Andien

Reporter

Antara

Jumat, 12 Juli 2019 17:05 WIB

Andien Aisyah (Instagram @andienaisyah)

TEMPO.CO, Jakarta - Teknik tidur dengan mulut ditutup plester yang diviralkan penyanyi Andien sedang menjadi sorotan. Kabarnya, cara ini ampuh untuk mengobati masalah gangguan pernapasan, khususnya sleep apnea atau mengorok.

Praktisi kesehatan tidur dari RS Mitra Kemayoran Jakarta, dr. Andreas Prasadja, RSPGT, mengatakan bahwa tidak ada salahnya menutup mulut dengan plester saat tidur. Yang harus diperhatikan adalah jika masalah mengorok ternyata tidak hilang, harus segera diperiksakan ke dokter.

"Kalau saya bebas-bebas saja, tapi kalau masih ngantuk, pagi enggak segar, siang masih cenderung ngantuk, periksa ke dokter karena artinya Anda menderita penyakit tidur yang serius, enggak sesimpel itu," ujar Andreas.

Artikel lain:
Andien Ajak Anak Aerobik Air Sejak Umur 2 Bulan, Apa Manfaatnya?

Menurutnya, mengorok tidak bisa disembuhkan dengan mudah dan masalah ini juga dapat menjadi cikal bakal dari penyakit lain.

Advertising
Advertising

"Kami di kedokteran mengatasi mendengkur itu ada tahapannya, ada laboratorium tidur. Dari situ kita tahu napasnya, jantungnya pada saat tidur gimana, ada berhenti napas apa enggak, seberapa parah, kemudian jenis henti napasnya seperti apa," jelasnya.

Ketika Perempuan Mendengkur

"Ada orang-orang yang kalau mulutnya diplester mungkin bisa membaik. Tapi saya ingatkan ada yang sedang, berat, dan ringan tapi tidak bisa selesai hanya dengan mulutnya dirapatkan. Ini jangan dibiarkan karena sleep apnea sangat bahaya karena mendengkur, ngorok itu menyebabkan hipertensi, diabetes, jantung, stroke, impoten, kematian," lanjutnya.

Andreas mengatakan bahwa dalam dunia kedokteran tidak ada teknik buteyko untuk menyembuhkan masalah pernapasan. Namun, dia juga tidak melarang jika ada masyarakat yang ingin mencobanya.

"Enggak sesimpel itu, kalau buat dia bermanfaat belum tentu bermanfaat buat orang lain, itu saja. Tapi saya yakinkan aman dalam arti begini, kalau sudah ngap, mekanisme tubuh akan membangunkan otak dan bangun lepas lanjut tidur. Tapi saya ingatkan kalau mengalami seperti itu tolong diperiksakan karena ini sangat serius," kata Andreas.

Artikel lain:
Cara Andien Mendidik Kawa Jadi Pengingat Berperilaku

Meski demikian, Andreas merasa senang dengan viralnya cara tidur Andien sebab dari sini banyak orang yang lebih peduli dengan masalah kesehatan tidur.

"Makanya dengan adanya postingan ini, saya malah senang, berarti ada orang-orang yang memperhatikan gangguan napas saat tidur. Makanya saya bilang kalau enggak berhasil, bisa berarti ada sesuatu yang sangat serius," tutur Andreas.

Berita terkait

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

3 hari lalu

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

Ternyata lima masalah ini menjadi penyebab penderita diabetes sulit tidur.

Baca Selengkapnya

Saling Mempengaruhi, Ini Hubungan Diabetes dengan Gangguan Tidur

4 hari lalu

Saling Mempengaruhi, Ini Hubungan Diabetes dengan Gangguan Tidur

Penderita diabetes tipe 2 mengalami masalah gangguan tidur karena ketidakstabilan kadar gula darah dan gejala terkait diabetes.

Baca Selengkapnya

8 Cara Mencegah Jet Lag ala Pramugari setelah Penerbangan Jarak Jauh

4 hari lalu

8 Cara Mencegah Jet Lag ala Pramugari setelah Penerbangan Jarak Jauh

Pramugari dan pakar perjalanan berbagi cara mencegah jet lag setelah penerbangan jarak jauh, dari mengatur waktu sampai jalan-jalan sore hari.

Baca Selengkapnya

4 Tipe Tidur dan Pengaruhnya pada Kesehatan, Anda Masuk yang Mana?

4 hari lalu

4 Tipe Tidur dan Pengaruhnya pada Kesehatan, Anda Masuk yang Mana?

Penelitian selama 10 tahun menemukan empat tipe tidur pada lebih dari 3.000 orang. Apa saja dan pengaruhnya pada kesehatan?

Baca Selengkapnya

Pilihan Makanan Pengaruhi Kualitas Tidur, Simak Saran Pakar

6 hari lalu

Pilihan Makanan Pengaruhi Kualitas Tidur, Simak Saran Pakar

Pilihan makanan adalah pertimbangan penting untuk memastikan kualitas tidur yang baik. ada yang bisa membantu tidur sementara lain merusaknya.

Baca Selengkapnya

Jaga Kesehatan dengan Menerapkan Waktu Tidur Ideal

10 hari lalu

Jaga Kesehatan dengan Menerapkan Waktu Tidur Ideal

Berikut waktu tidur ideal agar kesehatan tubuh terus terjaga. Jangan tidur terlalu malam bila tak ada kepentingan khusus.

Baca Selengkapnya

Pentingnya Power Nap Saat Perjalanan Jauh, Ini Maksudnya

12 hari lalu

Pentingnya Power Nap Saat Perjalanan Jauh, Ini Maksudnya

Tidur singkat atau power nap dapat membantu masyarakat menjaga kesehatan fisik dan mental selama perjalanan jauh dengan kendaraan. Kenapa penting?

Baca Selengkapnya

Penelitian Ungkap Kualitas Tidur Wanita Lebih Buruk dari Pria, Ini Pemicunya

12 hari lalu

Penelitian Ungkap Kualitas Tidur Wanita Lebih Buruk dari Pria, Ini Pemicunya

Penelitian menunjukkan hampir 60 persen perempuan mengalami insomnia. Kualitas tidur mereka diklaim lebih buruk dari lawan jenis.

Baca Selengkapnya

7 Tips Tidur Nyenyak di Pesawat

13 hari lalu

7 Tips Tidur Nyenyak di Pesawat

Beberapa tips ini bisa Anda lakukan jika ingin tidur nyenyak di pesawat.

Baca Selengkapnya

Bukan Hanya Kopi, Ini 7 Rekomendasi Minuman untuk Perjalanan Malam saat Arus Balik

14 hari lalu

Bukan Hanya Kopi, Ini 7 Rekomendasi Minuman untuk Perjalanan Malam saat Arus Balik

Perjalanan arus balik Lebaran menjadi momen melelahkan. Saat melakukan perjalanan malam, Begadang mungkin tak terhindarkan.

Baca Selengkapnya