Karina Nadila Berani Botox, Tapi Tak Mau Ketagihan

Reporter

Tempo.co

Editor

Yunia Pratiwi

Selasa, 2 April 2019 08:00 WIB

Karina Nadila. Instagram.com/@karinadila8921

TEMPO.CO, Jakarta - Puteri Indonesia Pariwisata 2017 Karina Nadila Niab mengakui telah melakukan perawatan kecantikan botox pada wajahnya. Perawatan kecantikan botox sudah tak asing lagi di kalangan selebriti.

Baca juga: Cerita Karina Nadila 17 Tahun Menanti Ajang Puteri Indonesia

Namun alasan Karina Nadila melakukan botox bukan karena merasa tidak percaya diri dengan wajahnya. “Saya botox, saya jujur saja. Namanya kita merepresentasikan suatu title atas nama Puteri Indonesia, apalagi ke ajang internasional pasti mau puteri yang merepresentasikan negaranya terlihat maksimal,” tutur Karina Nadila Niab, di Beautyfest Asia 2019, Jakarta Selatan, Jumat 29 Maret 2019.

Sebagai pemenang runner-up 2 pada kontes kecantikan Puteri Indonesia 2017, Karina Nadila Niab sempat mewakili Indonesia ke ajang Miss Supranational 2017. Ia memang tidak dibolehkan melakukan operasi plastik dan hanya boleh melakukan beauty enhancement. “Tapi itu tidak akan merubah muka sama sekali. Kalau menurut aku orang yang ingin operasi plastik atau enhancement apapun terserah mereka,” lanjutnya.

Karina Nadila mengingatkan semua wanita memiliki hak untuk merasa cantik. Meski sudah berani perawatan kecantikan botox, wanita kelahiran 21 Agustus 1992 tetap hati-hati agar tidak ketagihan.

Advertising
Advertising

Banyak orang di sekitarnya yang ketagihan melakukan botox atau filler. “Ada beberapa orang yang aku kenal, jadi botox atau filler itu kan tidak tahan lama, jadi orang itu banyak yang ketagihan. Mungkin dia terus mendapatkan pujian dari orang sekitar dan merasa tidak percaya diri saat botox atau fillernya sudah mulai hilang,” tandas Karina Nadila yang tidak ingin botox sampai mengubah wajahnya agar tidak ketagihan.

ASTARI PINASTHIKA SAROSA

Berita terkait

Ingin Tampil Lebih Menawan, Perhatikan 5 Hal Berikut sebelum Operasi Plastik

20 Januari 2024

Ingin Tampil Lebih Menawan, Perhatikan 5 Hal Berikut sebelum Operasi Plastik

Buat yang ingin tampil lebih cantik, ada lima hal penting yang perlu dirinci dan diperhatikan sebelum melakukan bedah kecantikan atau operasi plastik.

Baca Selengkapnya

Tren Perawatan Kecantikan Canggih yang Semakin Diminati di 2024

4 Januari 2024

Tren Perawatan Kecantikan Canggih yang Semakin Diminati di 2024

Pakar mengungkapkan tren perawatan kecantikan pada 2024 menawarkan berbagai macam perawatan estetika inovatif, khususnya yang berbasis teknologi.

Baca Selengkapnya

Kelly Osbourne Ingin Operasi Plastik saat Liburan Natal, Orang Tua Langsung Menentang

20 Desember 2023

Kelly Osbourne Ingin Operasi Plastik saat Liburan Natal, Orang Tua Langsung Menentang

Kelly Osbourne ingin menjalani operasi plastik di musim liburan Natal, namun kedua orang tuanya tidak setuju

Baca Selengkapnya

Pakai Dana Kampanye untuk Botox, Hermes dan OnlyFans, Anggota DPR AS Terancam Dipecat

30 November 2023

Pakai Dana Kampanye untuk Botox, Hermes dan OnlyFans, Anggota DPR AS Terancam Dipecat

Anggota DPR AS George Santos terancam dipecat karena menggunakan dana kampanye untuk pribadi, diantaranya botox, belanja Hermes dan OnlyFans.

Baca Selengkapnya

Sayangi Tubuh dengan Tampil Menawan Secara Alami

5 November 2023

Sayangi Tubuh dengan Tampil Menawan Secara Alami

Tampil menawan adalah dambaan banyak orang sehingga banyak yang rela mengubah bentuk tubuh dan wajah dengan menggelontorkan biaya yang fantastis.

Baca Selengkapnya

Tren Barbie Botox untuk Rampingkan Leher, Seperti Apa Prosedurnya?

16 Oktober 2023

Tren Barbie Botox untuk Rampingkan Leher, Seperti Apa Prosedurnya?

Barbie Botox tengah tren dan dilakukan untuk beragam alasan. Tapi yang paling diminati adalah merampingkan leher.

Baca Selengkapnya

Haruskah Pria Malu Lakukan Botox?

30 September 2023

Haruskah Pria Malu Lakukan Botox?

Menurut pakar, tak usah kaget bila ada pria yang melakukan botox sehingga muncul tagar #Brotox. Mereka kini lebih terbuka dan tertarik pada perawatan.

Baca Selengkapnya

Cara Mendiagnosis dan Mengatasi Akalasia, Penyakit Sulit Menelan

23 September 2023

Cara Mendiagnosis dan Mengatasi Akalasia, Penyakit Sulit Menelan

Akalasia adalah penyakit langka yang terjadi ketika proses pemindahan makanan ke perut tidak berfungsi seperti seharusnya.

Baca Selengkapnya

Sarah Jessica Parker Bicara tentang Penuaan tapi Tetap Enggan Operasi Plastik

30 Juni 2023

Sarah Jessica Parker Bicara tentang Penuaan tapi Tetap Enggan Operasi Plastik

Sarah Jessica Parker bercanda bahwa dia sering memikirkan prosedur seperti Botox, tetapi belum melakukan prosedur kosmetik apa pun.

Baca Selengkapnya

Cara Mengatasi Botox dan FIller Wajah yang Hasil Buruk

19 Juni 2023

Cara Mengatasi Botox dan FIller Wajah yang Hasil Buruk

Hasil filler dan botox yang buruk jelas dapat terjadi pada siapa saja, lalu bagaimana mengadapinya?

Baca Selengkapnya