Pramugari Garuda Menolak Stereotip Pramugari Hanya Cantik Fisik

Senin, 1 Oktober 2018 11:23 WIB

Seragam Pramugari Garuda Indonesia motif liris by Obin Komara

TEMPO.CO, Jakarta - Salah satu syarat menjadi pramugari adalah memiliki fisik yang prima dan penampilan menarik. Karena itu, profesi pramugari melekat dengan stereotip perempuan cantik, seperti tinggi badan tertentu dan wajah rupawan. Namun memiliki kriteria itu ternyata tidak cukup untuk menjadi seorang pramugari.

Baca juga:
Mau Jadi Pramugari, Jawab Dulu 15 Pertanyaan Sulit Berikut

Pramugari Garuda Indonesia Sisi Asih menjelaskan beratnya menjadi seorang pramugari. Menurut dia, menjadi pramugari berarti harus menguasai berbagai bidang kerja yang dimiliki oleh profesi lainnya, sekaligus. Pramugari harus bisa menjadi menjadi suster untuk membantu penumpang yang sakit, menjadi pemadam kebakaran, sampai menjadi satpam bagi penumpang yang kedapatan mengaktifkan ponsel selama perjalanan.

“Kami harus melakukan semua itu dengan senyum, harus ramah walau hati terluka atau saat sedang homesick,” ujar Sisi Asih di Jakarta. Menjadi pramugari juga harus mengetahui berbagai informasi mengenai pesawat, keselamatan, keamanan, kesehatan, dan lainnya.

Influencer yang juga pramugari Maskapai Garuda Indonesia, Sisi Asih di Eastern Opulence, Jakarta Selatan, Selasa 25 September 2018 (Tempo/Astari P Sarosa)

Advertising
Advertising

Karena itu, pramugari harus melewati serangkaian tes untuk menguji pengetahuannya setiap tahun. Sisi Asih mengakui kalau pramugari memang harus memiliki penampilan yang menarik karena tugas pramugari juga menjadi perwakilan bangsa. Sisi Asih meluruskan anggapan yang keliru kalau pramugari hanya bermodal cantik fisik. Sebab, tugas seorang pramugari lebih dari itu.

“Bukan hanya cantik, sikap juga penting. Kita harus memperbanyak ilmu pengetahuan agar lebih berkualitas,” kata Sisi Asih. Tidak hanya itu, pramugari juga harus siap mental. Pramugari mesti mengutamakan penumpang walaupun diri sendiri juga mungkin merasa khawatir setiap lepas landas atau saat hendak mendarat.

Artikel lainnya:
Kiat Menjaga Kesehatan Kulit bagi Pramugari

Berita terkait

Profil Hendry Lie, Bos Sriwijaya Air yang Ditetapkan Tersangka Kasus Timah

12 jam lalu

Profil Hendry Lie, Bos Sriwijaya Air yang Ditetapkan Tersangka Kasus Timah

PT Sriwijaya Air didirikan oleh Chandra Lie, Hendry Lie, Johannes Bunjamin, dan Andy Halim pada 28 April 2003.

Baca Selengkapnya

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

1 hari lalu

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. mencatatkan pertumbuhan pendapatan di kuartal I 2024 ini meningkat hingga 18,07 persen dibandingkan kuartal I 2023.

Baca Selengkapnya

Pendapatan Garuda Indonesia di Kuartal Pertama 2024 Mencapai USD 711,98 Juta

1 hari lalu

Pendapatan Garuda Indonesia di Kuartal Pertama 2024 Mencapai USD 711,98 Juta

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk mencatatkan pertumbuhan pendapatannya di kuartal pertama 2024 ini meningkat hingga 18,07 persen.

Baca Selengkapnya

Penumpang Garuda Indonesia Mencapai 5,42 Juta Sepanjang Kuartal Pertama 2024

1 hari lalu

Penumpang Garuda Indonesia Mencapai 5,42 Juta Sepanjang Kuartal Pertama 2024

Jumlah penumpang Garuda Indonesia Group di kuartal pertama 2024 sebanyak 5,42 juta.

Baca Selengkapnya

Indonesia akan Gugat KPK Inggris soal Kasus Suap Pembelian Pesawat Garuda

1 hari lalu

Indonesia akan Gugat KPK Inggris soal Kasus Suap Pembelian Pesawat Garuda

Lembaga antikorupsi Inggris, Serious Fraud Office (SFO), mendapat kompensasi 992 juta Euro terkait kasus suap pembelian pesawat Garuda pada 2017

Baca Selengkapnya

Garuda Indonesia Buka Rute Penerbangan Manado-Bali dengan Tiket Mulai Rp 2,1 Juta

2 hari lalu

Garuda Indonesia Buka Rute Penerbangan Manado-Bali dengan Tiket Mulai Rp 2,1 Juta

Rute penerbangan Garuda Indonesia rute Manado - Bali akan dioperasikan sebanyak dua kali setiap minggunya pada Jumat dan Minggu.

Baca Selengkapnya

Bos Garuda Indonesia Respons Kebijakan Kemenhub yang Pangkas Jumlah Bandara Internasional

4 hari lalu

Bos Garuda Indonesia Respons Kebijakan Kemenhub yang Pangkas Jumlah Bandara Internasional

Maskapai Garuda Indonesia belum ada rencana menambah perjalanan internasional dari bandara yang lain.

Baca Selengkapnya

Pentingnya Peran Perempuan Dalam Keluarga dan Dunia Profesional

4 hari lalu

Pentingnya Peran Perempuan Dalam Keluarga dan Dunia Profesional

Refleksi terhadap dinamika peran perempuan dalam berbagai aspek kehidupan dalam memperingati Hari Kartini.

Baca Selengkapnya

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

6 hari lalu

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

BTN mengusulkan skema dana abadi untuk membiayai program 3 juta rumah yang dicanangkan oleh pasangan Capres-cawapres terpilih Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Prabowo-Gibran Diminta Penuhi Janji Selamatkan Garuda Indonesia

6 hari lalu

Prabowo-Gibran Diminta Penuhi Janji Selamatkan Garuda Indonesia

Serikat Karyawan Garuda Indonesia meminta Prabowo-Gibran bisa penuhi janjinya untuk menyelamatkan maskapai Garuda Indonesia.

Baca Selengkapnya