Kelebihan Hijab Olahraga yang Banyak Dipakai Atlet

Reporter

Antara

Editor

Yunia Pratiwi

Jumat, 28 September 2018 16:24 WIB

Hijab sport dari Noore. nooresporthijab.com

TEMPO.CO, Jakarta - Hijaber yang menyukai olahraga tentu memerlukan sejumlah perlengkapan, seperti hijab dan pakaian yang mumpuni. Tidak hanya hijab yang nyaman, tapi juga terlihat modis saat digunakan.

Baca juga: Model Hijab Bikin Wajah Tembem Jadi Tirus Ini Banyak Digemari

Produk pakaian olahraga muslimah, Noore, yang baru diluncurkan Kamis, 27 September 2018, mengusung konsep pakaian olahraga untuk muslimah dengan bahan yang nyaman serta desain yang stylish. Pendiri Noore, Adidharma Sudradjat, mengatakan dengan model longgar dan sedikit bersiluet, produknya dapat mengakomodasi kebutuhan muslimah yang menjalankan gaya hidup sehat.

“Ragam koleksi busana olahraga yang ditawarkan Noore lumayan lengkap, antara lain hijab atau kerudung, baju atasan, celana, luaran (outer wear), serta berbagai pilihan baku renang dan aksesori dengan harga relatif terjangkau,” ujarnya.

Hijab sport dari Noore. nooresporthijab.com

Advertising
Advertising

Hijab olahraga Noore terbuat dari bahan berteknologi air tech sehingga nyaman digunakan untuk berbagai macam olahraga, seperti lari, senam, bela diri, dan renang. Selain itu dilengkapi dengan perlindungan sinar ultraviolet, nano-guard untuk meningkatkan sirkulasi udara dan mencegah adanya mikroba penyebab bau badan, serta thermal tech guna mempertahankan suhu tubuh.

Noore pertama kali dipasarkan pada 2017 melalui saluran penjualan dalam jaringan (daring) atau online. Setelah berkolaborasi dengan Elcorps pada akhir 2017, kini Noore dapat menjangkau pasar yang lebih luas sehingga makin banyak masyarakat yang mengenal produk tersebut. Bahkan Noore menjadi official sport hijab bagi tim nasional Indonesia dalam Asian Games 2018 untuk cabang olahraga taekwondo, pencak silat, skateboard, bola tangan, dan panjat tebing.

Beberapa atlet yang didukung Noore antara lain Defia Rosmaniar, Shaleha Fitriana Yusuf, dan Mariska Halinda untuk cabang taekwondo; Aries Susanti Rahayu dan Puji Lestari cabang panjat tebing; Sarah Tria Monita, Pipit Kamelia, dan Puspa Arum cabang pencak silat; dan Nyimas Bunga Cinta cabang skateboard.

Berita terkait

Terungkap Alasan Lenny Kravitz Pakai Celana Kulit Ketat saat Olahraga

11 jam lalu

Terungkap Alasan Lenny Kravitz Pakai Celana Kulit Ketat saat Olahraga

Video Lenny Kravitz saat latihan beban di gym menjadi viral, gara-gara pilihan busananya. Jadi apa alasannya memakai busana seperti itu?

Baca Selengkapnya

Olahraga-olahraga Kardio Ini Bisa Dilakukan di Rumah

1 hari lalu

Olahraga-olahraga Kardio Ini Bisa Dilakukan di Rumah

Saat dilakukan secara teratur, olahraga kardio dapat meningkatkan daya tahan tubuh secara keseluruhan, membakar lemak dan lainnya.

Baca Selengkapnya

Olahraga dan Modifikasi Gaya Hidup, Investasi Kesehatan bagi Anak Muda

2 hari lalu

Olahraga dan Modifikasi Gaya Hidup, Investasi Kesehatan bagi Anak Muda

Olahraga bisa menjadi investasi kesehatan di masa datang dan penting bagi anak muda zaman sekarang mengubah gaya hidup sehat dengan rajin berolahraga.

Baca Selengkapnya

Dunia Olahraga Berlari: Berikut 4 Tips Lari Cepat yang Aman

3 hari lalu

Dunia Olahraga Berlari: Berikut 4 Tips Lari Cepat yang Aman

Berlari cepat atau sprint ternyata memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh. Namun ada beberapa hal yang harus diperhatikan agar lari cepat aman

Baca Selengkapnya

4 Hal yang Perlu Dipersiapkan sebelum Mengikuti Lari Maraton bagi Pemula

4 hari lalu

4 Hal yang Perlu Dipersiapkan sebelum Mengikuti Lari Maraton bagi Pemula

Berikut langkah-langkah yang perlu dipersiapkan sebelum mengikuti lari maraton bagi para pemula.

Baca Selengkapnya

Olahraga Malam Hari Disebut Lebih Bermanfaat bagi Orang Obesitas

4 hari lalu

Olahraga Malam Hari Disebut Lebih Bermanfaat bagi Orang Obesitas

Penelitian mengklaim olahraga pada malam hari bisa memberi lebih banyak manfaat kesehatan bagi orang obesitas dan diabetes tipe 2.

Baca Selengkapnya

Olahraga Yoga Bikin Nyaman Shareefa Daanish

5 hari lalu

Olahraga Yoga Bikin Nyaman Shareefa Daanish

Olahraga Yoga membuat penyakit GERD Shareefa Daanish tidak kambuh.

Baca Selengkapnya

Mana yang Lebih Baik, Makan Sebelum atau Setelah Olahraga?

9 hari lalu

Mana yang Lebih Baik, Makan Sebelum atau Setelah Olahraga?

Masih seringkali terjadi kebingungan di banyak orang tentang apakah sebaiknya makan sebelum atau sesudah melakukan olahraga.

Baca Selengkapnya

5 Jenis Olahraga Sederhana yang Bisa Dilakukan Tiap Hari

9 hari lalu

5 Jenis Olahraga Sederhana yang Bisa Dilakukan Tiap Hari

Olahraga atau aktivitas fisik secara teratur bermanfaat untuk tubuh dan kesehatan mental

Baca Selengkapnya

Apa Manfaat Minuman Isotonik Ketika Berolahraga?

10 hari lalu

Apa Manfaat Minuman Isotonik Ketika Berolahraga?

Minuman isotonik merupakan minuman yang memiliki komposisi yang menyerupai cairan tubuh manusia sehingga memperoleh tekanan osmosis yang seimbang.

Baca Selengkapnya