Liburan Jadi Penuh Gaya dengan 6 Tas Keren Ini

Reporter

Bisnis.com

Sabtu, 22 September 2018 08:49 WIB

Ilustrasi gaya liburan (pixabay.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Pergi liburan identik dengan membawa tas punggung, koper, atau tas jinjing untuk menyimpan kebutuhan. Bahkan, sering kali pemilihan tas membuat dilema.

Hal yang paling penting ketika memilih tas untuk dibawa berlibur adalah kenyamanan dan keamanan barang agar dalam keadaaan utuh sampai kembali ke rumah atau disesuaikan dengan kenyamanan saat perjalanan dengan berbagai transportasi.

Baca juga:
Di Rumah tapi Serasa Liburan, Bagaimana Caranya?
Menilik Gaya Busana yang Asyik buat Liburan
Gaya Kasual Chrissy Teigen Saat Liburan Bersama Keluarga di Bali
Fashion Serba Putih Nikita Willy saat Liburan

Ada juga tipe orang yang ingin tampil simpel, tak mau repot membawa banyak barang namun tetap bisa tampil bergaya. Berikut beberapa rekomendasi tas untuk menemani liburan yang bergaya versi Dmarge.

Advertising
Advertising

#Eastpack
Tas Eastpak dirancang untuk ketahanan jangka panjang. Berdasarkan sejarahnya, tas tersebut digunakan seabagai wadah pemasok perlengkapan luar ruangan pada masa perang dan difungsikan untuk angkatan darat Amerika Serikat. Tas tersebut dirancang dengan pemikiran militer yang sederhana, dengan satu risleting sisi eksternal, pengikat zip dua arah dan logo timbul kecil pada cangkang hitam.

Tas ini terbuat dari poliamida sehingga tahan pakai, menawarkan kapasitas internal 25 liter yang berlimpah. Lebih baik lagi, Eastpak telah menawarkan jaminan 30 tahun sejak 1984.

#Mulberry
Mulberry saat ini adalah produsen aksesori kulit mewah terbesar di Britania Raya, sebelumnya hanya sebagai produsen sabuk kecil di Somerset, Inggris pada 1971. Saat ini, reputasinya pun telah berkembang untuk produk-produk maskulin

Tas kulit ‘Belgrave’ ini diproduksi dari kulit premium yang memiliki bahan kokoh, kemudian dilengkapi dengan tali bahu kanvas yang dapat dilepas, pegangan atas kulit, sehingga dapat dikemas sesuai preferensi. Selain itu, Mulberry memiki kantong zip internal dan ukuran ruang kantong 33 liter. Meskipun tampak klasik, namun tak tampak tua fogeyish.

#Filson
Para penerus C.C. Filson percaya bahwa kualitas sama pentingnya untuk perjalanan modern, khususnya untuk pelopor dan orang luar Amerika pada abad ke-18. Tas kulit kepar ini tahan lama, dilengkapi dengan potongan dan pegangan kulit anak lembu.

Tas ini menawarkan ruang pengepakan berukuran 48 liter yang luas, dan dijamin dengan ritsleting dua arah dan pengencang. Tas tersebut cocok untuk perjalanan di luar ruangan yang lebih lama. Selain itu, pengaturan jaminan Filson cukup unik, seperti menawarkan jaminan seumur hidup.

#Anderson’s
Di bawah naungan CEO Riccardo Valenti, sabuk dan tas Anderson’s adalah kerajinan tangan yang dibuat oleh pengrajin di kota tepi sungai Parma, Italia. Tas kulit berwarna cokelat tersebut membawa lebih banyak gaya Inggris tradisional. Namun tas jenis ini hanya direkomendasikan untuk liburan akhir pekan singkat. Anderson’s memiliki ukuran kantong 26 liter berlapis kanvas.

#Hydrogen
Hydrogen 2017 memadukan daya tarik atletik pada merek dagang mereka dengan grafis militer. Tas ini terbuat dari PVC hitam tahan cuaca dengan detail panel kamuflase, atau mengingatkan pada tas olahraga tradisional. Tas tersebut memiliki dua kompartemen zip dan tali bahu dilepas. Secara internal, tas memiliki volume 30 liter ruang, sehingga Anda bisa dengan mudah memasukkan barang penting untuk liburan akhir pekan.

#Emporio Armani
Tas jenis ini ditujukan untuk audiens yang lebih muda.Tas yang terkenal akan maskulinitasnya tersebut memiliki tampilan angkatan laut, disertai dengan tali hitam yang kontras, serta dilengkapi dengan risleting dari bahan kulit-poliester.

Tas memiliki kompartemen zip utama dan saku samping tersembunyi untuk menyimpan barang-barang penting. Jenis tas dengan desain seperti itu cukup cocok untuk wisatawan yang mencari mencari gaya baru untuk menemani liburan.

Berita terkait

Ada yang Sampai Menewaskan 50 Lebih Korban, Ini Sederet Kasus Kecelakaan Maut Rombongan Anak Sekolah di Indonesia

3 hari lalu

Ada yang Sampai Menewaskan 50 Lebih Korban, Ini Sederet Kasus Kecelakaan Maut Rombongan Anak Sekolah di Indonesia

Kecelakaan maut di Subang menambah daftar kecelakaan yang membawa rombongan anak sekolah yang tengah melakukan liburan atau study tour.

Baca Selengkapnya

5 Tips Merencakan Liburan Keluarga

11 hari lalu

5 Tips Merencakan Liburan Keluarga

Pakar perjalanan membagikan beberapa tips liburan keluarga

Baca Selengkapnya

Mengenali Asal-usul Tas Hermes, Jenama Asal Prancis

13 hari lalu

Mengenali Asal-usul Tas Hermes, Jenama Asal Prancis

Belakangan viral video seorang pria menyobek tas Hermes di depan petugas Bea Cukai

Baca Selengkapnya

6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

15 hari lalu

6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

Berikut ini enam tips yang dapat dilakukan sebelum dan saat liburan bersama anak penyandang autisme

Baca Selengkapnya

9 Tips Mengatasi Masalah Kesehatan saat Liburan dari Keracunan Makanan hingga Dehidrasi

16 hari lalu

9 Tips Mengatasi Masalah Kesehatan saat Liburan dari Keracunan Makanan hingga Dehidrasi

Ada kalanya saat liburan tidak berjalan sesuai rencana. Tidak hanya masalah akomodasi tapi juga masalah kesehatan. Simak tips berikut ini

Baca Selengkapnya

Tips Menghindari Tagihan Telepon Bengkak saat Traveling ke Luar Negeri

25 hari lalu

Tips Menghindari Tagihan Telepon Bengkak saat Traveling ke Luar Negeri

Banyak pelancong yang tidak menyadari bahwa ponsel mereka menggunakan data roaming yang biayanya jauh lebih mahal saat traveling ke luar negeri.

Baca Selengkapnya

126 Ribu Wisatawan Berkunjung ke Banyuwangi Selama Libur Lebaran

27 hari lalu

126 Ribu Wisatawan Berkunjung ke Banyuwangi Selama Libur Lebaran

Destinasi yang paling banyak dikunjungi di Banyuwangi selama libur Lebaran salah satunya Pantai Marina Boom

Baca Selengkapnya

Cara Mendapatkan SIM Card Bagi Turis Asing di Indonesia

28 hari lalu

Cara Mendapatkan SIM Card Bagi Turis Asing di Indonesia

Cara mendapatkan SIM Card bagi turis di Indonesia bisa dilakukan dengan menyesuaikan operator seluler yang dipilih. Berikut langkahnya.

Baca Selengkapnya

Destinasi Wisata dalam Kota di Pengujung Libur Lebaran, Oceanarium BXSea Bintaro

28 hari lalu

Destinasi Wisata dalam Kota di Pengujung Libur Lebaran, Oceanarium BXSea Bintaro

Oceanarium BXSea Bintaro menyediakan sedikitnya 37 akuarium, 44 display, dan 10 terrarium yang bisa dikunjungi.

Baca Selengkapnya

Liburan di Yogyakarta Semakin Menarik dengan Promo dari Traveloka

29 hari lalu

Liburan di Yogyakarta Semakin Menarik dengan Promo dari Traveloka

Yogyakarta adalah destinasi wisata yang memukau dan layak dikunjungi. Kekayaan budaya dan ragam kulinernya yang enak menjadi alasan terbaik untuk berlibur ke kota ini.

Baca Selengkapnya