Cukupkah Memerangi Jerawat dengan Facial? Ini Kata Dokter

Reporter

Bisnis.com

Jumat, 31 Agustus 2018 15:16 WIB

Ilustrasi facial. newpages.com.my

TEMPO.CO, Jakarta - Facial sering dipilih sebagai upaya memulihkan kondisi kulit akibat jerawat. Namun, tidak semua kulit yang berjerawat bisa diatasi dengan facial.

"Dengan facial, perawatan itu sudah lebih cepat pulih. Tetapi, tidak semua kulit yang berjerawat bisa di-facial. Di situ tugasnya dokter untuk memilah mana yang bisa mana yang tidak," ujar dr. Hengky Nurhidayat Affandi dari Klinik Estetika dr. Affandi di Jakarta.

Perawatan facial sendiri bisa dilakukan dalam 2-3 minggu sekali, namun sesuai anjuran dokter yang merujuk pada kondisi kulit.

Baca juga:
Bukan Cuma Jerawat, Dahi pun Rentan Bruntusan. Ini Penyebabnya
Ingin Jerawat Cepat Sembuh, Lakukan 10 Cara Berikut
Memiliki Masalah Jerawat? Ikuti 9 Tips Ampuh Ini
5 Jenis Bekas Jerawat dan Cara Mengatasinya

Khusus untuk jerawat yang disertai peradangan, umumnya membutuhkan waktu pulih yang lebih lama. Kondisi radang ini biasanya karena ada keterlibatan bakteri yang bereproduksi melewati batas ambang normal. Kulit pun bereaksi.

Advertising
Advertising

"Ada reaksi radang. Makanya jadi bernanah, bengkak, nyeri, sakit, itu karena ada reaksi terhadap bakteri di kulit," papar Hengky.

Sementara untuk jerawat yang kecil-kecil, biasanya karena komedo, kotoran di pori-pori tersumbat, minyak tersumbat, belum ada bakteri yang terlibat.

Hengky menuturkan, jerawat muncul karena banyak faktor, seperti stres, kurang tidur di malam hari, makanan, kebersihan wajah yang kurang terjaga. Pada wanita, ada faktor spesifik tambahan yakni hormon karena menstruasi.

Saat jerawat tak terhindarkan, dia menyarankan untuk tetap menjaga kebersihan kulit, mengurangi pemakaian makeup, khususnya untuk wanita dan ke dokter untuk mendapatkan pemeriksaan secara langsung.

"Dokter akan berikan solusi, bisa dengan krim atau perawatan, disesuaikan dengan kondisi kulit," papar Hengky.

Berita terkait

5 Cara Menggunakan Parfum yang Benar

3 hari lalu

5 Cara Menggunakan Parfum yang Benar

Menggunakan parfum dengan benar dapat membuat aroma bertahan lebih lama dan lebih merata.

Baca Selengkapnya

7 Kesalahan saat Menggunakan Parfum

4 hari lalu

7 Kesalahan saat Menggunakan Parfum

Berikut kesalahan-kesalahan saat menggunakan parfum yang dapat mengurangi efektivitas dan bahkan menciptakan kesan negatif.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

4 hari lalu

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

Banyak yang belum menyadari pentingnya mengonsumsi makanan tinggi kolagen yang secara langsung dapat meningkatkan pembentukan kolagen pada kulit.

Baca Selengkapnya

5 Kesalahan yang Perlu Diwaspadai Saat Memijat Bayi

8 hari lalu

5 Kesalahan yang Perlu Diwaspadai Saat Memijat Bayi

Memijat bayi pun membutuhkan teknik dan cara tertentu. Salah memijat dapat berakibat fatal pada bayi.

Baca Selengkapnya

Dapat Melembapkan Kulit, Apa Itu Lanolin?

18 hari lalu

Dapat Melembapkan Kulit, Apa Itu Lanolin?

Lanolin adalah pelembab kulit untuk mencegah dan mengatasi kulit yang kering, kasar, gatal, atau iritasi.

Baca Selengkapnya

Mengenang Roberto Cavalli, Desainer Legendaris yang Suka Tiru Kulit Binatang

19 hari lalu

Mengenang Roberto Cavalli, Desainer Legendaris yang Suka Tiru Kulit Binatang

Roberto Cavalli perancang busana asal Italia ternama itu tutup usia di angka 83 tahun.

Baca Selengkapnya

6 Kebiasaan Perawatan Kulit yang Memperparah Jerawat

33 hari lalu

6 Kebiasaan Perawatan Kulit yang Memperparah Jerawat

Jerawat adalah masalah umum pada orang dewasa dan beberapa kebiasaan perawatan kulit bisa membuatnya semakin parah.

Baca Selengkapnya

7 Manfaat Makan Buah Semangka bagi Kesehatan Tubuh

38 hari lalu

7 Manfaat Makan Buah Semangka bagi Kesehatan Tubuh

Semangka menjadi buah yang pas sebagai pilihan di bulan Ramadhan. Pada kondisi tubuh yang mengalami dehidrasi, buah ini menjaga kesehatan dan keseimbangan nutrisi.

Baca Selengkapnya

Masalah Kulit saat Berpuasa di Cuaca Ekstrem, Jerawat sampai Bibir Kering

39 hari lalu

Masalah Kulit saat Berpuasa di Cuaca Ekstrem, Jerawat sampai Bibir Kering

Dokter kulit jerawat hingga bibir kering adalah masalah kulit yang sering terjadi saat berpuasa di tengah cuaca ekstrem.

Baca Selengkapnya

Dehidrasi Pengaruhi Kulit, Ini Tips Tampil Tetap Glowing Saat Puasa

49 hari lalu

Dehidrasi Pengaruhi Kulit, Ini Tips Tampil Tetap Glowing Saat Puasa

Simak cara merawat kulit agar tetap sehat dan glowing (bercahaya) saat berpuasa

Baca Selengkapnya