Dita Soedarjo Hampir Membalas Usai 4 Bulan Dicuekin Denny Sumargo

Reporter

Yunia Pratiwi

Editor

Rini Kustiani

Jumat, 17 Agustus 2018 20:02 WIB

Denny Sumargo melamar kekasihnya, Dita Soedarjo di The Darmawangsa Residence, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu, 4 Agustus 2018 (Tabloidbintang.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Dita Soedarjo dan Denny Sumargo tak membutuhkan waktu terlalu lama untuk menetapkan hati menuju pelaminan. Keduanya sudah saling mengenal sejak 2017 dan bertunangan pada Sabtu, 4 Agustus 2018. Selama masa pendekatan, rupanya Denny Sumargo sempat menutup komunikasi dengan Dita Soedarjo.

Baca juga:
Inspirasi Dita Soedarjo Berbisnis Sambil Beramal
Seserahan Dita Soedarjo dan Denny Sumargo dengan Barang Kekinian

Saat itu, Denny Sumargo baru tahu kalau Dita adalah putri konglomerat. Denny Sumargo mengabaikan Dita Soedarjo selama 4 bulan. Denny Sumargo tidak merespons sambungan telepon, pesan instan, dan komunikasi apapun dari Dita Soedarjo. Lantas apa yang dilakukan oleh Dita Soedarjo saat dicuekin?

Kepada Tempo, Dita Soedarjo mengaku sempat kebingungan dan penasaran dengan sikap Denny Sumargo yang tiba-tiba menghilang. Namun dia tak tinggal diam. Dita Soedarjo terus berusaha menghubungi Denny.

"Kita harus belajar kalau sama cowok itu enggak boleh baper. Don't take it personally. Cowok memang begitu kalau takut kepada sesuatu," kata Dita Soedarjo saat ditemui di gerai eskrim Haagen Dasz miliknya, di Jakarta, Kamis 9 Agustus 2018. "Mungkin mereka suka, tapi bingung karena minder. Caranya, menghilang."

Advertising
Advertising

Dita Soedarjo owner Haagen Dasz Indonesia yang juga aktif melakukan kegiatan sosial. Foto: dok.Pribadi

Setelah Denny Sumargo kembali membuka komunikasi dengannya, Dita Soedarjo menyambut dengan baik. Padahal di balik itu, dia mengaku ada beberapa teman yang menyarankan untuk balik membalas dengan mengabaikan Denny Sumargo. Tapi Dita Soedarjo tak menghiraukan anjuran tersebut.

Dita Soedarjo menjelaskan jika balik membalas atau bersikap mengambil jarak dengan pria setelah dicuekin, itu keliru. "Aku pede saja. Setelah komunikasi lagi kayak enggak pernah dicuekin empat bulan," ujarnya. "Cewek-cewek enggak usah minder kalau dicuekin. Itu berarti cowoknya yang minder."

Artikel lainnya: Dita Soedarjo Ikuti Nasihat BJ Habibie daripada Terus Jomblo

Berita terkait

Ragam Pemicu Pria Memutus Cinta, Tak Suka Dikekang dan Dikuasai

12 hari lalu

Ragam Pemicu Pria Memutus Cinta, Tak Suka Dikekang dan Dikuasai

Seperti juga perempuan, laki-laki pun punya banyak alasan untuk memutus hubungan cinta. Berikut di antaranya.

Baca Selengkapnya

6 Tanda Pasangan Bukan Istri yang Baik

14 hari lalu

6 Tanda Pasangan Bukan Istri yang Baik

Sikap-sikap berikut menunjukkan perempuan tak bisa jadi istri yang baik, bahkan hanya menyusahkan suami dan mengganggu hubungan.

Baca Selengkapnya

Kualitas yang Diharapakan dari Pasangan, Tak Cuma Sekedar Penampilan Fisik

15 hari lalu

Kualitas yang Diharapakan dari Pasangan, Tak Cuma Sekedar Penampilan Fisik

Berikut hal-hal yang bisa menjadi daya tarik seseorang lebih dari sekedar penampilan fisik dan akan membuat hubungan bertahan lebih lama.

Baca Selengkapnya

10 Sinyal Pasangan Serius Membangun Hubungan

20 hari lalu

10 Sinyal Pasangan Serius Membangun Hubungan

Tak perlu menunggu hubungan berjalan lama, komitmen bisa muncul jika pasangan serius menjalin hidup bersama. Berikut tandanya.

Baca Selengkapnya

Alasan Pria Mempertahankan Hubungan dengan Wanita yang Tak Dicintai

21 hari lalu

Alasan Pria Mempertahankan Hubungan dengan Wanita yang Tak Dicintai

Kenapa laki-laki mempertahankan hubungan dengan perempuan yang bahkan tak disukainya? Berikut beberapa alasannya.

Baca Selengkapnya

10 Perilaku Pasangan yang Merendahkan Anda dan Hubungan, Jangan Ditoleransi

33 hari lalu

10 Perilaku Pasangan yang Merendahkan Anda dan Hubungan, Jangan Ditoleransi

Anda sering terluka atau mempertanyakan harga diri. Berikut perilaku pasangan yang menjadi sinyal Anda harus bersikap tegas dalam hubungan.

Baca Selengkapnya

Serial Ellyas Pical: Potret Sang Legenda yang Membangkitkan Gairah Tinju

33 hari lalu

Serial Ellyas Pical: Potret Sang Legenda yang Membangkitkan Gairah Tinju

Serial Ellyas Pical memiliki kualitas produksi yang tinggi, terlihat dari sinematografi yang indah, set yang detail, dan kostum yang otentik.

Baca Selengkapnya

Petinju Legendaris Ellyas Pical Hari Ini 64 Tahun, Begini Perjalanannya Harumkan Indonesia

33 hari lalu

Petinju Legendaris Ellyas Pical Hari Ini 64 Tahun, Begini Perjalanannya Harumkan Indonesia

Ellyas Pical merupakan atlet tinju pertama yang mengharumkan nama Indonesia di kelas dunia.

Baca Selengkapnya

Daftar Film Biopik Atlet Indonesia: Susi Susanti Love All sampai Ellyas Pical

37 hari lalu

Daftar Film Biopik Atlet Indonesia: Susi Susanti Love All sampai Ellyas Pical

Film biopik jatuh bangun kehidupan atlet terus diproduksi antara lain Susi Susanti Love All dan yang terakhir kisah petinju legendaris, Ellyas Pical.

Baca Selengkapnya

1001 Alasan Pasangan Enggan Menikah, Ini 10 Sinyal di Antaranya

37 hari lalu

1001 Alasan Pasangan Enggan Menikah, Ini 10 Sinyal di Antaranya

Pasangan selalu menunda tanggal pernikahan tanpa sebab yang jelas meski sudah lama berhubungan. Berikut 10 sinyal ia enggan menikah.

Baca Selengkapnya