Cegah Kanker Payudara dengan Mengindari Makanan Ini

Reporter

Rini Kustiani

Editor

Rini Kustiani

Kamis, 5 Oktober 2017 15:33 WIB

Ilustrasi payudara. go4healthylife.com

TEMPO.CO, Jakarta - Kanker merupakan salah satu penyakit mematikan. Penyakit ini dapat menyerang siapa saja, baik tua, muda, laki-laki, atau wanita. Namun terdapat satu penyakit kanker yang paling banyak menyerang wanita, yaitu kanker payudara.

Baca juga:
Mengenali Perempuan yang Berisiko Terkena Kanker Payudara
Gejala Kanker Payudara Sering Disalahtafsirkan Penyakit Lain
Cara SADARI, Periksa Payudara Sendiri Deteksi Kanker Payudara

Kanker payudara menjadi penyebab kematian kelima akibat kanker pada wanita. Kendati belum diketahui pasti apa penyebabnya, para ahli di bidang kesehatan menemukan beberapa makanan yang menjadi pemicu atau bahan 'makanan' bagi sel kanker untuk tumbuh.

1. Gula
Sebuah studi di Italia yang diterbitkan oleh American Journal Clinical Nutrition menunjukan korelasi indeks glikemik dengan dengan kanker payudara. Dan gula merupakan salah satu bahan makanan dengan kadaar indeks glikemik yang tinggi. Makanan dengan indeks glikemik yang tinggi merupakan makanan yang memiliki dampak signifikan terhadap gula darah. Saat gula darah naik, tubuh melepaskan hormon insulin. Saat kadar insulin dalam darah tinggi, ini akan meningkatkan kadar estrogen bebas yang beredar. Ketika insulin dan kadar estrogen menempel pada reseptor, hal ini akan memicu percepatan pembelahan sel, termasuk sel kanker.

Selain gula, pemanis buatan seperti aspartame dan sucralose juga dapat meningkatkan resiko kanker payudara. Di dalam pemanis mengandung insulin, dan seperti yang dijelaskan di atas, kadar insulin yang tinggi akan meningkatkan kadar estrogen bebas yang beredar, sehingga memicu percepatan pembelahan sel.

Advertising
Advertising

2. Daging panggang
Memanggang daging dianggap menjadi salah satu cara paling sehat mengolah daging, tapi tidak untuk penyakit kanker. Sebab, memanggang protein daging dengan suhu tinggi dapat meningkatkan amina heterosiklik (HCAs), yang merupakan senyawa penyebab kanker.

3. Lemak hewani
Lemak jenuh pada produk hewani dapat memicu peningkatan kadar estrogen dan prolaktin, yang dapat menyebabkan kanker, khususnya kanker payudara.

4. Produk olahan susu
Salah satu bahan kimia kerap diberikan kepada hewan ternak, khususnya adalah rGBH. Zat kimia ini mampu mempercepat dan menambah produksi susu pada sapi. Susu yang dihasilkan dari sapi yang menyerap senyawa kimia tadi kadar growth factor-1 (IGF-1) yang tinggi. Growth factor-lah yang mengatur diferensiasi dan pembagian sel dalam tubuh, sehingga dapat meningkatkan resiko kanker payudara terutama pada mereka yang memiliki sel kankernya.

Para ahli juga telah menemukan kaitan antara asupan kalsium tinggi dan pengembangan kanker. Ini karena produk susu kaya kalsium dan bisa menurunkan hormon, sebesar 1,25-dihydroxyvitamin D3. Hormon ini bertugas melindungi seseorang dari sel kanker.

5. Makanan kaleng
Semua kaleng yang digunakan untuk menyimpan makanan terbuat dari bahan kimia yang disebut bisphenol-A atau BPA. Bahkan paparan kecil terhadap BPA dapat meningkatkan risiko kanker payudara, kanker prostat, infertilitas, pubertas dini, gangguan metabolisme dan diabetes tipe 2. Disarankan untuk membeli bahan makanan yang segar dari pasar daripada memilih kaleng.

6. Roti
Roti biasanya telah dicampur dengan potassium bromate yang berpotensi sebagai karsinogen. Inilah salah satu makanan yang cenderung menyebabkan kanker.

BISNIS | NAWIR ARSYAD AKBAR

Berita terkait

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

6 hari lalu

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

PT Indordesa-- anak perusahaan PT Konimex, meluncurkan produk makanan nutrisi dan perawatan kesehatan, FontLife One, di Kota Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

8 hari lalu

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

Kehadiran itu membahayakan tujuan perjanjian, yaitu mengatur keseluruhan daur hidup plastik untuk melindungi kesehatan manusia dan lingkungan.

Baca Selengkapnya

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

8 hari lalu

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

Presiden Joko Widodo atau Jokowi acap menyampaikan keresahannya soal warga negara Indonesia yang berbondong-bondong berobat ke negara lain, alih-alih dalam negeri.

Baca Selengkapnya

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

9 hari lalu

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

Ternyata lima masalah ini menjadi penyebab penderita diabetes sulit tidur.

Baca Selengkapnya

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

9 hari lalu

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

Proyek penelitian di 13 negara ini bertujuan meningkatkan kesadaran global tentang bahan kimia berbahaya dalam plastik daur ulang

Baca Selengkapnya

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

9 hari lalu

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

Presiden Jokowi mengungkapkan PR besar Indonesia di bidang kesehatan. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

12 hari lalu

Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

Pakta Konsumen Nasional meminta pemerintah untuk memenuhi hak konsumen tembakau di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

16 hari lalu

Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

Kesehatan mental lebih dari sekadar gangguan atau kecacatan mental yang diderita seseorang. Psikolog beri penjelasan.

Baca Selengkapnya

7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

17 hari lalu

7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

Dehidrasi terjadi ketika kucing kehilangan lebih banyak cairan dari yang mereka konsumsi.

Baca Selengkapnya

Jadi Makanan Khas Lebaran, Ketahui Kandungan Nutrisi dan Manfaat Hati Ayam dalam Sambal Goreng Kentang Ati

24 hari lalu

Jadi Makanan Khas Lebaran, Ketahui Kandungan Nutrisi dan Manfaat Hati Ayam dalam Sambal Goreng Kentang Ati

Hati ayam dalam sambal goreng kentang ati, makan khas ketika lebaran, ternyata memiliki manfaat kesehatan. Apa saja?

Baca Selengkapnya