Apa Saja yang Boleh dan Dilarang Dilakukan Anak di Media Sosial

Reporter

Rini Kustiani

Editor

Rini Kustiani

Sabtu, 30 September 2017 08:13 WIB

Ilustrasi anak main game. Shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Psikolog Dr. Rose Mini Adi Prianto, M. Psi atau biasa disapa Bunda Romi, mengatakan orang tua wajib menjelaskan kepada anak terkait apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan di media sosial. Misalnya, anak dilarang mengunggah foto telanjang meski itu foto lama, ketika anak masih bayi.

“Selain itu, jangan mengungkapkan kegiatan sehari-hari dengan detail. Jangan pula memberi tahu identitas diri dengan lengkap. Tujuannya, mencegah agar ia tidak menjadi incaran para predator atau penculik,” ujar Rose Mini.

Baca juga:
Survei: 99 Persen Anak Bermain Gawai di Rumah
Saran Psikolog agar Anak Tidak Kecanduan Gadget

Kita kerap menjumpai anak di bawah 13 tahun yang sudah memiliki akun media sosial. Orang tua juga ada yang tidak tahu berapa usia termuda yang diizinkan menggunakan media sosial. Anak-anak nekat memalsukan tahun lahir karena tidak mendapat izin orang tua untuk bermain media sosial.

Ilustrasi anak bermain gadget bersama orang tua. trymytutor.com

Apabila anak memaksa dibuatkan akun media sosial, Rose Mini menjelaskan, maka orang tua harus menjelaskan etika pemakaiannya dan kenapa aturan tersebut harus dipatuhi. “Orang tua juga sebaiknya memberikan pilihan kegiatan lain yang lebih bermanfaat dan tak kalah menyenangkan seperti memfasilitasi anak-anak menekuni hobi. Atau ikutkan mereka dalam kegiatan-kegiatan yang menyertakan sosialisasi tatap muka misalnya berorganisasi. Anak-anak akan merasakan asyiknya berinteraksi dengan orang lain secara langsung yang berdampak baik terhadap kecakapan sosial mereka,” kata Rose Mini.

Advertising
Advertising

Jika anak sangat membutuhkan media sosial untuk kebutuhan organisasi misalnya, Rose Mini menyarankan orang tua untuk meminjamkan akun media sosial mereka. “Ini untuk mencegah penyalahgunaan akun media sosial. Selain itu, orang tua lebih mudah mengawasi serta mengetahui siapa saja yang melihat postingan anak mereka,” tutur Rose. Artikel terkait: Atasi Candu Gadget pada Anak? Bongkar 6 Rahasia Ini

TABLOIDBINTANG

Berita terkait

Anandira Puspita akan Jalani Sidang Perdana Praperadilan di PN Denpasar pada 6 Mei 2024

1 hari lalu

Anandira Puspita akan Jalani Sidang Perdana Praperadilan di PN Denpasar pada 6 Mei 2024

Anandira Puspita, akan menjalani sidang praperadilan perdana di Pengadilan Negeri atau PN Denpasar, Senin, 6 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Cara Cek Kelulusan Hingga Jadwal Seleksi Tes online Rekrutmen Bersama BUMN

2 hari lalu

Cara Cek Kelulusan Hingga Jadwal Seleksi Tes online Rekrutmen Bersama BUMN

Ini yang harus diperhatikan dan dipantau saat ikut rekrutmen bersama BUMN.

Baca Selengkapnya

Kapan Waktunya Anak Diberi Akses Internet Sendiri? Simak Penjelasan Psikolog

3 hari lalu

Kapan Waktunya Anak Diberi Akses Internet Sendiri? Simak Penjelasan Psikolog

Psikolog memberi saran pada orang tua kapan sebaiknya boleh memberi akses internet sendiri pada anak.

Baca Selengkapnya

Berefek ke Kesejahteraan Tubuh, Bagaimana Taktik Mengurangi Penggunaan Media Sosial?

5 hari lalu

Berefek ke Kesejahteraan Tubuh, Bagaimana Taktik Mengurangi Penggunaan Media Sosial?

Orang sering menggunakan media sosial untuk memposting momen terbaiknya, membuat feed terlihat seperti highlight reel dari pengalaman keren.

Baca Selengkapnya

Link 15 Twibbon Untuk Merayakan Hari Bumi, Perhatikan Cara Download dan Upluad

5 hari lalu

Link 15 Twibbon Untuk Merayakan Hari Bumi, Perhatikan Cara Download dan Upluad

Hari Bumi atau Earth Day pada 22 April dapat dirayakan dengan berbagai aktivitas termasuk meramaikan di media sosial lewat unggahan twibbon.

Baca Selengkapnya

Jeda 3-7 Hari dari Media Sosial Bisa Meningkatkan Kesehatan Mental? Begini Penjelasannya

6 hari lalu

Jeda 3-7 Hari dari Media Sosial Bisa Meningkatkan Kesehatan Mental? Begini Penjelasannya

Sebuah studi penelitian 2022 terhadap anak perempuan 10-19 tahun menunjukkan bahwa istirahat di media sosial selama 3 hari secara signifikan berfaedah

Baca Selengkapnya

25 Link Twibbon untuk Semarakkan Hari Kartini 2024

7 hari lalu

25 Link Twibbon untuk Semarakkan Hari Kartini 2024

Pemerintah Sukarno memilih hari Kartini untuk diperingati sebagai momentum khusus emansipasi wanita

Baca Selengkapnya

CekFakta #256 Langkah Mengecek Transparansi Halaman Media Sosial

8 hari lalu

CekFakta #256 Langkah Mengecek Transparansi Halaman Media Sosial

Menelisik Motivasi di Balik Akun Medsos Penyebar Hoaks Melalui Transparansi Halaman

Baca Selengkapnya

Cara Menonaktifkan Sementara dan Menghapus Permanen Akun Instagram

8 hari lalu

Cara Menonaktifkan Sementara dan Menghapus Permanen Akun Instagram

Terdapat dua pilihan ketika ingin rehat dari Instagram, yakni menonaktifkan sementara dan menghapus akun secara permanen.

Baca Selengkapnya

Saran Psikolog agar Mental Sehat setelah Libur Panjang

11 hari lalu

Saran Psikolog agar Mental Sehat setelah Libur Panjang

Hindari berbagai jenis kegiatan yang membuat tubuh minim bergerak agar mental tetap sehat usai libur panjang Lebaran.

Baca Selengkapnya