Cara Menyimpan Stroberi agar Tidak Cepat Membusuk

Reporter

Tempo.co

Editor

Mila Novita

Sabtu, 18 Juni 2022 20:14 WIB

Ilustrasi stroberi. Pixabay.com/Congerdesign

TEMPO.CO, Jakarta - Stroberi adalah salah satu buah beri yang paling disukai, tetapi satu hal kekurangannya adalah umur simpan buah beri kecil dan manis ini lebih pendek. Buah ini sering kali cepat lembek dan membusuk hanya dalam beberapa hari pembelian. Adakah cara untuk mempertahankan kesegarannya dan membuatnya tetap lezat?

Sebagian besar orang mencuci, membersihkan, dan kemudian menyimpan buah dan sayuran, tidak terkecuali stroberi. Tetapi ternyata itulah alasan stroberi membusuk begitu cepat. Stroberi tak bisa lama-lama terpapar air dan kelembapan. Jadi, mencuci stroberi dengan air lalu mengawetkannya di lemari es adalah penyebab mengapa stroberi cepat rusak. Jadi jika ingin mempertahankan kesegaran dan menjaga nutrisinya, coba simpan tanpa dicuci atau dalam kondisi kering.

Stroberi secara alami sarat dengan antioksidan dan vitamin C yang baik untuk meningkatkan kekebalan, memperkuat metabolisme, mengurangi kerusakan sel, dan mendorong regenerasi sel. Namun, buah kecil yang manis ini rentan terhadap kelembaban dan suhu, sehingga perlu taktik yang tepat untuk menyimpan dan mengeringkan stroberi agar tidak rusak.

Makan stroberi tetap harus dicuci terlebih dahulu karena buah beri ini mungkin mengandung bahan kimia, zat aditif, lilin, pasir atau kotoran, yang dapat menyebabkan beberapa penyakit. Jadi, untuk menjaganya tetap bersih, langkah pertamanya adalah membuang mahkota (daun hijau) yang ada di pangkalnya.

Selanjutnya, cuci dengan air dingin, letakkan di atas handuk kertas hingga kering. Simpan di nampan terbuka dan gunakan pengering rambut dengan kecepatan rendah. Keringkan selama 30 detik hingga 40 detik. Tempatkan buah ini dalam wadah kedap udara dan masukkan ke dalam lemari es dan nikmati.

Menurut para ahli, makan stroberi segar adalah kebiasaan yang sehat. Buah ini mengandung vitamin, serat, dan antioksidan tingkat tinggi yang dikenal sebagai polifenol. Antioksidan ini sangat membantu melindungi jantung, meningkatkan kolesterol HDL (baik), menurunkan tekanan darah, dan melawan kanker. Buah ini juga bebas natrium, bebas lemak, bebas kolesterol, dan rendah kalori.

TIMES OF INDIA

Baca juga: Kaya Antioksidan Ini 3 Manfaat Stroberi untuk Kesehatan

Advertising
Advertising

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Berita terkait

Teknik Kuno Menyimpan Apel agar Tahan Lama, dari Pasir sampai Serbuk Gergaji

9 jam lalu

Teknik Kuno Menyimpan Apel agar Tahan Lama, dari Pasir sampai Serbuk Gergaji

Untuk mencegah apel cepat busuk perlu teknik penyimpanan yang tepat, sederhana, tapi efektif. Berikut cara menyimpan apel gaya lama tapi efektif.

Baca Selengkapnya

10 Buah Paling Mahal di Dunia, Ada yang Mencapai Rp700 Jutaan

6 hari lalu

10 Buah Paling Mahal di Dunia, Ada yang Mencapai Rp700 Jutaan

Berikut ini deretan buah paling mahal di dunia, didominasi oleh buah hasil budidaya petani di Jepang. Harganya mencapai Rp700 juta.

Baca Selengkapnya

Usai Santap Menu Lebaran Normalkan Kolesterol dengan 5 Buah-buahan Ini, Termasuk Alpukat dan Nanas

9 hari lalu

Usai Santap Menu Lebaran Normalkan Kolesterol dengan 5 Buah-buahan Ini, Termasuk Alpukat dan Nanas

Beberapa buah dapat menurunkan kadar kolesterol. Saatnya mengonsumsi alpukat, buah beri hingga nanas untuk luruhkan kolesterol jahat.

Baca Selengkapnya

Pilihan Camilan Sehat di Malam Hari Saat Bulan Puasa

40 hari lalu

Pilihan Camilan Sehat di Malam Hari Saat Bulan Puasa

Dokter gizi sarankan makan camilan pada malam hari untuk memenuhi kebutuhan gizi dalam sehari di kala berpuasa. Ini pilihan camilannya.

Baca Selengkapnya

10 Buah untuk Mengembalikan Cairan Tubuh yang Hilang saat Berpuasa

45 hari lalu

10 Buah untuk Mengembalikan Cairan Tubuh yang Hilang saat Berpuasa

Berpuasa seharian membuat cairan tubuh berkurang drastis. Berikut adalah 10 buah untuk mengembalikan cairan tubuh yang hilang.

Baca Selengkapnya

Musim Durian Dianggap Bisa Meningkatkan Potensi Pariwisata

27 Februari 2024

Musim Durian Dianggap Bisa Meningkatkan Potensi Pariwisata

Festival durian sebagai upaya untuk memperkenalkan makanan lokal lainnya

Baca Selengkapnya

7 Buah yang Mengandung Vitamin B, Mulai dari Pisang hingga Bluberi

18 Februari 2024

7 Buah yang Mengandung Vitamin B, Mulai dari Pisang hingga Bluberi

Vitamin B kompleks memainkan peranan penting untuk memecah nutrisi. Berikut ini buah yang mengandung vitamin B yang bisa dikonsumsi.

Baca Selengkapnya

10 Buah yang Mengandung Vitamin A, Mulai dari Pepaya hingga Markisa

18 Februari 2024

10 Buah yang Mengandung Vitamin A, Mulai dari Pepaya hingga Markisa

Vitamin A diperlukan oleh tubuh karena berfungsi untuk meningkatkan sistem kekebalan hingga kesehatan mata. Berikut 10 buah yang mengandung vitamin A.

Baca Selengkapnya

Bisa Dinikmati Sepanjang Tahun, Inilah 7 Buah yang Tak Mengenal Musim

31 Januari 2024

Bisa Dinikmati Sepanjang Tahun, Inilah 7 Buah yang Tak Mengenal Musim

Beberapa buah hanya ada pada musim tertentu saja. Namun banyak pula buah yang tak kenal musim. Berikut adalah tujuh di antaranya.

Baca Selengkapnya

Ada 116 Ribu Jenis Lalat di Dunia, Ini 7 Jenis yang Populer di Indonesia

14 Januari 2024

Ada 116 Ribu Jenis Lalat di Dunia, Ini 7 Jenis yang Populer di Indonesia

Setiap jenis lalat di Indonesia memiliki kebiasaan dan lingkungannya sendiri.

Baca Selengkapnya