TEMPO.CO, Jakarta - Jennifer Lopez menghadiri di Grammy Awards 2023, Minggu 5 Februari 2023 di Los Angeles, California, Amerika Serikat. Setelah melewatkan karpet merah, dia naik ke atas panggung mempersembahkan penghargaan pertama malam untuk album vokal pop terbaik, yang dimenangkan oleh Harry Styles.
Wanita berusia 53 tahun mengenakan gaun Gucci yang dramatis. Gaun biru gelapnya terdiri dari bodysui berkorset dengan train tipis ruffle yang dramatis, celah setinggi paha, dan pinggiran berlian imitasi. Lalu ditutupi untaian panjang berbeda yang membentuk tirai pinggiran mewah.
Meski sudah tampak glamor, tidak menghentikan Jennifer untuk menumpuk aksesori. Dia melengakapi penampilannya dengan tiga tumpuk kalung Bulgari bertatahkan berlian besar, dan beberapa cincin. Dia juga mengenakan high heels perak untuk menyatukan semua kilauan. Sementara makeup dan tatanan rambutnya tetap sederhana.
Setelah dia menyelesaikan tugas presentasinya, Jennifer duduk kembali ke kursinya bersama suaminya Ben Affleck yang memakai tuksedo sederhana, dan memberinya ciuman manis saat dia selesai dengan momen panggungnya. Pasangan itu duduk bersama Dwayne Johnson dan istrinya Lauren Hashian, tersenyum saat mereka menikmati pertunjukan.
Jennifer Lopez mengenakan gaun Gucci di Grammy Awards 2023. Instagram.com/@jlo
Fashion gemerlap Jennifer Lopez
Penampilan penyanyi sekaligus aktris itu kerap terlihat gemerlap akhir-akhir ini. Untuk pemutaran perdana Shotgun Wedding di Los Angeles bulan lalu, dia berjalan di karpet merah dengan gaun gemerlap lainnya. Dia mengenakan gaun tembus pandang berwarna cokelat yang dihiasi dengan kristal emas yang serasi.
Gaun panjang itu menjadi pusat perhatian saat dia berpose di karpet merah. Rambutnya disisir ke belakang dengan sanggul tinggi dan melengkapi penampilannya dengan anting-anting besar.
Jennifer benar-benar meningkatkan gayanya sejak hari-hari awalnya di karpet merah dan di acara-acara besar. Dalam video "73 Question" dengan Vogue pada bulan November, dia mengenang masa-masa awal dan tidak memiliki banyak hal baik untuk dikatakan tentang satu tampilan karpet merah secara khusus.
Dress ikonik Versace Jennifer Lopez. Instagram/@cncpts
Pertanyaan putaran pertama dalam video tersebut membahas tentang asuhan Jennifer di New York City dan awal kariernya. Yang terakhir termasuk penampilan karpet merah yang menarik dari pakaian yang dia kenakan ke pemutaran perdana Mi Vida Loca di Hollywood tahun 1994, yang merupakan yang pertama baginya. "Premier pertamaku - Astaga, itu semacam gaun mini poliester campuran rayon dalam warna berpasir, warna poo-poo dengan kancing," katanya tentang penampilan sambil tertawa.
Jennfier Lopez mungkin sedikit merasa aneh pada busana tahun 90-an, tetapi dia memegang status ikon fashion selama beberapa dekade. Penampilan favoritnya sepanjang masa? Bukan gaun tipis bermofit hutan dari koleksi Versace yang terkenal yang diyakini banyak orang. Dia memakai gaun itu saat menghadiri Grammy Awards tahun 2000. "Saya pikir orang akan mengira itu adalah gaun hijau Versace karena itu yang paling terkenal," akunya. Setelah merenungkan daftar namanya, dia menyimpulkan, "Terlalu sulit untuk memilih."
PEOPLE
Baca juga: 4 Rahasia Awet Muda Jennifer Lopez Menurut Ahli Kulit
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.